RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

9
Bina Darma Conference on Computer Science e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675 272 RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH BERBASIS SIMPEL NETWORK MANAGEMENT PROTOCOL (SNMP) PADA DINAS KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN MUSI BANYUASIN Ayuni Purnamasari 1 , Zaid Amin 2 Teknik Informatika, Universitas Bina Darma Palembang Email: 1 [email protected], 2 [email protected] ABSTRAK Ketersedian layanan jaringan komputer harus tetap dijaga seiring jumlah user yang semakin banyak. Salah satu ukuran kualitas jaringan yaitu kecepatan akses dan kestabilan jaringan sehingga perlu untuk dilakukan monitoring bandwidth agar dapat mengetahui penggunaan lalu lintas data dan menentukan kebijakan management bandwidth berdasarkan kebutuhan organisasi. Pada jaringan Dinas Komunikasi dan Informatika, penggunaan jaringan internet harus selalu diawasi secara periodik agar mencapai QOS (Quality Of Service) dapat terpenuhi. Monitoring bandwidth jaringan pada Dinas Komunikasi dan Informatika saat ini memakai tools MRTG (Multi Router Trafic Grapher), kelemahan menggunakan perangkat ini ketika perangkat down, makahasil monitor akan hilang karena tidak tersimpanya pada harddisk. Untuk mengatasi itu semua akan di rancang bangunkan sebuah sistem monitoring berbasis SNMP dengan aplikasi Cacti yang dikonfigurasikan dengan mikrotik router yang melakukan monitoring kondisi jaringan setiap waktunya, dalam pembuatan sistem penulis menggunakan metode Network Development LifeCycle (NDLC). Dari hasil perencanaan menunjukan bahwa dapat melakukan monitoring jaringan khususnya pada penggunaan bandwidth pada setiap perangkat serta dapat menampilkan traffic, resource, dan uptime. Hasil dari monitoring ini juga dapat menghasilkan pemetaan jaringan serta data hasil monitor (log) dapat di dokumentasikan dengan baik. Kata kunci: monitoring bandwidth, SNMP, cacti, mikrotik, network development life cycle ABSTRACT The availability of computer network services must be maintained in line with the increasing number of users. One of the measurements for network quality is access speed and network stability, so it is necessary to do monitoring in bandwidth in order to know the usage of data traffic and determination of bandwidth management policies based on organizational needs. The network of the Communication and Information Technology Office, the usage of the internet network must be monitored periodically in order to fulfil the QOS (Quality Of Service). Cerrently the network bandwidth monitoring at the Communication and Information Technology Office is using the MRTG (Multi Router Traffic Grapher) tool, however the weakness of using this toolis the monitoring result will be lost along with tools down because it is not stored on the hard drive. To overcome this, an SNMP based monitoring system will be designed with the Cacti application configured with a prxoy router that monitors network conditions at any time, in the setting up author’s system with Network Development Life Cycle (NDLC) method. The design results show that it can perform network monitoring, especially on bandwidth usage on each tool and can display traffic, resources, and uptime. The results of this monitoring can also produce network mapping and monitor data (logs) can be well documented. Keyword : bandwidth monitoring, SNMP, cacti, mikrotik, network development life cycle

Transcript of RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Page 1: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

272

RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH BERBASIS

SIMPEL NETWORK MANAGEMENT PROTOCOL (SNMP) PADA DINAS

KOMUNIKASI DAN INFORMATIKA KABUPATEN MUSI BANYUASIN

Ayuni Purnamasari1, Zaid Amin2

Teknik Informatika, Universitas Bina Darma Palembang

Email: [email protected], [email protected]

ABSTRAK

Ketersedian layanan jaringan komputer harus tetap dijaga seiring jumlah user yang semakin

banyak. Salah satu ukuran kualitas jaringan yaitu kecepatan akses dan kestabilan jaringan sehingga

perlu untuk dilakukan monitoring bandwidth agar dapat mengetahui penggunaan lalu lintas data dan

menentukan kebijakan management bandwidth berdasarkan kebutuhan organisasi. Pada jaringan

Dinas Komunikasi dan Informatika, penggunaan jaringan internet harus selalu diawasi secara

periodik agar mencapai QOS (Quality Of Service) dapat terpenuhi. Monitoring bandwidth jaringan

pada Dinas Komunikasi dan Informatika saat ini memakai tools MRTG (Multi Router Trafic

Grapher), kelemahan menggunakan perangkat ini ketika perangkat down, maka hasil monitor akan

hilang karena tidak tersimpanya pada harddisk. Untuk mengatasi itu semua akan di rancang

bangunkan sebuah sistem monitoring berbasis SNMP dengan aplikasi Cacti yang dikonfigurasikan

dengan mikrotik router yang melakukan monitoring kondisi jaringan setiap waktunya, dalam

pembuatan sistem penulis menggunakan metode Network Development Life Cycle (NDLC). Dari

hasil perencanaan menunjukan bahwa dapat melakukan monitoring jaringan khususnya pada

penggunaan bandwidth pada setiap perangkat serta dapat menampilkan traffic, resource, dan uptime.

Hasil dari monitoring ini juga dapat menghasilkan pemetaan jaringan serta data hasil monitor (log)

dapat di dokumentasikan dengan baik.

Kata kunci: monitoring bandwidth, SNMP, cacti, mikrotik, network development life cycle

ABSTRACT

The availability of computer network services must be maintained in line with the

increasing number of users. One of the measurements for network quality is access speed and

network stability, so it is necessary to do monitoring in bandwidth in order to know the usage of

data traffic and determination of bandwidth management policies based on organizational needs.

The network of the Communication and Information Technology Office, the usage of the internet

network must be monitored periodically in order to fulfil the QOS (Quality Of Service). Cerrently

the network bandwidth monitoring at the Communication and Information Technology Office is

using the MRTG (Multi Router Traffic Grapher) tool, however the weakness of using this toolis the

monitoring result will be lost along with tools down because it is not stored on the hard drive. To

overcome this, an SNMP based monitoring system will be designed with the Cacti application

configured with a prxoy router that monitors network conditions at any time, in the setting up

author’s system with Network Development Life Cycle (NDLC) method. The design results show

that it can perform network monitoring, especially on bandwidth usage on each tool and can display

traffic, resources, and uptime. The results of this monitoring can also produce network mapping and

monitor data (logs) can be well documented.

Keyword : bandwidth monitoring, SNMP, cacti, mikrotik, network development life cycle

Page 2: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

Ayuni Purnamasari1, Zaid Amin2 273

1. PENDAHULUAN

Monitoring jaringan harus selalu dilakukan setiap waktunya untuk mendapat jaringan dalam

kondisi yang stabil dan jika terjadi gangguan segera diketahui. (Asmunin & Wahyu, 2016) untuk

jaringan skala besar dan komplek yang terdiri dari puluhan, ratusan bahkan ribuan perangkat,

monitoring jaringan bukan perangkat yang mudah, jika terjadi kesalahan pada perangkat tidak

berjalan, maka akan membutuhkan waktu dalam pengecekan pada semua perangkat yang ada pada

jaringan. Oleh karna itu diperlukan sistem yang dapat memonitoring jaringan yang dapat mengawasi

setiap perangkat pada kondisi up dan down, pengecekan traffic internet. Sistem monitoring harus

selalu aktif dengan pengawasan administrator maupun tidak.

Mencapai itu semua dibutuhkan monitoring bandwidth yang baik, sehubungan diruang lingkup

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin. Kondisi saat ini sistem monitoring

yang digunakan adalah Multi Router Traffic Grapher (MRTG) dimana administrator merasakan

kelemahan pada tools ini karena hasil monitor akan hilang disebabkan tidak tersimpannya pada

harddisk. Rancang bangun monitoring bandwidth menggunakan aplikasi Cacti, Aplikasi Cacti

merupakan aplikasi pemantau yang berbasis Simpel Network Management Protocol (SNMP) adalah

protocol yang dalam monitoring jaringan terdiri dari Network Management System (NMS) dan

SNMP Agent. NMS bertugas untuk dapat mengolah data dari perangkat jaringan yang dipantau.

SNMP agent SNMP yang di pantau. Hasil akhir dari penelitian ini, yaitu monitoring bandwidth

menggunakan aplikasi Cacti yang dikonfigurasikan dengan virtual mikrotik router selain itu juga

dapat menampilkan hasil penggunaan monitoring bandwidth pada setiap perangkat seperti traffic,

resource dan uptime serta menampilkan hasil pemetaan jaringan.

Penelitian ini menggunakan metode pengembangan sistem jaringan yaitu NDLC dimana

metode ini dipilih karena kemudahan adaptasi dan bersifat iteratif, tahapan dalam penelitian yang

digunakan meliputi analisis, design, dan simulation prototyping. Hasil penelitian ini diharapkan

dapat memberikan solusi bagaimana permasalahan monitoring bandwidth dan pemetaan jaringan di

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin.

2. METODOLOGI PENELITIAN

Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode Network Development Life Cycle

(NDLC) yang mana metode ini pengembangan sistem berarti menyusun suatu sistem yang baru

untuk mengantikan sistem yang lama secara keseluruhan atau memperbaiki sistem yang telah ada.

Tahapan untuk proses NDLC yang digunakan hanya sampai pada batasan simulation

prototyping yaitu :

1) Analisis. Menganalisa kebutuhan untuk melakukan penelitian permasalahan yang ada.

2) Design. Tahapan ini merancang topologi sistem monitoring jaringan dengan penambahan

VLAN menggunakan router mikrotik dan aplikasi monitoring menggunakan Cacti, dimana

dari hasil design ini akan menghasilkan topologi yang baru untuk di usulkan pada Dinas

Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin.

3) Simulation Prototyping. Tahapan simulasi penulis menggunakan software sebagai sarana

simulasi jaringan yaitu GNS3 (Graphical Network Simulation) sebagai simulasi jaringan

karena dengan melakukan simulasi penulis dapat melakukan uji coba tanpa menganggu kinerja

jaingan yang sedang berjalan.

Page 3: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

274

3. HASIL DAN PEMBAHASAN

3.1 Hasil Pengujian Koneksi VLAN

Pada simulasi uji coba jaringan yang pertama adalah menguji jaringan VLAN menggunakan paket

ping dari komputer klien yang ada pada setiap VLAN sebanyak 3 komputer yang mewakili segment VLAN

dilakukan secara bertahap, pengujian dilakukan menggunakan software GNS3 dengan VPCS dapat di lihat

pada gambar 1.

Gambar 1. Hasil Uji Coba Koneksi Ubuntu Cacti Server

Pada gambar 2. dibawah ini menampilkan bahwa Ubuntu Cacti Server berhasil menghubungi atau

koneksi ke link gateway yang ada pada Router Mikrotik Utama. Terlihat koneksi paket ping menampilkan

output reply.

Gambar 2. Tes ping ke IP Gateway yang ada pada Router Mikrotik Utama

Pada gambar 3 menampilkan bahwa Ubuntu Cacti Server berhasil menghubungi atau koneksi ke link

gateway internet yang ada pada router mikrotik utama. Terlihat koneksi paket ping menampilkan output reply

ketika melakukan ping ke situs google.com

Gambar 3. Tes ping ke external network yaitu google.com

Page 4: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

Ayuni Purnamasari1, Zaid Amin2 275

Menampilkan bahwa WebTerm yang ada pada RemoteSysSAdmin yang diinstal Browser Firefox

berhasil menghubungi atau koneksi ke link remote yang ada pada Ubuntu Cacti Server pada IP Address

172.18.204.3/24. Terlihat koneksi paket ping menampilkan output reply ketika melakukan ping ke Ubuntu

Cacti Server.

Gambar 4. Tes ping ke IP Gateway yang ada pada Router Mikrotik Utama

3.2 Hasil Monitoring pada Connections di Router Mikrotik Utama

Pada sub bab ini membahas hasil pengujian yang memaparkan data yang diperoleh dari hasil

monitoring connections traffic yang ditampilkan oleh aplikasi WinBox di router mikrotik utama. Setiap

gambar menyajikan data hasil simulasi traffic berdasarkan uji coba koneksi yang berjalan seperti pada gambar

5

Gambar 5. Tampilan connections yang berjalan pada simulasi GNS3

Pada gambar 6 menampilkan bahwa router mikrotik utama berhasil melakukan capture koneksi traffic

dari beberapa clinet dan VLAN yang terhubung pada setiap interfaces. Terlihat ada beberapa koneksi

protokol TCP dan UDP dan DNS server yang berjalan yaitu 8.8.8.8 (DNS Server Google). Rata – rata link

yang terhubung dikoneksikan melalui network yang dihubungkan oleh static routing dimana terlihat

keterangan SAC dan SACs (Seen Reply Assured dan Confirm)

Page 5: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

276

Gambar 6. Capture connections DNS Server

Pada gambar 7 Menampilkan bahwa router mikrotik utama berhasil melakukan capture koneksi

traffic dari proses download oleh clinet dari IP Address 172.18.204.3/24

Gambar 7. Proses download pada client 172.18.204.3/24

Pada gambar 8 menampilkan bahwa router mikrotik utama berhasil melakukan capture koneksi

traffic dari proses flooding ping oleh clinet dari IP Address 172.16.20.5/24

Gambar 8. Paket ICMP flooding yang di capture oleh Router Mikrotik Utama

3.3 Hasil Uji Coba Tes Flooding Ping

Pada sub bab ini membahas hasil pengujian yang memaparkan data yang diperoleh dari hasil monitoring

connections traffic dari setiap client yang mengirimkan paket flooding ping ke router mikrotik utama. pada

gambar 9

Page 6: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

Ayuni Purnamasari1, Zaid Amin2 277

Gambar 9. Tes Flooding ping dari VLAN 20

Gambar 10. Tes Flooding ping di capture oleh router mikrotik

3.4 Download Dokumentasi Impelementasi Monitoring Cacti

Pada sub bagian ini membahas hasil pengujian yang memaparkan data yang

diperoleh dari hasil monitoring connections traffic oleh Ubuntu Cacti Server dari setiap

devices yang mengirimkan inbound dan outbond ke router mikrotik utama pada gambar

11 dapat menyimpan dan mendokumentasikan penyajian data hasil simulasi traffic

berdasarkan uji coba koneksi yang berjalan dalam bentuk file format CSV dan file format ini

dapat dibuka melalui aplikasi Microsoft Excell sehingga dapat digunakan oleh Admin untuk

dianalisa dan disimpan dengan baik.

Gambar 11. Download dokumentasi Cacti dengan format CSV

Page 7: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

278

3.5. Hasil Uji Coba Tes Koneksi Download, Upload dan Streaming

Pada bagian ini membahas hasil pengujian yang memaparkan data mengenai proses download,

upload,dan streaming yang dilakukan oleh client. Terlihat proses download yang dilakukan oleh clinet ke

Internet dengan melakukan download dapat di capture dan ditangkap oleh Ubuntu Cacti Server.

Gambar 12. Proses download file yang dilakukan client

Gambar 13. Proses streaming yang dilakukan clinet

3.6 Hasil Output Koneksi Inbound dan Outbound pada Cacti

Pada bagian ini membahas hasil pengujian yang ditampilkan ke dalam bentuk visualisasi Graph data

mengenai proses download, upload dan streaming yang dilakukan oleh client. Terlihat pada default tree yaitu

Host Router Mikrotik Utama menampilkan hasil graph melalui simulasi yang dijalakan telah berhasil dan

siap untuk di impelementasikan ke jaringan yang sesungguhnya di Dinas Komunikasi dan Informatika

Kabupaten Musi Banyuasin

Page 8: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

Ayuni Purnamasari1, Zaid Amin2 279

Gambar 14. Graph Tree Host Router Mikrotik Utama

Gambar 15. Tampilan empat interfaces Graph pada Ubuntu Cacti Server

Terlihat pada gambar 14 dan 15 menampilkan hasil inbound dan outbound koneksi yang ditangkap

oleh SNMP Router mikrotik utama dan di generate ke dalam graph yang ada pada Ubuntu Cacti

Server, proses visualisasi ini juga dapat disimpan ke dalam bentuk format CSV sehingga nanti dapat

digunakan untuk bahan analisa dan manajemen lebih lanjut pada Dinas Komunikasi dan Informatika

Kabupaten Musi Banyuasin.

4. KESIMPULAN

Hasil penelitian ini didapatkan beberapa kesimpulan yaitu :

1) Dengan adanya rancang bangun sistem monitoring bandwidth menggunakan aplikasi Cacti

dengan mikrotik router berbasis SNMP maka administrator dapat melihat hasil grafik yang

lengkap disetiap perangkat jaringan dan dapat melihat host terhubung dan menyelesaikan

permasalahan dokumentasi hasil monitoring jaringan sebelumnya.

2) Dengan adanya proses monitoring dan pemetaan ulang jaringan pada Dinas Komunikasi dan

Informatika ini meminimalisir kebijakan yang tidak dalam melakukan menajemen jaringn dan

diharapkan hasil rancang bangun ini dapat menjadi rekomendasi pengembangan jaringan di

Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Musi Banyuasin.

Page 9: RANCANG BANGUN SISTEM MONITORING BANDWIDTH …

Bina Darma Conference on Computer Science

e-ISSN: 2685-2683p-ISSN: 2685-2675

280

DAFTAR PUSTAKA

[1] Asmunin, & Wahyu, K. (2016). Sistem Monitoring Resource pada Jaringan FMIPA Unesa dengan

Protocol SNMP.

[2] Ardian, Y., (2015). Simpel Network Monitoring Protocol (SNMP) untuk Memonitor Trafik

User.JURNAL Smatika, Vol 05, No 01 Tahun 2015.

[3] Feby, A., & Bengawan, A. (2018). Rancang Bangun Jaringan Server Mikrotik Untuk Jaringan Local

Area Network (LAN) dan Internet. ISBN :98-02-5830-02-0.

[4] Kustanto, & Daniel, T.S. (2015). Belajar Jaringan Komputer Berbasis Mikrotik OS.

[5] Raharja, S., A., Budi, R., D., & Peryadi (2015). Implementasi Monitoring Jaringan Menggunakan Cacti

dan Web Authentication Menggunakan Kerberos pada Man 1 Bojonegoro. e-Proceeding Appl. Sci., Vol

1, No 3, pp 2323-2333, Tahun 2015.

[6] Shiddiqi, A., M., Nugraha, A., P., (2011). Sistem Monitoring Jaringan dengan Protokol Snmp.JURNAL

TEKNOL. INF.

[7] Zaini, & Muhammad, R. (2013). IMPLEMENTASI PROTOKOL SNMP UNTUK JARINGAN DI

KANTOR GUBERNUR SUMATERA BARAT. JURNAL TEKNOIF, Vol 1, No 1, Tahun 2013.

[8] Zurich, A., G., Poullie, P., G., & Date, T., B., (2015). Inverstigation of Resource Reallocation

Capabilities of KVM and Open Stack.