Tips Journal Reading IKM

9
TIPS-TIPS JOURNAL READING (JURDING) IKM 1. Dr. Budioro B., MPH - Pertanyaan yang diajukan adalah sesuai dengan materi jurnal yang dipresentasikan. - Buat slide presentasi yang jelas tulisannya (hitam di atas putih juga tidak apa-apa, bahkan sepertinya lebih baik) - Pelajari metodologi penelitian a. Mengapa jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian tersebut ? sudah cocok atau belum ? Apakah kelebihan dan kekurangan jenis penelitian tersebut? Syarat-syarat jenis penelitian tersebut sudah terpenuhi atau belum? b. Mengapa design penelitian yang digunakan adalah design penelitian tersebut ? sudah sesuai dengan sampel, judul dan latar belakang penelitian? - IKM bukan seperti ilmu medis klinis pada umumnya. IKM tidak dapat melihat pasien secara langsung orang per orang. IKM hanya bisa dilihat secara konseptual (gambaran dalam otak/pikiran) yanng nantinya akan diterapkan pada kenyataannya. be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)

description

IKM

Transcript of Tips Journal Reading IKM

Page 1: Tips Journal Reading IKM

TIPS-TIPS JOURNAL READING (JURDING) IKM

1. Dr. Budioro B., MPH

- Pertanyaan yang diajukan adalah sesuai dengan materi jurnal yang dipresentasikan.

- Buat slide presentasi yang jelas tulisannya (hitam di atas putih juga tidak apa-apa, bahkan sepertinya lebih baik)

- Pelajari metodologi penelitian a. Mengapa jenis penelitian yang digunakan adalah jenis penelitian tersebut ?

sudah cocok atau belum ? Apakah kelebihan dan kekurangan jenis penelitian tersebut? Syarat-syarat jenis penelitian tersebut sudah terpenuhi atau belum?

b. Mengapa design penelitian yang digunakan adalah design penelitian tersebut ? sudah sesuai dengan sampel, judul dan latar belakang penelitian?

- IKM bukan seperti ilmu medis klinis pada umumnya. IKM tidak dapat melihat pasien secara langsung orang per orang. IKM hanya bisa dilihat secara konseptual (gambaran dalam otak/pikiran) yanng nantinya akan diterapkan pada kenyataannya.

be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)

Page 2: Tips Journal Reading IKM

2. Dr. Kristanto Muliana, M.KesJudul- Menarik / tidak ?

Disebut menarik karena :a. pembaca belum pernah mendapat ilmu/pengetahuan tersebutb. jurnal tersebut mengandung informasi baru

- Informatif / tidak ?Informatif karena mengandung informasi tentang :a. tempat dilakukannya penelitianb. waktu penelitian (tahun)c. nama peneliti

- Normatif ?Normatif bila judul sesuai dengan kriteria judul, yaitu :a. Judul dibuat singkat (maksimal 12 kata), jika judul terlalu panjang maka

hendaknya dibuat anak judul / sub judulb. Judul harus jelas (tidak memiliki maksud ganda / ambigu)c. Judul harus menunjukkan dengan tepat masalah yang akan ditelitid. Judul tidak menggunakan singkatane. Menyiratkan variabel-variabel yang diamatif. Judul harus ditulis dengan huruf kapital, tanpa diakhiri titikg. Kalimat judul harus benar (kata penghubung ditulis tersambung -ditulis- dan

kata depan harus ditulis terpisah -di depan-)

Pendahuluan

- Apakah masalah dikemukakan oleh peneliti ?Masalah adalah kesenjangan/perbedaan antara apa yang terjadi dengan apa yang diharapkan serta memiliki dampak yang buruk. Masalah yang dimaksud adalah kejadian yang tidak wajar. Contoh, kota A adalah sebuah kota yang bersih. Namun, ternyata angka kejadian filariasis di kota A memiliki prevalensi paling tinggi dibandingkan kota-kota yang lain. Hal tersebut tentunya menjadi pertanyaan. Mengapa sebuah daerah yang bersih justru memiliki kejadian filariasis yang tinggi?Itu adalah suatu masalah yang membutuhkan penelitian.

- Sudah sesuaikah judul dengan pendahuluan ? (Sinkron? Konsisten?)

Tujuan

- Apakah tujuan penelitian sudah jelas ? (sesuai dengan latar belakang dan judul penelitian)

- Apakah ada kata-kata yang rancu atau yang tidak konsisten dengan judul ?

be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)

Page 3: Tips Journal Reading IKM

Metodologi Penelitian

- Jenis penelitiana. Apakah peneliti menjelaskan alasan pemilihan jenis penelitian ?b. Apakah ada jenis penelitian lain yang dapat digunakan sebagai pilihan /

alternatif ? Jika ada, jelaskan !- Design penelitian

a. Apakah design penelitian yang digunakan sudah tepat ?b. Apakah design penelitian sudah sesuai dengan judul ?c. Apakah ada design penelitian lain yang dapat digunakan sebagai pilihan /

alternatif? Jika ada, jelaskan !Contoh : design penelitian kohort meski dapat dijadikan alternatif, tapi tetap tidak akan digunakan pada penelitian yang menggunakan sample manusia karena dalam design penelitian tersebut mengandung intervensi, dan hal itu menjadikannya tidak etis jika diterapkan pada sample manusia.

- Bedakan :a. Faktor risiko

Faktor resiko adalah karakteristik, tanda atau kumpulan gejala pada penyakit yang diderita induvidu yang mana secara statistic berhubungan dengan peningkatan kejadian kasus baru berikutnya (beberapa induvidu lain pada suatu kelompok masyarakat), seperti yang dijelaskan oleh oleh Simbong SW dalam epidemiologi penyakit tidak menular, yang di tulis kembali oleh MN Bustam, 2000.

b. Faktor predisposisiFaktor predisposisi adalah ciri-ciri yang telah ada pada individu dan keluarga sebelum menderita sakit, yaitu pengetahuan, sikap dan kepercayaan terhadap kesehatan. Faktor predisposisi berkaitan dengan karakteristik individu yang mencakup usia, jenis kelamin, pendidikan, dan pekerjaan.

c. EtiologiEtiologi suatu penyakit adalah penyebab penyakit itu sendiri yang merupakan inisiator serangkaian peristiwa yang menyebabkan sakitnya penderita.

- Bedakan :a. Endemi

Endemi adalah penyakit yang umum terjadi pada laju konstan namun cukup tinggi pada suatu populasi. Terjadi pada suatu populasi dan hanya berlangsung di dalam populasi tersebut tanpa adanya pengaruh dari luar.

be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)

Page 4: Tips Journal Reading IKM

b. PandemiPandemi atau epidemi global atau wabah global adalah kondisi dimana terjangkitnya penyakit menular pada banyak orang dalam daerah geografi yang luas. Berasal dari bahasa Yunani “pan” yang artinya semua dan “demos” yang artinya rakyat.Menurut Organisasi Kesehatan Dunia (WHO), suatu pandemi dikatakan terjadi bila ketiga syarat berikut telah terpenuhi : Timbulnya penyakit bersangkutan merupakan suatu hal baru pada

populasi bersangkutan, Agen penyebab penyakit menginfeksi manusia dan menyebabkan sakit

serius, Agen penyebab penyakit menyebar dengan mudah dan berkelanjutan

pada manusia.Suatu penyakit atau keadaan tidak dapat dikatakan sebagai pandemik hanya karena menewaskan banyak orang.

c. EpidemiMenurut Last (1988), Epidemi adalah kejadian dalam sebuah komunitas atau wilayah kasus penyakit, kesehatan spesifik yang berhubungan dengan perilaku, atau kesehatan lainnya yang berhubungan dengan kegiatan yang jelas melebihi harapan normal. Masyarakat atau wilayah dan periode dalam kasus yang terjadi, telah ditentukan dengan tepat. Jumlah kasus yang menunjukkan adanya epidemi bervariasi sesuai dengan ukuran, agen dan jenis populasi terpapar, pengalaman sebelumnya atau kurangnya paparan penyakit, dan waktu dan tempat kejadian; epidemi yang demikian relatif terhadap frekuensi yang biasa dari penyakit di daerah yang sama, di antara populasi tertentu, pada musim yang sama pada tahun tertentu. Dua kasus seperti penyakit yang berhubungan dalam waktu dan tempat mungkin menjadi bukti yang cukup untuk dipertimbangkan epidemi.

be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)

Page 5: Tips Journal Reading IKM

d. KLBDalam PP No 41 Tahun 1991 tentang Penanggulangan Wabah Penyakit Menular, Kejadian Luar Biasa (KLB) adalah timbulnya atau meningkatnya kejadian kesakitan/kematian yang bermakna secara epidemiologis pada suatu daerah dalam kurun waktu tertentu, dan merupakan keadaan yang dapat menjurus pada terjadinya wabah.

Kriteria tentang KLB mengacu pada Keputusan Dirjen No. 451/9. Suatu kejadian dinyatakan luar biasa jika ada unsur:

1. Timbulnya suatu penyakit menular yang sebelumnya tidak ada atau tidak dikenal

2. Peningkatan kejadian penyakit/kematian terus-menerus selama 3 kurun waktu berturut-turut menurut jenis penyakitnya (jam, hari, minggu)

3. Peningkatan kejadian penyakit/kematian 2 kali lipat atau lebih dibandingkan dengan periode sebelumnya (jam, hari, minggu, bulan, tahun).

4. Jumlah penderita baru dalam satu bulan menunjukkan kenaikan 2 kali lipat atau lebih bila dibandingkan dengan angka rata-rata perbulan dalam tahun sebelumnya.

e. Wabah Dalam UU No. 4 Tahun 1984 tentang Wabah Penyakit Menular, Wabah penyakit menular yang selanjutnya disebut wabah adalah kejadian berjangkitnya suatu penyakit menular dalam masyarakat yang jumlah penderitanya meningkat secara nyata melebihi dari pada keadaan yang lazim -pada waktu dan daerah tertentu serta dapat menimbulkan malapetaka.

3. Ibu Siti Thomas Zulaika, SKM, M.kesP I C OP : patient (jika di klinik) / populasi (jika di puskesmas) siapa pasien/sampelnya ?I : intervensi apakah ada intervensi ?C : compare apakah sampelnya dibandingkan ?O : outcome outcome-nya apa ? (hal yang diharapkan setelah adanya penelitian ini)- Populasi target ?

Dibatasi oleh klinis (co : para penderita TB)

be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)

Page 6: Tips Journal Reading IKM

- Polpulasi terjangkau ?Dibatasi oleh karakteristik tempat dan waktu (co : para penderita TB di puskesmas)Populasi target lebih luas dari populasi terjangkau.

- Hal-hal yang perlu diketahui :a. OR = Odds Ratio = risk probability sample

Contoh : OR = 11,05 responden yang terpapar memiliki risiko 11 kali lebih tinggi dibandingkan dengan yang tidak terpapar.

b. CI = confidence interval = seperti OR tapi berlaku untuk populasiContoh : CI = 1,39 - 87,69 OR masuk dalam range-nya CI

1,39 11,05 87,69

- Bagaimana melihat tujuan ? (apakah tujuan sudah tercapai) lihat di kesimpulan. Apakah kesimpulan sudah sesuai dengan tujuan?

- Mengapa penelitian tersebut menggunakan design penelitian itu ? (misal : case control)Karena penelitian tersebut dimulai dari efeknya/kasusnya dulu.Jika efeknya dulu case controlJika faktornya dulu kohortJika langsung kedua-duanya diteliti dalam waktu yang bersamaan cross sectional

4. Dr. Anneke Suparwati, MPHPelajari saja materi jurnalnya. Jika semua hal yang berkaitan dengan Bu Siti, Pak Kris, dan Pak Budioro sudah dipelajari, insyaAllah bu Anneke tidak akan sulit karena pertanyaan-pertanyaannya sesuai dengan standar critical appraisal jurnal.

5. Dr. Ophi Indria Desanti, MPHPelajari saja materi jurnalnya. Jika semua hal yang berkaitan dengan Bu Siti, Pak Kris, dan Pak Budioro sudah dipelajari, insyaAllah bu Ophi tidak akan sulit karena pertanyaan-pertanyaannya sesuai dengan standar critical appraisal jurnal.

be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)

Page 7: Tips Journal Reading IKM

CATATAN !

a. Pilihlah jurnal yang bagus (yang mengandung masalah dan merupakan informasi baru bagi pembaca, tidak harus informasi yang baru untuk penguji)

b. Setiap mengkritisi, harus selalu disertakan solusi (contoh penulisan yang seharusnya). Jadi supaya bisa memberikan solusi, kuasailah ilmunya!

c. Hal-hal yang perlu diperhatikan bila memilih jurnal : Harus mengandung informasi baru Sampel besar (berarti representative) Kesimpulan (hasil/outcomenya)

be a good moslem, be a professional doctor_dy (IKM 2011)