RamaDhan Book

download RamaDhan Book

of 45

Transcript of RamaDhan Book

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    1/45

    RAMADHAN

    DI MASJID

    L MUK RROM H

    Perumahan Candi IndahEdisi: 1437 H

    Panduan Ramadhan, Panduan Zakat, Kegiatan Ramadhan,

    Jadwal & Pengisi Kegiatan dll

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    2/45

    II

    DAFTAR ISI

    Kata Pengantar ............................................................................................................... IV

    PANDUAN IBADAH RAMADHAN

    A. Puasa .......................................................................................................................... 1 1. Hukum Puasa Ramadhan ......................................................................................... 12. Menentukan Awal Ramadhan ................................................................................ 23. Yang Mendapat Keringan Tidak Berpuasa ....................................................... 24. Pembatal-pembatal Puasa ....................................................................................... 45. Yang Dibolehkan Ketika Puasa .............................................................................. 4

    6. Sunnah-sunnah Puasa ............................................................................................... 57. Qadha’ Puasa dan Fidyah ......................................................................................... 6B. Tarawih ..................................................................................................................... 8

    1. Seputar Shalat Tarawih ............................................................................................ 82. Keutamaan Shalat Tarawih ..................................................................................... 83. Jumlah Rakaat Shalat Tarawih .............................................................................. 84. Witir .................................................................................................................................. 1

    C. Lailatul Qadar dan I’ tikaf .................................................................................... 10

    1. Keutamaan Lailatul Qadar ....................................................................................... 102. Kapan Lailatul Qadar Terjadi? ............................................................................... 113. Do’a pada Malam Lailatul Qadar ........................................................................... 124. Tanda Lailatul Qadar ................................................................................................. 125. Panduan I’tikaf Ramadhan ...................................................................................... 136. Dalil Disyariatkannya I’tika f ................................................................................... 137. I’tik af Harus Dilakukan di Masjid ......................................................................... 138. Wanita Boleh Beri’tikaf ............................................................................................. 149. Yang Membatalkan I’tikaf ........................................................................................ 1410. Yang Dibolehkan Ketika I’tikaf .............................................................................. 14

    D. Sholat ‘Ied ................................................................................................................. 151. Hukum Shalat ‘Ied ....................................................................................................... 152. Waktu Pelaksanaan Shalat ‘Ied ............................................................................. 153. Tempat Pelaksanaan Shalat ‘ Ied ........................................................................... 154. Tuntunan Ketika Hendak Keluar Me laksanakan Shalat ‘ Ied .................... 165. Tata Cara Shalat ‘Ied .................................................................................................. 16

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    3/45

    III

    KEGIATAN RAMADHAN DI MASJID AL-MUKARROMAH(Perumahan Candi Indah)

    A. Jadwal Lengkap Kegiatan Ramadhan Masjid Al-Mukarromah ............. 18

    B. Jadwal Imam dan Penceramah Tarawih ....................................................... 19C. Jadwal Imam dan Penceramah Subuh ........................................................... 20D. Jadwal Penyedia Takjil Bulan Ramadhan .................................................... 21E. Jadwal Kajian dan Buka Puasa Bersama ...................................................... 23

    PESANTREN RAMADHAN DAN TPA

    A. Penjelasan ................................................................................................................ 24

    B. Metode ....................................................................................................................... 24C. Materi ........................................................................................................................ 24D. Rundown Pesantren Ramadhan dan TPA ..................................................... 25E. Kurikulum dan Jadwal......................................................................................... 25F. Standar Kompetensi Santri................................................................................ 26

    PANDUAN ZAKAT FITRAH

    A. Hukum Zakat Fitrah ............................................................................................. 27B. Kadar Zakat Fitrah ................................................................................................ 27C. Bacaan Niat Saat Mengeluarkan Zakat Fitrah............................................. 27D. Panduan Zakat Mal ............................................................................................... 28E. Surat Pengantar Pelayanan Zakat Fitrah 1437 H ...................................... 38

    LAIN-LAIN

    Catatan ...............................................................................................................................................

    Kritik dan Saran ............................................................................................................................. 41

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    4/45

    IV

    Kata Pengantar

    Segala puji bagi Allah, shalawat dan salam kepada Nabi kita Muhammad,keluarga dan sahabatnya.

    Kami bersyukur Kepada Allah swt karena telah diberi kemudahan,sehingga buku “Ramadhan di Masjid Al -Mukarromah” ini dapat diselesaikantepat pada waktunya. Buku ini adalah ikhtiar dari panitia Ramadhan Masjid Al-Mukarromah dalam rangka menyediakan informasi yang teratur terkaitpelaksanaan program-program Masjid selama bulan Ramadhan. Harapannya,buku ini dapat membantu jamaah

    Buku ini terdiri dari beberapa Bab. Bab pertama berisi PANDUAN IBADAHRAMADHAN, yakni; Panduan Puasa, panduan tarawih, Lailatul Qadar, I’tikaf danPanduan Sholat Ied. Pada bab kedua berisi KEGIATAN RAMADHAN DI MASJIDAL-MUKARROMAH. Bab ketiga penjelasan rinci tentang PESANTRENRAMADHAN DAN TPA. Pada bab keempat panduan ZAKAT FITRAH. Dan Babterakhir LAIN-LAIN.

    Kami menyadari masih terdapat banyak kekurangan dalam penyusun

    buku ini. Maka dari itu, pada bagian akhir buku ini, tim penyusun sudahmenyediakan lembar Kritik dan Saran, yang dapat digunakan untuk menuliskanmasukan-masukan kontstruktif jamaah sekalian berkaitan dengan pelaksanaanprogram-program ramadhan tahun ini, termasuk masukan untuk pengadaanbuku ini. Semoga dengan kritik dan saran dari jamaah, pelaksanaan programramadhan ke depannya dapat berjalan lebih baik.

    Selesai disusun pada Selasa malam yang sejuk

    tepatnya pada 17 Sya’ban 14 37 H/24 Mei 2016Di Masjid Al-MukarromahPerumahan Candi Indah, Padukuhan Jetis,

    Sleman, Yogyakarta

    Panitia Ramadhan Masjid Al-Mukarromah(Perumahan Candi Indah)

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    5/45

    1

    PANDUAN IBADAH RAMADHAN

    A. Puasa1. Hukum Puasa Ramadhan

    Puasa dalam bahasa Arab disebut dengan “ shaum ”. Shaum secara bahasa

    bermakna imsak (menahan diri) dari makan, minum, berbicara, nikah dan

    berjalan. Sedangkan secara istilah shaum bermakna menahan diri dari segala

    pembatal dengan tata cara yang khusus.

    Puasa Ramadhan itu wajib bagi setiap muslim yang baligh (dewasa),

    berakal, dalam keadaan sehat, dan dalam keadaan mukim (tidak bersafar).

    Peringatan bagi Orang yang Sengaja Membatalkan Puasa

    Abu Umamah menuturkan bahwa beliau mendengar Rasulullah

    shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, ”Ketika aku tidur, aku didatangi oleh dua

    orang laki-laki, lalu keduanya menarik lenganku dan membawaku ke gunung

    yang terjal. Keduanya berkata, ”Naiklah”. Lalu kukatakan, ”Sesungguhnya aku

    tidak mampu.” Kemudian keduanya berkata, ”Kami akan memudahkanmu”. Maka aku pun menaikinya sehingga ketika aku sampai di kegelapan gunung, tibatiba

    ada suara yang sangat keras. Lalu aku bertanya,”Suara apa itu?” Mereka

    menjawab,”Itu adalah suara jeritan para penghuni neraka.”

    Kemudian dibawalah aku berjalan-jalan dan aku sudah bersama orang-

    orang yang bergantungan pada urat besar di atas tumit mereka, mulut mereka

    robek, dan dari robekan itu mengalirlah darah. Kemudian aku (Abu Umamah)bertanya, ”Siapakah mereka itu?” Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam

    menjawab,

    ”Mereka adalah orang -orang yang berbuka (membatalkan puasa)

    sebelum tiba waktunya”

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    6/45

    2

    Adz Dzahabiy mengatakan, “Siapa saja yang sengaja tidak berpuasa

    Ramadhan, bukan karena sakit atau uzur lainnya, maka dosa yang dilakukan

    lebih jelek dari dosa berzina, penarik upeti (dengan paksa), pecandu miras

    (minuman keras), bahkan orang seperti ini diragukan keislamannya dan

    disangka sebagai orang yang terjangkiti kemunafikan dan penyimpangan.”

    2. Menentukan Awal Ramadhan

    Cara menentukan awal Ramadhan adalah dengan:a. Melihat hilal ramadhan.

    Dasar dari hal ini adalah firman Allah Ta’ala ,

    ”Karena itu, barangsiapa di antara kamu menyaksikan (di negeritempat tinggalnya) di bulan itu, maka hendaklah ia berpuasa padabulan tersebut.” (QS. Al Baqarah: 185)

    b. Menggenapkan bulan Sya’ban menjadi 30 hari. Dari ‘Abdullah bin ‘Umar, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda,

    ”Apabila bulan telah masuk kedua puluh sembilan malam (dari bulanSya’ban, pen). Maka janganl ah kalian berpuasa hingga melihat hilal.Dan apabila mendung, sempurnakanlah bulan Sya’ban menjadi tiga puluh hari.”

    3. Yang Mendapatkan Keringanan Tidak Berpuasaa. Orang yang sakit

    Allah Ta’ala berfirman,

    “Dan barang siapa sakit atau dalam perjalanan (la lu ia berbuka),maka (wajiblah baginya berpuasa), sebanyak hari yangditinggalkannya itu, pada hari- hari yang lain.” (QS. Al Baqarah: 185)

    Orang sakit yang boleh tidak puasa adalah jika mendapatkan mudaratdengan puasanya.

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    7/45

    3

    b. Orang yang bersafarDalil seorang musafir boleh tidak berpuasa adalah firman AllahTa’ala (yang artinya), “ Dan barang siapa sakit atau dalam perjalanan

    (lalu ia berbuka), maka (wajiblah baginya berpuasa), sebanyak hari yang ditinggalkannya itu, pada hari-hari yang lain .” (QS. Al Baqarah :185).

    Musafir punya pilihan boleh tidak puasa ataukah tetap berpuasa. Dari Abu Sa’id Al Khudri dan Jabir bin ‘Abdillah, mereka berkata,

    “Kami pernah bersafar bersama Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam, maka ada yang tetap berpuasa dan ada yang tidak berpuasa. Namunmereka tidak saling mencela satu dan lainnya.”

    Namun manakah yang lebih utama baginya, apakah berpuasa ataukahtidak? Di sini bisa dilihat pada tiga kondisi:

    jika berat untuk berpuasa atau sulit melakukan hal-hal yang baik ketika

    itu, maka lebih utama untuk tidak berpuasa. jika tidak memberatkan untuk berpuasa dan tidak menyulitkan untukmelakukan berbagai hal kebaikan, maka pada saat ini lebih utama untukberpuasa. Alasannya karena lebih cepat terlepasnya beban kewajibandan lebih mudah berpuasa dengan orang banyak daripada sendirian.

    jika tetap berpuasa malah membinasakan diri sendiri, maka wajib tidakpuasa.

    c. Orang yang sudah tua renta (sepuh)Selain berlaku bagi orang tua renta (sepuh) yang tidak mampu

    puasa, juga berlaku untuk orang yang sakit yang tidak bisa sembuh sakitlagi dari sakitnya (tidak bisa diharapkan sembuhnya).

    Dalil dari hal ini adalah firman Allah Ta’ala ,

    “Dan wajib bagi orang -orang yang berat menjalankannya (jika merekatidak berpuasa) membayar fidyah, (yaitu): memberi makan seorangmiskin.” (QS. Al Baqarah: 184).

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    8/45

    4

    d. Wanita hamil dan menyusuiDari Anas bin Malik, bahwasanya Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa

    sallam bersabda,

    “Sesungguhnya Allah meringankan separuh shalat dari musafir, juga puasadari wanit a hamil dan menyusui”

    Syaikh Muhammad bin Shalih Al ‘Utsaimin berkata, “Lebih tepat wanita hamildan menyusui dimisalkan seperti orang sakit dan musafir yang punya kewajibanqadha’ saja (tanpa fidyah).

    4. Pembatal-Pembatal Puasaa. Makan dan minum dengan sengajab. Muntah dengan sengajac. Mendapati haidh dan nifasd. Jima’ (bersetubuh) di Siang Harie. Keluar mani dengan sengaja

    Konsekuensi dari Melakukan Pembatal Puasa

    Bagi yang batal puasanya karena makan dan minum, muntah dengan sengaja, mendapati haidh dan nifas, dan keluar mani karena bercumbu, maka kewajibannya adalah mengqadha’ puasa saja.

    Sedangkan yang batal puasa karena jima’ (bersetubuh) di siang bulanRamadhan, maka ia punya kewajiban qadha’ dan wajib menunaikan kafarah yangdibebankan pada laki-laki. Kafarah atau tebusannya adalah memerdekakan satuorang budak. Jika tidak didapati, maka berpuasa dua bulan berturut-turut. Jikatidak mampu, maka memberi makan kepada 60 orang miskin.

    5. Yang Dibolehkan Ketika Puasaa. Mendapati waktu fajar dalam keadaan junub

    ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha berkata,“Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah menjumpai

    waktu fajar di bulan Ramadhan dalam keadaan junub bukan karenamimpi basah, kemudian beliau shallallahu ‘alaihi wa sallam mandidan tetap berpuasa.”

    b. Bersiwak ketika berpuasac. Berkumur-kumur dan memasukkan air ke dalam hidung asal

    tidak berlebihan

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    9/45

    5

    Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,“Bersungguh -sungguhlah dalam beristinsyaq (memasukkan air dalamhidung) kecuali jika engkau berpuasa.”

    d. Bercumbu dan mencium istri selama aman dari keluarnya ManiDari Jabir bin ‘Abdillah, dari ‘Umar bin Al Khaththab, beliau

    berkata,“Hari ini aku melakukan suatu kesalahan besar, aku telah

    mencium istriku padahal sedang berpuasa” Rasulullah shallallahu‘alaihi wa sallam bertanya, “Bagaim ana pendapatmu jika kamuberpuasa kemudian berkumur- kumur?” Aku menjawab, “Seperti itutidak mengapa.” Kemudian Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda “Lalu apa masalahnya?”

    e. Bekam dan donor darah selama tidak membuat lemasf. Mencicipi makanan selama tidak masuk dalam kerongkongan

    Dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma , ia mengatakan, “ Tidakmengapa seseorang yang sedang berpuasa mencicipi cuka atausesuatu, selama tidak masuk sampai ke kerongkongan. ”

    g. Bercelak dan menggunakan tetes matah. Mandi dan menyiramkan air di kepala untuk membuat segar

    i. Menelan dahakj. Menelan sesuatu yang sulit dihindariSeperti masih ada sisa makanan yang ikut pada air ludah dan itu

    jumlahnya sedikit serta sulit dihindari, juga seperti darah pada gigiyang ikut bersama air ludah dan jumlahnya sedikit, maka seperti initidak mengapa jika tertelan.

    Namun jika darah atau makanan lebih banyak dari air ludahyang tertelan, puasanya jadi batal.

    6. Sunnah-Sunnah Puasaa. Mengakhirkan makan sahurb. Menyegerakan berbuka puasac. Berdo’a ketika berb uka

    Nabi shallallahu „alaihi wa sallam bersabda,

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    10/45

    6

    “Ada tiga orang yang do anya tidak ditolak : (1) Pemimpin yang adil, (2)Orang yang berpuasa ketika dia berbuka, (3) Do a orang yang terzalimi.”

    d. Memberi makan pada orang yang berbuka

    Dari Zaid bin Kholid Al Juhani, Rasulullah shallallahu „alaihi wa sallam bersabda,

    “Siapa memberi makan orang yang berpuasa, maka baginya pahala seperti orang yang berpuasa tersebut, tanpa mengurangi pahala orang yang berpuasa itu sedikit pun juga.” e. Lebih banyak berderma dan beribadah di bulan Ramadhan

    7. Qadha’ Puasa dan Fidyah Siapakah yang Terkena Qadha’ Puasa?

    Yang dimaksud dengan qadha’ adalah mengerjakan suatuibadah yang memiliki batasan waktu di luar waktunya. Adapun orangyang dikenakan qadha’ puasa adalah orang yang sakit dan sakitnyamemberatkan untuk puasa, wanita hamil dan menyusui apabila beratuntuk puasa, seorang musafir, juga wanita yang mendapati haidh dannifas.

    Qadha’ Ramadhan Boleh Ditunda Qadha’ Ramadhan boleh ditunda, maksudnya tidak mesti

    dilakukan setelah bulan Ramadhan yaitu di bulan Syawal. Namun bolehdilakukan di bulan Dzulhijah sampai bulan Sya’ban, asalkan sebelummasuk Ramadhan berikutnya. Di antara pendukung hal ini adalah‘Aisyah pernah menunda qadha’ puasanya sampai bulan Sya’ban.

    Akan tetapi yang dianjurkan adalah qadha’ Ramadhan dilakukan dengan segera (tanpa ditunda-tunda) berdasarkan firman Allah Ta’ala

    “Mereka itu bersegera untuk mendapat kebaikan -kebaikan dan merekalahorang- orang yang segera memperolehnya.” (QS. Al Mu’minun: 61)

    Mengakhirkan Qadha’ Ramadhan Hingga Ramadhan Berikutnya

    Syaikh Ibnu Baz menjawab, “Orang yang menunda qadha’ puasasampai Ramadhan berikutnya tanpa uzur wajib bertaubat kepada Allah

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    11/45

    7

    dan dia wajib memberi makan kepada orang miskin bagi setiap hari yangditinggalkan disertai dengan qadha’ puasanya ... Dan tidak ada kafarah(tebusan) selain itu. Hal inilah yang difatwakan oleh beberapa sahabatradhiyallahu ‘anhum seperti Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma .”

    Namun apabila dia menunda qadha’nya karena ada udzurseperti sakit atau bersafar, atau pada wanita karena hamil ataumenyusui dan sulit untuk berpuasa, maka tidak ada kewajiban bagimereka selain mengqadha’ puasanya.”

    Tidak Wajib untuk Berurutan Ketika Mengqadha’ Puasa Dasar dibolehkannya hal ini adalah firman Allah Ta’ala ,“Maka (wajiblah baginya berpuasa), sebanyak hari yang ditinggalkannya itu, pada hari- hari yang lain.” (QS. Al Baqarah: 185).

    Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma mengatakan, “Tidak mengapajika (dalam mengqadha’ puasa) tidak berurutan”.

    Barangsiapa Meninggal Dunia, Namun Masih Memiliki Utang PuasaDalilnya adalah hadits ‘Aisyah,

    “Barangsiapa yang mati dalam keadaan masih memiliki kewajiban puasa,

    maka ahli warisnya yang nanti akan mempuasakannya. ” Yang dimaksud “ waliyyuhu ” adalah kerabat, m enurut Imam

    Nawawi. Ulama lain berpendapat bahwa yang dimaksud adalah ahliwaris. Namun hukum membayar puasa di sini bagi ahli waris tidaksampai wajib, hanya disunnahkan.

    Boleh beberapa hari qadha’ puasa dibagi kepada beberapa ahliwaris. Kemudian mereka (boleh laki-laki ataupun perempuan)mendapatkan satu atau beberapa hari puasa. Boleh juga denganserempak beberapa ahli waris membayar utang puasa tersebut dalam

    satu hari.

    Pembayaran FidyahBagi orang yang sudah tua renta yang tidak mampu lagi

    berpuasa, serta orang sakit yang sakitnya tidak kunjung sembuh, makawajib bagi mereka fidyah sebagaimana disebutkan dalam firman AllahTa’ala ,

    “Dan wajib bagi orang -orang yang berat menjalankannya (jika

    mereka tidak berpuasa) membayar fidyah, (yaitu): memberi makanseorang miskin” (QS. Al Baqarah: 184).

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    12/45

    8

    Cara Penunaian Fidyah1. Ukuran fidyah adalah dilihat dari ‘urf (kebiasaan yang layak) di

    masyarakat setempat. Selama dianggap memberi makan kepadaorang miskin, maka itu dikatakan sah.

    2. Fidyah harus dengan makanan, tidak bisa diganti uang karena inilahperintah yang dimaksud dalam ayat.3. Satu hari tidak puasa berarti memberi makan satu orang miskin.4. Bisa diberikan berupa makanan mentah (ditambah lauk) atau

    makanan yang sudah matang.5. Tidak boleh mendahulukan fidyah sebelum Ramadhan.6. Waktu penunaian fidyah boleh setiap kali tidak puasa, fidyah

    ditunaikan, atau bisa pula diakhirkan di hari terakhir Ramadhan laluditunaikan semuanya.

    B. TarawihSeputar Shalat Tarawih

    Shalat ini dinamakan tarawih yang artinya istirahat karena orangyang melakukan shalat tarawih beristirahat setelah melaksanakan shalatempat raka’at. Shalat tarawih termasuk qiyamul lail atau shalat malam. Akantetapi shalat tarawih ini dikhususkan di bulan Ramadhan. Jadi, shalat tarawihadalah shalat malam yang dilakukan di bulan Ramadhan.

    Keutamaan Shalat Tarawih1. Akan mendapatkan ampunan dosa yang telah lalu.

    Dari Abu Hurairah, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda“Barangsiapa melakukan qiyam Ramadhan karena iman dan mencari pahala, maka dosa-dosany a yang telah lalu akan diampuni.”

    Yang dimaksud qiyam Ramadhan adalah shalat tarawih sebagaimanayang dikatakan oleh Imam Nawawi.

    2. Shalat tarawih bersama imam seperti shalat semalam penuh.Dari Abu Dzar, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam pernah mengumpulkankeluarga dan para sahabatnya. Lalu beliau bersabda,

    “Siapa yang shalat bersama imam sampai ia selesai, maka ditulis untuknya pahala shalat satu malam penuh.”

    Jumlah Raka’at Shalat Tarawih Tidak Dibatasi 1. Rasul shallallahu ‘alaihi wa sallam sendiri tidak membatasinya. Nabi

    shallallahu ‘alaihi wa sallam ditanya mengenai shalat malam, beliaumenjawab,

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    13/45

    9

    “Shalat malam itu dua raka’at -dua raka’at. Jika salah seorang di antara

    kalian takut masuk waktu shubuh, maka kerjakanlah satu raka’at. Dengan itu bera rti kalian menutup shalat tadi dengan witir.”

    Padahal ini dalam konteks pertanyaan. Seandainya shalatmalam itu ada batasannya, tentu Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam akanmenjelaskannya.

    2. Kita diperintahkan untuk memperbanyak sujud (artinya:memperbanyak shalat sunnah).

    Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda

    “Bantulah aku (untuk mewujudkan cita -citamu) dengan memperbanyaksujud (yaitu memperbanyak shalat sunnah, pen).”

    Begitu pula sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam ,

    “Sesungguhnya en gkau tidaklah melakukan sekali sujud kepada Allahmelainkan Allah akan meninggikan satu derajat bagimu dan menghapussatu kesalahanmu.”

    Dalil-dalil ini dengan sangat jelas menunjukkan bahwa kitadibolehkan memperbanyak sujud (artinya: memperbanyak shalatsunnah dengan banyak raka’at) dan sama sekali tidak diberi batasan.

    3. Banyak raka’at dipilih untuk mengejar kualitas lamanya shalat malam. Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa melakukan shalat malam denganbacaan yang panjang dalam setiap raka’at. Di zam an setelah beliaushallallahu ‘alaihi wa sallam , orang-orang begitu berat jika melakukansatu raka’at begitu lama. Akhirnya, ‘Umar memiliki inisiatif supayashalat tarawih dikerjakan dua puluh raka’at. Tujuannya adalah agar bisalebih lama menghidupkan malam Ramadhan, namun dengan bacaanyang ringan setiap raka’atnya.

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    14/45

    10

    Salam Setiap Dua Raka’at Para pakar fiqih berpendapat bahwa shalat tarawih dilakukan dengan

    salam setiap dua raka’at. Karena shalat tarawih termasuk shalat malam.Sedangkan shalat malam dil akukan dengan dua raka’at salam dan dua

    raka’at salam. Dasarnya adalah sabda Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam ,

    “Shalat malam adalah dua raka’at salam, dua raka’at salam.”

    Istirahat Tiap Selesai Empat Raka’at Dasar dari hal ini adalah perkataan ‘Aisy ah yang menjelaskan tata cara

    shalat malam Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam ,

    “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam melaksanakan shalat 4 raka’at, maka janganlah tanyakan mengenai bagus dan panjang raka’atnya. Kemudian beliau melaksanakan shalat 4 rak a’at lagi, maka janganlah tanyakan

    mengenai bagus dan panjang raka’atnya.”

    WitirJumlah raka’ at shalat witir minimalnya adalah 1 raka’ at,

    maksimalnya adalah 11 raka’ at. Jika berwitir dengan tiga raka’ at, bisadilakukan dengan dua raka’at salam, lalu ditambah 1 raka’ at salam.Boleh pula shalat tersebut dilakukan dengan tiga raka’at langsung salam.Cara yang kedua dilakukan dengan sekali tasyahud dan bukan dua kalitasyahud. Karenajika dijadikan dua kali tasyahud, maka miriplah dengan

    shalat maghrib. Padahal shalat sunnah tidak boleh diserupakan denganshalat wajib.

    C. Lailatul Qadar dan I’tikaf Keutamaan Lailatul Qadar 1. Lailatul qadar adalah malam yang penuh keberkahan (bertambahnya

    kebaikan). Allah Ta ala berfirman,

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    15/45

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    16/45

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    17/45

    13

    Sudah sepantasnya seorang muslim lebih giat beribadah ketikaitu dengan dasar iman dan tamak akan pahala melimpah di sisi Allah.Seharusnya dia dapat mencontoh Nabinya sha llallahu ‘alaihi wa sallamyang giat ibadah pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhan. Beliau

    seperti itu karena demi meraih malam yang mulia, lailatul qadar. ‘Aisyahmenceritakan, “ Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam sangatbersungguh-sungguh pada sepuluh hari terakhir bulan Ramadhanmelebihi kesungguhan beliau di waktu yang lainnya .” ‘Aisyah mengatakan, “ Apabila Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam memasukisepuluh hari terakhir (bulan Ramadhan), beliau mengencangkansarungnya (untuk menjauhi para istr i beliau dari berjima’),menghidupkan malam-malam tersebut dan membangunkankeluarganya .”

    Bagaimana Wanita Haidh Menghidupkan Malam Lailatul Qadar?Juwaibir pernah mengatakan bahwa dia pernah bertanya pada

    Adh Dhohak, “Bagaimana pendapatmu dengan wanita n ifas, haidh,musafir dan orang yang tidur (namun hatinya tidak lalai dalam dzikir),apakah mereka bisa mendapatkan bagian dari lailatul qadar?” AdhDhohak pun menjawab, “Iya, mereka tetap bisa mendapatkan bagian.Siapa saja yang Allah terima amalannya, dia akan mendapatkan bagianmalam tersebut.”

    Panduan I’tikaf Ramadhan I’tikaf adalah di antara jalan mudah untuk meraih malam penuh

    kemuliaan, lailatul qadar. I’tikaf secara bahasa berarti menetap padasesuatu. Sedangkan secara syar’i, i’tikaf berarti menet ap di masjid untukberibadah kepada Allah.Dalil Disyari’atkannya I’tikaf Dari ‘Abdullah bin ‘Umar radhiyallahu ‘anhuma , ia berkata,

    “Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam biasa beri’tikaf di sepuluh hari terakhir dari bulan Ramadhan.”

    I’tikaf Haru s Dilakukan di MasjidHal ini berdasarkan firman Allah Ta’ala ,

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    18/45

    14

    “(Tetapi) janganlah kamu campuri mereka sedang kamu beri›tikaf dalam masjid” (QS. Al Baqarah: 187).

    Wanita Boleh Beri’tikaf

    Wanita boleh beri’tikaf di masjid asalkan memenuhi 2 syarat: (1) Meminta izin suami dan (2) Tidak menimbulkan fitnah (godaan bagi laki-laki) sehingga wanita yang i’tikaf harus benar -benar menutup auratdengan sempurna dan juga tidak memakai wewangian.

    Lama Waktu Berdiam di MasjidPara ulama sepakat bahwa i’tikaf tidak ada batasan waktu

    maksimalnya. Namun mereka berselisih pendapat berapa waktuminimal untuk dikatakan sudah beri’tikaf.

    Menurut mayoritas ulama, i’tikaf tidak ada batasan waktuminimalnya, artinya boleh cuma sesaat di malam atau di siang hari. Al Mardawi rahimahullah mengatakan, “Waktu minimal

    dikatakan i’tikaf pada i’tikaf yang sunnah atau i’tikaf yang mutlak adalahselama disebut berdiam di masjid (walaupun hanya sesaat).”

    Yang Membatalkan I’tikaf 1. Keluar masjid tanpa alasan syar’i dan tanpa ada kebutuhan yang

    mubah yang mendesak.

    2. Jima’ (bersetubuh) dengan istri.

    Yang Dibolehkan Ketika I’tikaf 1. Keluar masjid disebabkan ada hajat yang mesti ditunaikan seperti

    keluar untuk makan dan minum, serta ada hajat lain yang tidak bisadilakukan di dalam masjid.

    2. Melakukan hal-hal mubah seperti mengantarkan orang yangmengunjunginya sampai pintu masjid atau bercakap-cakap denganorang lain.

    3. Istri mengunjungi suami yang beri’tikaf dan berdua -duaandengannya.

    4. Mandi dan berwudhu di masjid.5. Membawa kasur untuk tidur di masjid.

    Mulai Masuk dan Keluar MasjidJika ingin beri’tikaf selama 10 hari terakhir bulan Ramadhan,

    maka seorang yang beri’tikaf mulai memasuki masjid setelah shalatShubuh pada hari ke-21 dan keluar setelah shalat shubuh pada hari ‘IdulFithri menuju lapangan.

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    19/45

    15

    Adab BeritikafHendaknya ketika beri’tikaf seseorang menyibukkan diri dengan

    melakukan ketaatan seperti berdo’a, dzikir, bershalawat pada Nabi,mengkaji Al Qur’an dan mengkaji hadits. Dan dimakruhkan

    menyibukkan diri dengan perkataan dan perbuatan yang tidakbermanfaat.

    D. Sholat ‘Ied Hukum Shalat ‘Ied

    Menurut pendapat yang lebih kuat, huku m shalat ‘ied adalah wajib bagisetiap muslim, baik laki-laki maupun perempuan yang dalam keadaanmukim.

    Dalil dari hal ini adalah hadits dari Ummu ‘Athiyah, beliau ber kata,

    “Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam memerintahkan kepada kami pada saatshalat ‘ied (Idul Fithri ataupun Idul Adha) agar mengeluarkan para gadis(yang baru beanjak dewasa) dan wanita yang dipingit, begitu pula wanita yang sedang haidh. Namun beliau memerintahkan pada wanita yang sedang

    haidh untuk menjauhi tempat shalat.”

    Waktu Pelaksanaan Shalat ‘Ied Menurut mayoritas ulama –ulama Hanafiyah, Malikiyah dan Hambali-,

    waktu shalat ‘ied dimulai dari matahari setinggi tombak sampai waktu zawal (matahari bergeser ke barat).

    Tempat Pelaksanaan Shalat ‘Ied Tempat pelaksanaan shalat ‘ied lebih utama (afdhol) dilakukan di tanah

    lapang, kecuali jika ada udzur seperti hujan. Abu Sa’id Al Khudri mengatakan, “Rasulullah shallalahu ‘alaihi wa sallam biasa keluar pada hari raya ‘IdulFithri dan ‘Idul Adha menuju tanah lapang. ”

    Imam Nawawi mengatakan, “Hadits Abu Sa’id Al Khudri di atas adalahdalil bagi orang yang menganjurkan bahwa shalat ‘ied sebaiknya dilakukandi tanah lapang dan ini lebih afdhol (lebih utama) daripada melakukannya dimasjid. Inilah yang dipraktekkan oleh kaum muslimin di berbagai negeri.Adapun penduduk Makkah, maka sejak masa silam shalat ‘ied mereka selaludilakukan di Masjidil Haram.”

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    20/45

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    21/45

    17

    “Subhanallah wal hamdulillah wa laa ilaha illallah wallahu akbar. Allahummaghfirlii war hamnii (Maha suci Allah, segala pujian bagi- Nya, tidak ada sesembahan yang benar untuk disembah selain Allah. Ya Allah, amp unilah aku dan rahmatilah aku).”

    e.

    Kemudian membaca Al Fatihah, dilanjutkan dengan membaca suratlainnya.f. Setelah membaca surat, kemudian melakukan gerakan shalat seperti

    biasa (ruku, i’tidal, sujud, dan seterusnya).

    2. Rakaat keduaa. Bertakbir ketika bangkit untuk mengerjakan raka’at kedua. b. Kemudian bertakbir (takbir zawa-id/tambahan) sebanyak lima kali

    takbir (selain takbir bangkit dari sujud).

    c. Kemudian membaca surat Al Fatihah dan surat lainnya.d. Mengerjakan gerakan lainnya hingga salam.

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    22/45

    18

    KEGIATAN RAMADHAN DI MASJID AL-MUKARROMAH(Perumahan Candi Indah)

    A. Jadwal Lengkap Kegiatan Ramadhan Masjid Al-Mukarromah

    No Nama Kegiatan Pelaksanaan1 Tarhib Ramadhan

    Dimeriahkan Kereta KelinciAnak-anak

    Minggu, 5 Juni 2016Pkl. 16.00 s/d selesai

    2 Tarawih Berjamaah(8 rakaat dan 3 rakaatwitir)

    Kultum Tarawih Tadarus Al- Qur’an

    1-30 Ramadhan 1437 H(5 Juni s/d 4 Juli 2016)

    Setiap hari selama bulan ramadhanSetiap hari selama bulan ramadhan(Setelah tarawih)

    3 Kuliah Subuh(setelah sholat subuh)

    Senin s/d Sabtu(pkl 05.00)

    4 Kajian Ahad Pagi Kajian Sejarah

    (bersama ustadz Deden Anjar) Kajian Hadits

    (bersama Ustadz Nasrullah)

    Setiap Ahad Pagi setelah sholat subuh 12 Juni & 26 Juni 2016

    (pkl 05.00) 19 Juni & 3 Juli 2016

    (pkl 05.00) 5 Takjil

    Buka Puasa Bersama

    Nuzulul Qur’an

    Setiap hari, Saat Maghrib tiba(pkl. 17.30)

    11 Juni & 18 Juni 2016(pkl. 16.00 - selesai)

    29 Juni 2016pkl. 20.00 - selesai (setelah tarawih)

    6 Pesantren Ramadhan danTPA

    (Seluruh siswa Paud, SD, SMP,SMA putra/putri PerumahanCandi Indah dan sekitarnya)

    Setiap hari: mulai tanggal 6 Juni s/d 5Juli 2016

    Pkl 16.00 s/d 17.30 (Ba’da Ashar)

    7 Infaq dan Sadaqah Zakat Fitrah

    (Beras 3 Kg atau uangsejumlah Rp 30.000)

    5 Juni s/d 5 Juli 2016 26 Juni s/d 1 Juli 2016

    (pkl 16.00 s/d 21.00)

    8 Halal bi halal (syawalan) Kajian bersama ustadz Saijan

    23 Juli 2016Pkl. 20.00 – selesai (ba’da isya)

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    23/45

    19

    B. Jadwal Imam dan Penceramah Tarawih

    Hari/Tanggal Imam & PenceramahHari Ramadhan MasehiAhad 1 5 Juni Miftahol ArifinSenin 2 6 Juni Erlan Iskandar, S.T.Selasa 3 7 Juni Prof. DR. H. Purwo Santoso, M.A.Rabu 4 8 Juni H. Nurkholis, S.Ag., M.SHKamis 5 9 Juni H. Tulus Musthofa, Lc, M.A.Jumat 6 10 Juni Drs. H. Ghozali MukriSabtu 7 11 Juni Fajar Aji LumaksoAhad 8 12 Juni Drs. H. Ahmad Zubaidi

    Senin 9 13 Juni Drs. H. Ghozali MukriSelasa 10 14 Juni IsmailRabu 11 15 Juni Bayu Ihsan RomadhonKamis 12 16 Juni Hamammudin, S.Pd.IJumat 13 17 Juni Endar Satwo Prihaton, S.E., M.Si.Sabtu 14 18 Juni Prof. H. Ahmad Dardiri, M.HumAhad 15 19 Juni WagimanSenin 16 20 juni NasrullahSelasa 17 21 Juni Deden Anjar, M.Pd.I

    Rabu 18 22 Juni DR. Ir. Amir Hamzah, M.T.Kamis 19 23 Juni Bayu Ihsan RomadhonJumat 20 24 Juni Drs. H. Ahmad ZubaidiSabtu 21 25 Juni H,M. Sularno, M.A.Ahad 22 26 Juni Agung Panji WidiyantoSenin 23 27 Juni Hasyim IkhwanudinSelasa 24 28 Juni Prof. H. Ahmad Dardiri, M.HumRabu 25 29 Juni Drs. H. Slamet Abdullah, M.A.Kamis 26 30 Juni Ammi Nur Baits, S.T., B.A.Jumat 27 1 Juli Imam NSabtu 28 2 Juli Hasyim IkhwanudinAhad 29 3 Juli Drs. H. Tri Prabawa, M.KomSenin 30 4 Juli Miftahol Arifin

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    24/45

    20

    C. Jadwal Imam dan Penceramah Subuh

    Tanggal Imam dan PenceramahHari Ramadhan MasehiSenin 1 6 Juni Rusmawadi BintoroSelasa 2 7 Juni M. ArifinRabu 3 8 Juni Tri PrabawaKamis 4 9 Juni Amiruddin RifaiJumat 5 10 Juni DadiyaSabtu 6 11 Juni Agus DwiAhad 7 12 Juni Ustadz Deden AnjarSenin 8 13 Juni Margono

    Selasa 9 14 Juni Purwo SantosoRabu 10 15 Juni ZamhariKamis 11 16 Juni Dicky RizalJumat 12 17 Juni Bambang SutrisnoSabtu 13 18 Juni Rahmad PurwantoAhad 14 19 Juni Ustadz NasrullahSenin 15 20 juni AjimbarSelasa 16 21 Juni Ammi Nur BaitsRabu 17 22 Juni Dadiya

    Kamis 18 23 Juni Fadli RezaJumat 19 24 Juni Untung WinarnoSabtu 20 25 Juni DonikaAhad 21 26 Juni Ustadz Deden AnjarSenin 22 27 Juni Rusmawadi BintoroSelasa 23 28 Juni Amiruddin RifaiRabu 24 29 Juni MargonoKamis 25 30 Juni RofiqJumat 26 1 Juli Fadli RezaSabtu 27 2 Juli Purwo SantosoAhad 28 3 Juli Ustadz NasrullahSenin 29 4 Juli Tri PrabawaSelasa 30 5 Juli M. Arifin

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    25/45

    21

    D. Jadwal Penyedia Takjil Bulan Ramadhan

    NO HARI/TANGGAL PENYEDIA BLOK

    1 SELASA, 7 JUNI 2016 KEL. H. AJIMBAR, SH, MH. M-8/9

    KEL. HAMID SIRAJUDIN J-21

    2 RABU, 8 JUNI 2016KEL. IRHAM I-23KEL. IRWAN (BRI) I-22KEL. BENI AGUS B I-24

    3 KAMIS, 9 JUNI 2016KEL. SYAMSUDIN J-9KEL. AGUS SANTOSA J-13KEL. SUYATA I-16

    4 JUMAT, 10 JUNI 2016KEL. INDRA KHAIRULLAH J-19KEL. FAISAL HENDRA K J-16KEL. ANGGA/H. SUHARDI J-17

    5 SABTU, 11 JUNI 2016BUKA PUASA BERSAMAPENYEDIA: TAKMIR MASJID AL-MUKARROMAH

    6 MINGGU, 12 JUNI 2016KEL. AGUS KUSNORO D-12AKEL. AGUS BEJO D-12KEL. BAMBANG SUTRISNO D-15

    7 SENIN, 13 JUNI 2016

    KEL. SUKIRNO I-26

    KEL. DWI AGUNG I-18KEL. ANDI NUR R J-8

    8 SELASA, 14 JUNI 2016KEL. H. Dr. DADIYA B-1KEL. YANTI/FREEDY F-2KEL. H NUR AJI F-4

    9 RABU, 15 JUNI 2016KEL. ZULKIFLI H-10SIMBOK BU TITIK H-5KEL. EKO SULISTYO H-7

    10 KAMIS, 16 JUNI 2016KEL. TRI PRABAWA F-13KEL. UNTUNG N-1

    11 JUMAT, 17 JUNI 2016 KEL. ADI IRWANTO H-3KEL. RIZKY NOVRIANDHY D-10

    12 SABTU, 18 JUNI 2016 BUKA PUASA BERSAMAPENYEDIA: RT 22, 27, 28, 29

    13 MINGGU, 19 JUNI 2016 KEL. MARYATI SUHARTO F-17KEL. RAKIMIN BAHRUN P-1

    14 SENIN, 20 JUNI 2016 KEL. SUHARLI G-12

    KEL. YULIA KARTIKASARI N-7

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    26/45

    22

    15 SELASA, 21 JUNI 2016KEL. BIMO M-6KEL. JALAL ARIF M-7KEL. WENDI AL ASHAR N-10

    16 RABU, 22 JUNI 2016 KEL. CHANDRA/NANIK F-1

    KEL. SUMANDI N-617 KAMIS, 23 JUNI 2016 KEL. KHALIK LILIANTO M-3/4KEL. TANTI M-5

    18 JUMAT, 24 JUNI 2016 KEL. EDY SUKIMANTO C-5KEL. H dr DICKY M-16

    19 SABTU, 25 JUNI 2016 KEL. YUSMIN WIJANARKO D-16KEL. H AMIRRUDIN RIFAI H-1

    20 MINGGU, 26 JUNI 2016 KEL. BU TATIK MUTAMINAH B-8KEL. H. SUJONO F-16

    21 SENIN, 27 JUNI 2016 KEL. NOVA ASBING N-13KEL. MIFTAHOL ARIFIN N-14

    22 SELASA, 28 JUNI 2016 KEL. SATRIYONO H-18KEL. EKO DHIAN PRASETYO I-4

    23 RABU, 29 JUNI 2016 KEL. WIBISONO/IBU PUPUT B-12KEL. H PURWO SANTOSO B-16

    24 KAMIS, 30 JUNI 2016 KEL. ARDI/LIA J-15KEL. H MARGONO N-2

    25 JUMAT, 1 JULI 2016 KEL. H RUDY PRASETYA C-14KEL. TULUS BASUKI G-5

    26 SABTU, 2 JULI 2016 KEL. UNTUNG W K-2KEL. MBA YANTI K-1

    27 MINGGU, 3 JULI 2016 KEL. EVA SUMARNI N-8KEL YULI HERAWATI N-9

    28 SENIN, 4 JULI 2016 KEL. H AGUS DWI WIDIANTO KAV-7KEL. SUMARDIKO KAV-8

    29 SELASA, 5 JULI 2016KEL. ADIT/KINTAN G-6KEL. H R BINTORO G-6

    30 RABU, 6 JULI 2016 KEL. DENY DAYANTI H-14AKEL. DEDET DARMAWAN H-14D

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    27/45

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    28/45

    24

    PESANTREN RAMADHAN DAN TPA

    A. Penjelasan1. Pesantren Ramadhan

    Pesantren Ramadhan adalah program peningkatan pemahaman agamabagi remaja (usia SMP dan SMA) di lingkungan sekitar Masjid Al-MukarromahPerumahan Candi Indah. Dilaksanakan setiap hari, selama bulan Ramadhan.Dengan target khusunya yakni peserta mampu membaca Al- Qur’an dengan baikserta mempunyai wawasan tentang konsep perintah dan larangan dalam Islam.Mengerti apa saja yang diwajibkan, disunnahkan dan tahu apa saja yangdibolehkan dan dilarang dalam agama.

    2. Taman Pendidikan Al- Qur’an

    Taman Pendidikan Al- Qur’an, adalah program yang serupa denganPesantren Ramadhan. Perbedaannya hanya pada sasaran peserta, yakni usiaPaud dan Sekolah Dasar.

    B. Metode

    Metode yang digunakan dalam program pesantren ramadhan dan TPA iniadalah

    1. Ceramah2. Tanya jawab3. Cerita, dongeng atau drama4. Demonstrasi dengan media bantu5. Melagukan kata-kata,6. Dll

    C. Materi

    Materi pengajaran terdiri dari dua macam; (1) Materi pokok, yakni baca Al-Qur’an (2) Materi Tambahan (terlampir)

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    29/45

    25

    D. Rundown Pesantren Ramadhan dan TPA

    No Jam Acara/Materi1 15.45 – 16.00 Persiapan

    2 16.00 – 16.15 Pembukaan: do’a bersama 3 16.15 – 16.45 Materi Pokok: Baca Al- Qur’an (Iqra’) satu per satu 4 16.45 – 17.15 Materi tambahan5 17.45 – 17.30 Penutup: do’a bersama

    E. Kurikulum dan Jadwal Pesantren Ramadhan (Usia SMP dan SMA)

    No Hari Kelas1 Senin Kelas Aqidah2 Selasa Kelas Akhlaq3 Rabu Kelas Fiqih4 Kamis Kelas Sejarah Islam5 Jumat Kelas Qur’an Hadits 6 Sabtu Post test (review materi sebelumnya)7 Ahad Game edukasi

    F. Standar Kompetensi Santri TPA Al-Mukarromah (usia Paud dan SD)1. Hafalan doa-doa2. Hafal bacaan-bacaan sholat3. Hafal bacaan dzikir setelah sholat4. Hafalan Hadits

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    30/45

    26

    PANDUAN ZAKAT

    (Zakat Fitrah)

    A. Hukum Zakat Fitrah1. Zakat fitrah hukumnya wajib kepada setiap muslim, baik merdeka

    maupun budak, laki-laki maupun perempuan, besar maupun kecil, kayamaupun miskin.

    2. Seorang laki-laki mengeluarkan zakat untuk dirinya dan orang-orangyang menjadi tanggung jawabnya. Seorang istri mengeluarkan zakatfitrah untuk dirinya atau oleh suaminya.

    3. Bayi yang masih dalam kandungan belum terkena wajib zakat fitrah.Tetapi kalau ada seorang bayi lahir sebelum matahari terbenam padahari terakhir bulan Ramadan, maka zakat fitrahnya wajib ditunaikan.

    4. Demikian juga kalau ada orang tua meninggal dunia setelah matahariterbenam pada hari terakhir di bulan Ramadan, zakat fitrahnya wajibpula dibayarkan.

    B. Kadar Zakat FitrahDari Ibnu Umar ra. Beliau berkata : ”Rasulullah saw. Telah

    memfardhukan zakat fitrah 1 sha’ dari kurma atau gandum atas budak,orangmerdeka, laki-laki dan perempuan, anak kecil dan orang tua dari seluruh

    kaum muslimin. Dan beliau perintahkan supaya dikeluarkan sebelum orang-orang keluar untuk shalat ‘Ied.” (HR. Bukhori). 1 Sha’ kurang lebih 3 Kg (untuk menjaga kehati-hatian terhadap

    ukuran 1 sha’)

    C. Bacaan Niat Saat Mengeluarkan Zakat Fitrah1. Niat zakat Fitrah untuk diri sendiri

    Nawaitu an-ukhrija zakaatal fithri ‘annafsii fardhan lillahi ta’aalaa “ Sengaja saya mengeluarkan zakat fitrah atas diri saya sendiri, Fardhukarena Allah Ta’ala”

    2. Niat zakat Fitrah untuk Istri

    Nawaitu an-ukhrija zakaatal fithri ‘an zaujatii fardhan lillahi ta’aalaa “Sengaja saya mengeluarkan zakat fitrah atas istri saya, Fardhu karenaAllah Ta’ala”

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    31/45

    27

    3. Niat zakat Fitrah untuk anak laki-laki atau perempuan / ……

    Nawaitu an- ukhrija zakaatal fithri ‘an waladii… / bintii… fardhan lillahita’aalaa

    “Sengaja saya mengeluarkan zakat fi trah atas anak laki-laki saya (sebutnamanya) / anak perempuan saya (sebut namanya), Fardhu karenaAllah Ta’ala”

    4. Niat zakat Fitrah untuk orang yang ia wakili )..…(

    Nawaitu an-ukhrij a zakaatal fithri ‘an (……) fardhan lillahi ta’aalaa “Sengaja saya mengeluarkan zakat fitrah atas…. (sebut nama orangnya),Fardhu karena Allah Ta’ala”

    5. Niat zakat Fitrah untuk diri sendiri dan untuk semua orang yang iatanggung nafkahnya

    Nawaitu an- ukhrija zakaatal fithri ‘annii wa ‘an jamii’i maa yalzamuniinafaqaatuhum syar’an fardhan lillahi ta’aalaa “Sengaja saya mengeluarka n zakat atas diri saya dan atas sekalian yangsaya dilazimkan (diwajibkan) memberi nafkah pada mereka secarasyari’at, fardhu karena Allah Ta’aala.”

    (Zakat Harta/Mal)

    a. Pengertian Mâl

    Menurut bahasa, kata “ mâl ” berarti kecenderungan, atau segala sesuatuyang diinginkan sekali oleh manusia untuk dimiliki dan disimpannya. Sedangkanmenurut syarat, mâl adalah segala sesuatu yang dapat dimiliki atau dikuasai dandapat digunakan (dimanfaatkan) sebagaimana lazimnya.

    Dengan demikian, sesuatu dapat disebut mâl apabila memenuhi duasyarat berikut:

    a. Dapat dimiliki, disimpan, dihimpun, dikuasai.b. Dapat diambil manfaatnya sebagaimana lazimnya.

    Contohnya: rumah, mobil, ternak, hasil pertanian, uang, emas, perak, dan lainsebagainya. Sedangkan sesuatu yang dak dapat dimiliki tetapi manfaatnya dapatdiambil, seper udara dan sinar matahari tidaklah disebut mâl.

    b.

    Syarat-syarat Harta yang Wajib Dizakatia. Kepemilikan sempurna

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    32/45

    28

    Harta yang dimiliki secara sempurna, maksudnya pemilik harta tersebutmemungkinkan untuk mempergunakan dan mengambil manfaatnya secara utuh.Sehingga, harta tersebut berada di bawah kontrol dan kekuasaannya.

    Harta yang didapatkan melalui proses kepemilikan yang dibenarkan oleh

    syarat, seperti hasil usaha perdagangan yang baik dan halal, harta warisan,pemberian negara atau orang lain wajib dikeluarkan zakatnya apabila sudahmemenuhi syarat-syaratnya. Sedangkan harta yang diperoleh dengan cara yangharam, seper_ hasil merampok, mencuri, dan korupsi tidaklah wajib dikeluarkanzakatnya, bahkan harta tersebut harus dikembalikan kepada pe miliknya yangsah atau ahli warisnya.

    b. Berkembang (produktif atau berpotensi produktif) Yang dimaksud harta yang berkembang di sini adalah harta tersebut

    dapat bertambah atau berkembang bila dijadikan modal usaha atau mempunyaipotensi untuk berkembang, misalnya hasil pertanian, perdagangan, ternak, emas,perak, dan uang. Pengertian berkembang menurut istilah yang lebih familiaradalah sifat harta tersebut dapat memberikan keuntungan atau pendapatan lain.

    c. Mencapai nisabYang dimaksud dengan nisab adalah syarat jumlah minimum harta yang

    dapat dikategorikan sebagai harta wajib zakat.

    d. Melebihi kebutuhan pokok Kebutuhan pokok adalah kebutuhan minimal yang diperlukan untukkelestarian hidup. Artinya, apabila kebutuhan tersebut tidak dapat dipenuhi,yang bersangkutan tidak dapat hidup dengan baik (layak), seper_ belanja sehari-hari, pakaian, rumah, perabot rumah tangga, kesehatan, pendidikan, dantransportasi. Singkatnya, kebutuhan pokok adalah segala sesuatu yang termasukkebutuhan primer atau kebutuhan hidup minimum (KHM). Pengertian tersebutbersandar pada pendapat Imam Hanafi.

    Syarat ini hanya berlaku bagi masyarakat berpenghasilan rendah atau di

    bawah standar minimum daerah setempat. Tetapi yang lebih utama adalah setiapharta yang mencapai nisab harus dikeluarkan zakatnya, mengingat selain fungsizakat untuk menyucikan harta, juga memiliki nilai pendidikan kepadamasyarakat luas bahwa semua yang ada di tangan kita tidak selalu menjadi milikkita. Apalagi di zaman sekarang, gaya hidup modern oleh sebagian kalangandianggap sebagai kebutuhan pokok. Jika hal ini terus berlangsung, manusiamodern tidak akan pernah mengeluarkan zakat karena hartanya selalu habisdigunakan untuk memenuhi keinginannya, bukan kebutuhannya.

    e. Terbebas dari utang

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    33/45

    29

    Orang yang mempunyai utang, jumlah utangnya dapat digunakan untukmengurangi jumlah harta wajib zakat yang telah sampai nisab. Jika setelahdikurangi utang harta wajib zakat menjadi tidak sampai nisab, harta tersebutterbebas dari kewajiban zakat. Sebab, zakat hanya diwajibkan bagi orang yang

    memiliki kemampuan, sedang orang yang mempunyai utang dianggap _daktermasuk orang yang berkecukupan. Ia masih perlu menyelesaikan utang-utangnya terlebih dahulu. Zakat diwajibkan untuk menyantuni orang-orang yangberada dalam kesulitan yang sama atau mungkin kondisinya lebih parahdaripada fakir miskin.

    f. Kepemilikan satu tahun penuh ( haul ) Maksudnya adalah bahwa masa kepemilikan harta tersebut sudah

    berlalu selama dua belas bulan Qamariah (menurut perhitungan tahun Hijriah).

    Persyaratan satu tahun ini hanya berlaku bagi ternak, emas, uang, harta bendayang diperdagangkan, dan lain sebagainya. Sedangkan harta hasil pertanian,buah-buahan, rikâz (barang temuan), dan harta lain yang dikiaskan(dianalogikan) pada hal-hal tersebut, seperti zakat profesi tidak disyaratkanharus mencapai satu tahun.

    NISAB DAN KADAR ZAKAT

    A. Harta Peternakan

    i. UntaNisab unta adalah 5 (lima) ekor. Artnya, bila seseorang telah memiliki 5ekor unta, maka ia telah berkewajiban mengeluarkan zakatnya. Zakatnyasemakin bertambah apabila jumlah unta yang dimilikinya pun bertambah.

    Berdasarkan hadis Rasulullah saw yang diriwayatkan oleh Imam Bukharidari Anas bin Malik ra, maka dapat dibuat tabel kadar zakat unta sebagai berikut.

    Jumlah Zakat5 - 9 1 ekor kambing10 - 14 2 ekor kambing15 – 19 3 ekor kambing20 - 24 4 ekor kambing25 – 30 Seekor anak unta berumur 1 s.d 2 tahun36 – 45 Seekor anak unta berumur 2 s.d 3 tahun46 – 60 Seekor anak unta berumur 3 s.d 4 tahun61 – 75 Seekor anak unta berumur 4 s.d 5 tahun76 – 90 2 ekor anak unta berumur 2 s.d 3 tahun91 - 120 2 ekor anak unta berumur 3 s.d 4 tahun121 - 129 3 ekor anak unta berumur 2 s.d 3 tahun

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    34/45

    30

    130 - 139 1 ekor anak unta berumur 3 s.d 4 tahun dan 1 ekor anak untaberumur 2 s.d 3 tahun

    ii. Sapi, Kerbau, dan Kuda

    Nisab kerbau dan kuda disetarakan dengan nisab sapi, yaitu 30 ekor.Artinya, apabila seseorang telah memiliki 30 ekor sapi (kerbau dan kuda), iatelah terkena kewajiban zakat.

    Berdasarkan hadis Nabi saw yang diriwayatkan oleh Tirmizi dan AbuDawud dari Mu’az bin Jabal ra, maka dapat dibuat tabel kadar zakat sapi, kerbau,dan kuda sebagai berikut.Jumlah Zakat30 – 39 1 ekor anak sapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun40 – 59 1 ekor anak sapi/kerbau berumur 2 s.d 3 tahun60 – 69 2 ekor anak sapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun70 - 79 1 ekor anak sapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun dan 1

    ekor anak sapi/kerbau berumur 2 s.d 3 tahun80 – 89 2 ekor anak sapi/kerbau berumur 2 s.d 3 tahun90 – 99 3 ekor anak sapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun100- 109 2 ekor anak sapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun dan 1

    ekor anak sapi/kerbau berumur 2 s.d 3 tahun110 - 119 1 ekor anak sapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun dan 2

    ekor anak sapi/kerbau berumur 2 s.d 3 tahun120 - 129 4 ekor anak sapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun dan 3

    ekor anak sapi/kerbau berumur 2 s.d 3 tahun.

    Setiap kelipatan 30 ekor dikenakan seekor anaksapi/kerbau berumur 1 s.d 2 tahun dan setiapkelipatan 40 ekor dikenakan seekor anaksapi/kerbau berumur 2 s.d 3 tahun

    iii. Kambing atau DombaNisab kambing atau domba adalah 40 ekor. Ar_nya, apabila seseorang

    telah memiliki 40 ekor kambing atau domba, ia telah terkena kewajiban zakat.Berdasarkan hadis Nabi yang diriwayatkan oleh Imam Bukhari dari Anas

    bin Malik ra, maka dapat dibuat tabel kadar zakat kambing atau domba sebagaiberikut:

    Jumlah Zakat40 – 120 1 ekor kambing121 – 200 2 ekor kambing

    201 – 299 3 ekor kambing300 - 399 4 ekor kambing

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    35/45

    31

    Pada setiap kelipatan 100 diambil seekor kambing

    iv. Unggas (Ayam, Bebek, Burung) dan Ikan

    Nisab pada ternak unggas dan perikanan tidak ditetapkan berdasarkanjumlah (ekor) sebagaimana unta, sapi, dan kambing, tetapi dihitung berdasarkanskala usaha. Ternak unggas dan perikanan adalah setara dengan 20 dinar (1dinar = 4,25 gram emas murni) atau sama dengan 85 gram emas murni (24karat).

    Apabila seseorang beternak ikan, dan pada akhir tahun (tutup buku) iamemiliki kekayaan berupa modal kerja dan keuntungan lebih besar, kira-kirasetara dengan 85 gram emas murni, ia terkena kewajiban zakat sebesar 2,5%.Deng an demikian, usaha tersebut digolongan ke dalam zakat perniagaan.

    Contoh:Seorang peternak ayam broiler memelihara 1000 ekor ayam per minggu. Padaakhir tahun (tutup buku) terdapat laporan keuangan sebagai berikut:

    1. Stock ayam broiler 5600 ekor (dalam berbagai umur) ditaksir harga sebesarRp 20.000.000,-

    2. Uang kas/bank setelah dikurangi pajak Rp 10.000.000,-3. Stok pakan & obat-obatan Rp 2.000.000,-4. Piutang (dapat tertagih) Rp 5.000.000,-

    Jumlah Rp 37.000.000,- 5. Utang jatuh tempo Rp (5.000.000)

    Saldo Rp 32.000.000,-

    Kadar zakat yang harus dibayarkan:2,5% x 32.000.000 = Rp 800.000

    Catatan:Kandang dan alat-alat peternakan tidak diperhitungkan sebagai harta yang wajibdizakati, karena tidak diperjualbelikan. Nisabnya adalah 85 gram emas murni;jika @ Rp 200.000, 85 gram x Rp 200.000,- = Rp 17.000.000,-.

    B. Harta Perniagaan dan Perusahaan 1. Harta Perniagaan

    Harta perniagaan adalah harta yang disiapkan untuk diperjualbelikan,baik dikerjakan oleh individu maupun kelom pok atau syirkah (PT, CV, PD,FIRMA). Azas pendekatan zakat perniagaan adalah sebagai berikut:

    a. Mayoritas ahli fikih sepakat bahwa nisab zakat harta perniagaan adalahsepadan dengan 85 gram emas atau 200 dirham perak.

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    36/45

    32

    b. Ketetapan bahwa nilai aset telah mencapai nisab di tentukan pada akhirmasa haul sesuai dengan prinsip independensi tahun keuangan sebuahusaha.

    c. Zakat ini dihitung berdasarkan asas bebas dari semua kewajiban

    keuangan.d. Kadar zakat yang harus dikeluarkan adalah 1/40 dari nilai aset padaakhir tahun atau sama dengan 2,5%.

    2. Zakat PerusahaanNisab dan kadar zakat perusahaan dianalogikan dengan wajib zakat

    perniagaan, yaitu 85 gram emas. Adapun kadar zakatnya adalah 2,5% dari asetwajib zakat yang dimiliki perusahaan selama masa satu tahun. Cara menghitungzakat perniagaan atau perusahaan Kekayaan yang dimiliki badan usaha _dak

    lepas dari salah satu atau lebih dari _ga bentuk di bawah ini:a. Kekayaan dalam bentuk barang.b. Uang tunai/bank.c. Piutang. Maka, yang dimaksud harta perniagaan yang wajib dizakati

    adalah ketiga bentuk harta tersebut dikurangi dengan kewajibanperusahaan, seperti utang yang harus dibayar (jatuh tempo) dan pajak.

    Contoh:Sebuah perusahaan meubel pada tutup buku per 31 Desember 2010 dalamkondisi keuangan sebagai berikut:

    1. Stock meubel 10 set seharga Rp 20.000.000,-2. Uang tunai/bank Rp 20.000.000,-3. Piutang Rp 5.000.000,-

    Jumlah Rp 45.000.000,- 4. Utang dan pajak Rp (5.000.000)5. Saldo Rp 40.000.000,-

    Besar zakat yang harus dibayarkan:2,5% x Rp 40.000.000,- = Rp 1.000.000,-

    3. Hasil PertanianNisab hasil pertanian adalah 5 wasq atau setara deng an 653 kg. Apabila

    hasil pertanian tersebut termasuk makanan pokok, seper_ beras, jagung, gandum,dan kurma, nisabnya adalah 653 kg dari hasil pertanian tersebut. Tetapi jika hasilpertanian itu selain makanan pokok, seper_ buah-buahan, sayur-sayuran, daun,dan bunga, nisabnya disetarakan dengan harga nisab dari makanan pokok yangpaling umum di daerah (negeri) tersebut, misalnya untuk Indonesia adalah beras.

    Kadar zakat untuk hasil pertanian, apabila diairi dengan air hujan,sungai, atau mata air adalah 10%, tetapi apabila hasil pertanian diairi dengandisirami atau irigasi (ada biaya tambahan), zakatnya adalah 5%. Dari ketentuan

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    37/45

    33

    ini dapat dipahami bahwa pada tanaman yang disirami (irigasi), zakatnya adalah5%. Ar_nya, 5% yang lainnya dialokasikan untuk biaya pengairan. Imam az-Zarkani berpendapat, apabila pengelolaan lahan pertani an diairi dengan airhujan (sungai) dan disirami (irigasi) dengan perbandingan 50:50, zakatnya

    adalah 7,5% (3/4 dari 10%).Pada sistem pengairan saat ini biaya tidak sekadar air, tetapi ada biaya-biaya lain seperti pupuk, dan insektisida. Untuk mempermudah perhitunganzakatnya, biaya pupuk, insektisida dan sebagainya diambil dari hasil panen,kemudian sisanya (apabila melebihi nisab) dikeluarkan zakatnya 10% atau 5%(tergantung sistem pengairan).

    Contoh:Pada sawah tadah hujan ditanami padi. Dalam pengelolaan dibutuhkan

    pupuk dan insektisida seharga Rp 200.000,- . Hasil panen 5 ton beras.Hasil panen

    (bruto) 5 ton beras = 5.000 kg. Saprotan = Rp 200.000 atau = 200 kg Netto =4.800 kg Besar zakatnya: 10% x 4.800 kg = 480 kg

    4. Emas dan Perak atau Harta SimpananNisab emas dan perak adalah 20 dinar (85 gram emas murni) dan perak

    adalah 200 dirham (setara 595 gram perak). Artinya, apabila seseorang telahmemiliki emas atau perak sebesar 20 dinar atau 200 dirham dan sudahmemilikinya selama setahun, maka ia terkena kewajiban zakat sebesar 2,5%.

    Demikian juga jenis harta yang merupakan harta simpanan dan dapat

    dikategorikan dalam emas dan perak, seperti uang tunai, tabungan, cek, saham,surat berharga ataupun bentuk lainnya. Nisab dan zakatnya sama denganketentuan emas dan perak. Artinya, jika seseorang memiliki bermacam-macambentuk harta dan jumlah akumulasinya lebih besar atau sama dengan nisab (85gram emas), ia telah tekena kewajiban zakat sebesar 2,5%.

    Contoh:Seseorang memiliki harta kekayaan setelah satu tahun sebagai berikut:1. Tabungan, deposito, obligasi Rp 100.000.000,-2. Uang tunai (di luar kebutuhan pokok) Rp 5.000.000,-

    3. Perhiasan emas (berbagai bentuk) 150 gram4. Utang jatuh tempo Rp 5.000.000,-Perhiasan emas yang digunakan sehari-hari atau sewaktu-waktu tidak

    wajib dizakati, kecuali melebihi jumlah maksimal perhiasan yang layak zakat. Jikaseseorang layak memakai perhiasan maksimal 50 gram, maka yang wajibdizakati hanyalah perhiasan yang melampaui 50 gram, yaitu 100 gram.

    Dengan demikian, jatuh tempo harta yang wajib dikeluarkan zakatnyaadalah sebagai berikut:

    Tabungan, deposito, obligasi, Rp 100.000.000,-Uang tunai Rp 5.000.000,-Emas (150 – 50 = 100 gram)

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    38/45

    34

    Rp 350.000 x 100 gram Rp 35.000.000,-Jumlah Rp 140.000.000,- Utang jatuh tempo Rp (5.000.000)Saldo Rp 135.000.000,-

    Besar zakat yang harus dikeluarkan:2,5 % x Rp 135.000.000,- = Rp 3.375.000

    ZAKAT PROFESI A. Dasar HukumAllah swt berfirman, “Dan pada harta -harta mereka ada hak untuk orang miskin yang meminta dan orang miskin yang tidak mendapat bagian” (QS. AdzDzâriyât[51]:19); “Dan na_ahkanlah sebagian dari hartamu yang Allah telah

    menjadikan kamu menguasainya” (jQS. al-Hadîd[57]: 7); “Wahai orang -orang yang beriman, infakkanlah (zakat) sebagian dari hasil usahamu yang baik- baik”(QS. al- Baqarah[2]: 267).

    Rasulullah saw bersabda, “Bila suatu kaum enggan mengeluarkan zakat, Allahakan menguji mereka dengan kekering an dan kelaparan” (HR. Tabrani); “Bila zakat bercampur dengan harta lainnya, ia akan merusak harta itu” (HR. al-Bazzardan Baihaqi).

    Hasil Profesi Hasil profesi merupakan sumber pendapatan orangorang masa kini,

    seperti pegawai negeri, swasta, konsultan, dokter, dan notaris. Para ahli fikihkontemporer bersepakat bahwa hasil profesi termasuk harta yang harusdikeluarkan zakatnya, mengingat zakat pada hakikatnya adalah pungutan hartayang diambil dari orang-orang kaya untuk dibagikan kepada orang-orang miskindi antara mereka (se suai dengan ketentuan syarak).

    Walaupun demikian, jika hasil profesi seseorang tidak mencukupikebutuhan hidup (diri dan keluarga)nya, ia lebih pantas menjadi mustahiq

    (penerima zakat). Sedang jika hasilnya sekadar untuk menutupi kebutuhanhidupnya, atau lebih sedikit, ia belum juga terbebani kewajiban zakat. Kebutuhanhidup yang dimaksud adalah kebutuhan pokok, yaitu pangan, sandang, papan,pendidikan, kesehatan, dan biaya yang diperlukan untuk menjalankanprofesinya.

    Ketentuan Zakat ProfesiZakat profesi memang belum familiar dalam khazanah keilmuan Islam klasik.

    Maka dari itu, hasil profesi dikate gori kan sebagai jenis harta wajib zakatberdasarkan kias (analogi) atas kemiripan ( syabbah ) terhadap karakteristikharta zakat yang telah ada, yakni: (1) model memperoleh harta penghasilan

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    39/45

    35

    (profesi) mirip dengan panen (hasil pertanian), sehingga harta ini dapatdikiaskan pada zakat pertanian berdasarkan nisab (653 kg gabah kering gilingatau setara dengan 522 kg beras) dan waktu pengeluaran zakatnya (setiap kalipanen), (2) model harta yang diterima sebagai penghasilan berupa uang,

    sehingga jenis harta ini dapat dikiaskan pada zakat harta (simpanan ataukekayaan) berdasarkan kadar zakat yang harus dibayarkan (2,5%). Dengandemikian, apabila hasil profesi seseorang telah memenuhi ketentuan wajib zakat,ia berkewajiban menunaikan zakatnya.

    Contoh: Abdul Baqi adalah seorang karyawan swasta yang berdomisili diBogor. Ia mempunyai seorang istri dan dua orang anak yang masih kecil.Penghasilan per bulannya adalah Rp 5.000.000,-.

    1. Pendapatan gaji per bulan Rp 5.000.000,-2. Nisab 522 kg beras @Rp 7.000 (relatif) Rp 3.654.000,-

    Rumus zakat = (2,5% x besar gaji per bulan),-Zakat yang harus ditunaikan Rp 125.000,-Zakat profesi juga bisa diakumulasikan dalam satu tahun. Caranya,

    jumlah pendapatan gaji berikut bonus dan lainnya dikalikan satu tahunkemudian apabila hasilnya mencapai nisab, selanjutnya dikalikan dengan kadarzakat 2,5%.

    Jadi, Rp 5.000.000,- x 13 = Rp 65.000.000,-Jumlah zakatnya adalah 65.000.000,- x 2.5% = Rp 1.625.000,-

    KETENTUAN HARTA YANG LAINSahamApabila sebuah perusahaan sudah membayarkan kewajiban zakat

    hartanya, para pemilik saham _dak lagi berkewajiban mengeluarkan zakat darikepemilikan saham. Namun, bila perusahaan _dak membayarkan kewajibanzakat hartanya, maka para pemilik saham wajib menge luarkan zakat sahamdengan perhitungan zakat sebagai berikut:

    i. Apabila kepemilikan saham bertujuan untuk penerimaan deviden (labaperusahaan), saham tersebut masuk dalam ketentuan wajib zakat dari

    kategori aset keuangan. Yaitu, dengan ketentuan sebagai berikut: Jikapemilik saham dapat mengetahui nilai se_ap saham dari total ke kayaanperusahaan yang wajib zakat, si pemilik tersebut wajib membayar zakatkepemilikan sahamnya sebesar 2,5% dari nilai saham tersebut. Akantetapi, jika si pemilik _dak dapat mengetahuinya, maka laba sahamtersebut dengan aset keuangan lainnya harus digabungkan.

    ii. Seandainya kepemilikan saham bertujuan untuk diperjualbelikan ( capital gain ), saham tersebut masuk dalam ketentuan wajib zakat dari kategorizakat perniagaan.

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    40/45

    36

    Contoh : Ibu Ani memiliki 500.000,- lembar saham PT. Abadi Jaya. Harganominalnya Rp 5.000,- per lembar. Pada akhir tahun buku, tiap lembar sahammemperoleh deviden Rp 500,-. Perhitungan zakatnya adalah sebagai berikut:

    1. Nilai saham (book value) 500.000 x Rp 5.000,-

    Rp 2.500.000.000,-2. Deviden (500.000 x Rp 500) Rp 250.000.000,-Total Rp 2.750.000.000,-

    Zakat yang dikeluarkan:2,5% x Rp 2.750.000.000 = Rp 68.750.000,-

    Rezeki tak Terduga dan Undian (Kuis) BerhadiahHarta yang diperoleh sebagai “rezeki nomplok” (rezeki yang didapat

    tanpa usaha), atau memperoleh hadiah (yang tidak mengandung unsur judi,

    contoh: kita membeli sabun, tiba-tiba di dalamnya terdapat kupon yangberhadiah besar) merupakan salah satu sebab dari kepemilikian harta dan dapatdikiaskan dengan harta temuan (luqathah) atau rikâz. Maka, apabila perolehanharta itu mencapai nisab (setara 85 gram emas), harta tersebut dikenai zakatsebesar 20% yang harus dikeluarkan pada saat memperolehnya setelahdikurangi biaya administrasi, pajak, dan lain sebagainya.

    Contoh:Fitri memperoleh hadiah dari tabungan Ummat Bank Muamalat berupa voucher

    umrah seharga U$2000. Pajak undian ditanggung oleh pemenang. Perhitunganzakatnya adalah sebagai berikut:Nilai hadiah U$ 2.000Pajak 20% x U$2000 U$ 400Total penerimaan U$ 1.600Zakat 20% x U$ 1.600 U$ 320Asumsi dolar pada saat itu Rp 9.500,-/dollar

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    41/45

    37

    Surat Pengantar Pelayanan Zakat Fitrah 1437 H

    PANITIA ZAKAT RAMADHAN 1437 HMasjid Al-Mukarromah Perumahan Candi Indah

    Kepada Yth :Bapak/Ibu/Saudara/i Jamaah Masjid Al MukarromahPerumahan Candi Indahdi-Tempat

    Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

    “Sesungguhnya orang -orang yang beriman serta mengerjakan kebaikan,

    melakukan shalat , dan membayar zakat , mereka itu memperoleh ganjarandi sisi Allah, mereka tiada akan berduka cita” (QS. Al Baqarah : 277).

    Dengan menyebut nama Allah SWT yang maha pengasih lagi penyayang,bersama ini Kami sampaikan bahwa Panitia Penerimaan dan Penyaluran Zakat(Infaq dan Shodaqoh ) Masjid Al-Mukarromah 1437H mengundangBapak/Ibu/Saudara/i yang hendak menyalurkan Zakat (Fitrah/Mal), Fidyah,Infak dan Shodaqoh di bulan Ramadhan ini, kami siap untuk menampung danmembantu menyalurkannya.

    Adapun mekanisme pelaksanaan penghimpunan dan penyalurannya adalahsebagai berikut:1. Kegiatan pengumpulan dan penerimaan Zakat dari para muzaki, serta

    pengorganisasian administrasinya, dijadwalkan dimulai tgl. 26 Juni – 1 Juli2016.

    2. Pengumpulan dan penerimaan zakat sepenuhnya dilakukan di Masjid Al-Mukarromah Perum Candi Indah untuk memudahkan pengorganisasian.Adapun waktu penerimaan dijadwalkan Ba’da Sholat Ashar – WaktuTadarus Al- Qur’an (± 15:30 – 21:30 WIB).

    3. Jadwal pendistribusian kepada para Mustahik dijadwalkan dimulai daritanggal 2 – 3 Juli 2016.

    4. Untuk Zakat fitrah ditetapkan besarannya, yakni apabila beras (makananpokok sehari-hari dari Muzaki) sebesar 1 Sha atau 3 Kg; apabila berupauang, ditetapkan sebesar Rp. 30.000,- (menyesuaikan dengan harga beraskelas menengah). Untuk besaran Zakat lainnya dapat di lihat dalamLampiran.

    5. Untuk Zakat Mal , segenap materi mengenai penghitungan dan ketentuansyarat serta hukumnya, dapat ditanyakan pada panitia bagi para Muzakiyang mengalami kesulitan. (lihat Lampiran)

    http://www.zakatsedekah.com/http://www.zakatsedekah.com/http://www.zakatsedekah.com/http://www.zakatsedekah.com/http://www.zakatsedekah.com/http://www.zakatsedekah.com/http://www.zakatsedekah.com/http://www.zakatsedekah.com/

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    42/45

    38

    Bagi Bapak/Ibu/Saudara yang memerlukan informasi lebih lanjut, dapatmenghubungi nama-nama yang tertera dibawah ini selaku contact person panitia:1. Miftahol Arifin ( 0888 0280 0831 )2. Suryo Edi Wibowo ( 0823 8845 6411 )

    Demikian undangan dan pemberitahuan ini Kami sampaikan. Semogasegenap amal ibadah Bapak/Ibu/Saudara/i mendapatkan ridho dari AllahSWT. Atas perhatiannya Kami sampaikan terima kasih

    Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabaraktuh

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    43/45

    39

    Catatan

    (Catatan kultum/ceramah ramadhan)

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    44/45

    40

    Kritik dan Saran

    (Silahkan sampaikan kritik dan saran anda terkait pelaksanaanRamadhan tahun ini. Dengan menuliskannya di halaman kosong,

    lalu sampaikan kepada pihak panitia atau masukkan lembar Kritikdan Saran anda pada kotak yang tersedia)

    Kritik dan Saran Saya

  • 8/16/2019 RamaDhan Book

    45/45

    Sumber Refrensi

    Dompet dhuafa republika, panduan zakat, infaq, sedekah dan wakaf. Dr. Yusuf al-qaradawi, fiqh az-zakâh , mu’assasah ar -risalah, kairo Http://rumahdhuafa.org/panduan-zakat/ https://www.dompetdhuafa.org/pdf/panduan-zakat-1433-web.pdf Panduan Ramadhan, Cetakan ke-6, Muhammad Abduh Tuasikal, Pustaka

    Muslim Website http://www.alwarraq.com Website http://www.gooh.net/algarne www. zakat.or.id/wp-content/uploads/2012/02/panduan-zakat-dd.pdf

    www.pkpu.or.id/files/panduan.zakat.praktis.pkpu.pdf

    Pengadaan Buku ini didukung oleh:

    http://rumahdhuafa.org/panduan-zakat/http://rumahdhuafa.org/panduan-zakat/https://www.dompetdhuafa.org/pdf/PANDUAN-ZAKAT-1433-web.pdfhttps://www.dompetdhuafa.org/pdf/PANDUAN-ZAKAT-1433-web.pdfhttp://www.gooh.net/algarnehttp://www.gooh.net/algarnehttp://www.gooh.net/algarnehttp://www.pkpu.or.id/files/panduan.zakat.praktis.pkpu.pdfhttp://www.pkpu.or.id/files/panduan.zakat.praktis.pkpu.pdfhttp://www.gooh.net/algarnehttps://www.dompetdhuafa.org/pdf/PANDUAN-ZAKAT-1433-web.pdfhttp://rumahdhuafa.org/panduan-zakat/