Proposal Gizi

7
PROPOSAL KEGIATAN PENYULUHAN PENTINGNYA GIZI PADA BALITA DI DESA SUGER KIDUL PROPOSAL USULAN KEGIATAN Oleh : Muhammad Iqbal Fanani Nim : 092010101055 Kelompok : 89

description

bkjjk

Transcript of Proposal Gizi

Upaya pengembangan masyarakat Indonesia yang merata, adil dan makmur tidak hanya merupakan tanggung jawab pemerintah semata

PROPOSAL KEGIATAN PENYULUHAN PENTINGNYA

GIZI PADA BALITA DI DESA SUGER KIDUL

PROPOSAL USULAN KEGIATAN

Oleh :

Muhammad Iqbal Fanani

Nim : 092010101055

Kelompok : 89

UNIVERSITAS JEMBER

PROGRAM KULIAH KERJA TERPADU (KKT)

2012

Bab 1 :PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Upaya pengembangan masyarakat Indonesia yang merata, adil dan makmur tidak hanya merupakan tanggung jawab pemerintah semata. Secara proporsional tugas ini diemban oleh seluruh komponen bangsa lainnya, termasuk di dalamnya masyarakat yang bersangkutan itu sendiri, maupun oleh lapisan masyarakat lain yang secara social maupun ekonomi berkemampuan relatif lebih baik. Seluruh komponen ini mempunyai kepentingan untuk secara aktif bersinergi dalam upaya perbaikan taraf kesejahteraan masyarakat.

Mahasiswa sebagai generasi penerus sekaligus elemen intelektual dalam masyarakat adalah salah satu pihak yang turut mengemban amanah pembangunan bangsa. Sesuai dengan Tri Dharma Perguruan Tinggi, peran serta mahasiswa dalam masyarakat tidaklah dibatasi pada kewajiban akademis dan lingkungan kampus saja, melainkan juga vital pada berbagai fungsi lain di lapangan. Mahasiswa dituntut untuk secara kritis mampu terlibat lebih aktif dalam upaya pembangunan nasional, melalui proses belajar dan pengembangan ilmu pengetahuan yang diiringi pula dengan kerja nyata di lingkungan. Dan pengabdian mahasiswa di bidang pembangunan masyarakat ini dapat dimulai sejak dini melalui berbagai bentuk aplikasi karya dan bakti. Salah satu langkah yang dapat diambil mahasiswa KKT Universitas Negeri Jember berusaha melakukan langkah-langkah dalam konteks mensejahterakan masyarakat dengan membuka jalan pendidikan dengan cara mendatangkan perpustakaan keliling.dengan tema Menuju Indonesia Mandiri dan Terarah dalam Dunia Pendidikan. Acara ini akan dilaksanakan di kecamatan Jelbuk, tepatnya di balai desa Suger Kidul.

Diharapkan, suatu kegiatan yang mendatangkan perpuskaan keliling yang dikelola secara optimal dan terorganisir dapat berguna bagi anak-anak bangsa Indonesia, dimana pada akhirnya akan meningkatkan minat membaca dan menuju perbaikan taraf hidup serta peningkatan kesejahteraan jangka panjang yang mandiri dan terarah.

Peran aktif mahasiswa ini tentunya tidak lepas dari dukungan Universitas Jember yang cukup banyak memahami kondisi kemasyarakatan Indonesia. Dukungan dari berbagi pihak akan menjadi suatu kehormatan dan harapan besar kami, untuk kemudian bersama-sama, dapat mewujudkan tujuan sosial kemanusiaan kemasyarakatan melalui kegiatn ini.

1.2 Permasalahan

Berdasarkan

1. Bagaimana meningkatkan mutu sumber daya manusia khususnya siswa SD Suger Kidul.

2. Bagaimana meningkatkan sarana pendidikan sebagai jalan untuk membuka dunia membaca.

1.3 Tujuan dan Manfaat

1. Untuk meningkatkan mutu sumber daya manusia khususnya siswa SD Suger Kidul.

2. Untuk meningkatkan sarana pendidikan sebagai jalan untuk membuka dunia membaca.

II. METODE

2.1 WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN

Hari/tanggal: Senin, 13 Februari 2012

Jam : 09.00 wib - selesai

Tempat: Desa Suger Kidul kecamatan Jelbuk

2.2 TEMA KEGIATAN

Nama Kegiatan : Perpustakaan Keliling

Tema : Menuju Indonesia Mandiri dan Terarah Dalam Dunia Pendidikan

2.3 BENTUK KEGIATAN

Kegiatan ini disajikan dengan konsep mengundang Bus Perpustakaan keliling milik Perpustakaan Daerah Jember yang nantinya akan datang di Balai Desa Suger Kidul kecamatan Jelbuk.

2.4 PANITIA PELAKSANA

Kegiatan ini diselenggarakan oleh mahasiswa KKT desa Suger Kidul Kecamatan Jelbuk.

2.5 PESERTA

Kegiatan ini diikuti oleh seluruh siswa SD Negeri Suger Kidul, kepala desa dan aparatnya.

2.6 LANDASAN PELAKSANA

1. Tri Dharma Universitas Jember

2. Program kerja mahasiswa KKT

III. PENUTUP

Demikian proposal ini kami susun. Dengan bekal semangat kami mahasiswa KKT desa Suger Kidul kecamatan Jelbuk Universitas Jember berharap kegiatan ini dapat berlangsung dengan suskses dan cita-cita meningkatkan taraf hidup bangsa khususnya di bidang pendidikan tidak hanya menjadi angan semata.

Atas kerjasama dan partisipasi dari pihak terkait kami sampaikan terima kasih.