PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO...

186
PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA MATERI REDOKS TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X SMA KOPERASI PONTIANAK SKRIPSI Oleh: RETNO ANJAR KUSUMA NPM. 131620155 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONTIANAK 2017

Transcript of PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO...

Page 1: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF

RECIPROCAL TEACHING PADA MATERI REDOKS

TERHADAP AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA

KELAS X SMA KOPERASI PONTIANAK

SKRIPSI

Oleh:

RETNO ANJAR KUSUMA

NPM. 131620155

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH

PONTIANAK

2017

Page 2: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

i

PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL

TEACHING PADA MATERI REDOKS TERHADAP

AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR SISWA KELAS X SMA

KOPERASI PONTIANAK

SKRIPSI

Oleh:

RETNO ANJAR KUSUMA

NPM: 131620155

Sebagai Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar

Sarjana Pendidikan Pada Program Studi

Pendidikan Kimia

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN KIMIA

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PONTIANAK

PONTIANAK

2017

Page 3: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

ii

Page 4: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

iii

Page 5: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

iv

Page 6: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

v

MOTTO

“Sesungguhnya bersama kesulitan pasti ada kemudahan.

Maka apabila engkau telah selesai (dari suatu urusan), tetaplah bekerja

keras (untuk urusan yang lain)”

(Qs. 94:6-7)

“Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah nasib suatu kaum

sebelum mereka merubah nasib mereka sendiri”

(Qs. Al-Ra’ad: 11)

“Dan janganlah kamu berputus asa dari rahmat Allah, sesungguhnya

tiada berputus asa dari rahmat Allah, melainkan

kaum yang kafir”

(Qs. Yusuf: 87)

Jika kita ingin melihat pelangi yang indah

kita harus bersabar menanti redanya

hujan (Promod Brata)

Keyakinan seseorang mengenai kemampuan dirinya

sangat berpengaruh pada kemampuan itu sendiri .

( Albert Bandura)

Page 7: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

vi

LEMBAR PERSEMBAHAN

Rasa terimakasih akan kupersembahkan kepada Allah SWT dan orang-

orang

yang mendukung serta mencintaiku sampai ajal menjemputku yaitu

^^ Kedua orang tua ku,( Bapak ibu ) terimakasih telah memberikan

dukungan yang luar biasa tidak hanya dari segi materi namun juga

semangat dan doa. Memberikan tauladan di setiap segi kehidupan^^

^kakak dan adik –adikku, yang selalu memberikan semangat dikala putus

asa. Menjadi tempat bercerita dan juga tidak pernah lupa untuk

mendoakan ^

“Sahabat-sahabatku yang slalu mengingatkan untuk kembali kejalur yang

benar (ketika malas mengerjakan skripsi)”

“Serta seseorang yang akan mendampingiku di dunia yang

akan menjadi penuntun ku hingga

ke Jannah-Nya”

Skripsi ini aku persembahkan untuk kalian.

=^.^=

Page 8: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

vii

ABSTRAK

RETNO ANJAR KUSUMA. 131620155. Pengaruh Pendekatan Modification of

Reciprocal Teaching Pada Materi Redoks Terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar

Siswa Kelas X SMA Koperasi Pontianak. Dibimbing oleh TUTI KURNIATI,

S.Pd., M.Si dan RIZMAHARDIAN.A.K., M.Sc.

Penelitian ini dilatarbelakangi kurangnya aktivitas belajar siswa di dalam

kelas dan rendahnya hasil belajar siswa pada materi reduksi oksidasi. Penelitian

ini bertujuan untuk mengetahui ada tidaknya perbedaan aktivitas dan hasil belajar

siswa yang diajarkan menggunakan pendekatan pembelajaran modification of

reciprocal teaching dengan siswa yang diajarkan menggunakan pendekatan

pembelajaran ekspositori dan seberapa besar pengaruh yang ditimbulkan

pendekatan modification of reciprocal teaching pada aktivitas dan hasil belajar

siswa. Penelitian ini menggunakan metode eksperimen dengan rancangan

penelitian nonequivalent control group design. Pengambilan sampel

menggunakan teknik sampling jenuh. Penentuan sampel penelitian menggunakan

teknik purposive sampling didapatkan kelas XA sebagai kelas kontrol dan XB

sebagai kelas eksperimen.Teknik pengumpulan data menggunakan teknik

pengukuran, observasi dan komunikasi langsung. Alat pengumpul data berupa tes

hasil belajar, lembar observasi dan pedoman wawancara. Berdasarkan analisis

data menggunakan uji non-parametrik U-Mann Whitney menunjukankan terdapat

perbedaan aktivitas belajar siswa dan berdasarkan analisis data menggunakan uji

parametrik Uji-T menunjukankan terdapat perbedaan hasil belajar siswa.

Berdasarkan hasil analisis statistik menggunakan SPSS 22,0 dapat disimpulkan

bahwa terdapat perbedaan aktivitas dan hasil belajar siswa yang diajarkan

menggunakan pendekatan modification of reciprocal teaching dengan pendekatan

ekspositori. Nilai effect size yang diperoleh untuk aktivitas dan hasil belajar siswa

adalah 1,41 dan 2,41 yang termasuk dalam kriteria tinggi, berpengaruh sebesar

92,07% terhadap aktivitas belajar siswa dan 99,20% terhadap hasil belajar siswa.

Penelitian ini menunjukkan bahwa pendekatan modification of reciprocal

teaching berpengaruh besar terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa.

Kata Kunci : aktivitas belajar, hasil belajar, modification of reciprocal teaching,

redoks

Page 9: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

viii

KATA PENGANTAR

Puji syukur peneliti panjatkan pada Allah SWT, rabb semesta alam yang

memegang kekuasaan di bumi dan di langit. Allah yang selalu melimpahkan

Rahmat, Inayah, Taufik dan Hidayah-Nya sehingga peneliti dapat menyelesaikan

skripsi yang berjudul “Pengaruh Pendekatan Modification of Reciprocal

Teaching Pada Materi Redoks Terhadap Aktivitas dan Hasil Belajar Siswa

Kelas X SMA Koperasi Pontianak”. Shalawat serta salam semoga selalu tercurah

kepada baginda nabi Muhammad SAW, keluarga, para sahabat, serta para

pengikutnya yang dengan sepenuh jiwa, raga, dan hartanya senantiasa setia,

istiqomah memegang teguh diin yang mulia ini hingga akhir zaman. Peneliti

menyadari bahwa dalam penyusunan skripsi ini tidak lepas dari bantuan pihak lain

yang turut memberikan sumbangsihnya, untuk itu dalam kesempatan ini peneliti

ingin memberikan ucapan terima kasih dan penghormatan kepada:

1. Arif Didik Kurniawan, M.Pd selaku Dekan Fakultas Keguruan dan Ilmu

Pendidikan Universitas Muhammadiyah Pontianak yang telah memberikan

pengarahan, dorongan, dan motivasi dalam menyelesaikan skripsi ini.

2. Dedeh Kurniasih, S.Pd, M.Si selaku Ketua Program Studi Pendidikan Kimia

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Muhammadiyah

Pontianak yang telah memberikan pengarahan dalam penyusunan skripsi ini.

3. Tuti Kurniati, S.Pd, M.Si selaku Dosen Pembimbing I yang telah memberikan

bimbingan, saran, masukan, kritik, dan motivasi selama penyusunan skripsi

ini.

4. Rizmahardian A.K, S.Si, M.Si, M.Sc selaku Dosen Pembimbing II yang telah

membimbing, memberikan saran dan kritik, serta memotivasi dalam

penyusunan skripsi ini.

5. Rhaudhatul Fadhila, S.Pd, M.Si selaku Dosen Penguji 1 yang telah

membimbing, memberikan saran dan kritik, serta memotivasi dalam

penyusunan skripsi ini.

Page 10: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

ix

6. Dedeh Kurniasih, S.Pd, M.Si selaku Dosen Penguji II yang telah membimbing,

memberikan saran dan kritik, serta memotivasi dalam penyusunan skripsi ini.

7. H. Mahdi, SH selaku Kepala Sekolah SMA Koperasi Pontianak yang telah

memberikan kesempatan kepada peneliti untuk melakukan penelitian di

sekolah.

8. Mutiarani Ellizah, S.Pd selaku guru mata pelajaran Kimia yang telah

membantu dan memberikan kesempatan untuk melakukan penelitian di SMA

Koperasi Pontianak.

9. Hamdil Mukhlisin, S.Pd., M.Pd,. selaku validator instrumen penelitian yang

telah membantu dan memberikan saran pada instrumen penelitian yang

digunakan.

10. Para Dosen dan staf di lingkungan FKIP Universitas Muhammadiyah

Pontianak yang selalu memberikan dukungan dan semangat untuk

menyelesaikan skripsi ini.

11. Kedua orang tua dan seluruh keluarga yang selalu memberikan do’a,

dukungan, dan motivasi yang tak terhingga

12. Teman-teman mahasiswa pendidikan kimia FKIP Universitas

Muhammadiyah Pontianak khususnya angkatan 2013 yang telah memberikan

dukungan, bantuan, motivasi, dan semangat dalam penyusunan skripsi ini.

13. Semua pihak yang telah memberikan motivasi dan dukungan kepada peneliti

untuk menyelesaikan skripsi ini.

Peneliti menyadari skripsi ini masih banyak terdapat kekurangan, untuk itu

saran dan kritik yang membangun senantiasa peneliti harapkan untuk perbaikan

kedepannya. Akhirnya, semoga skripsi ini bermanfaat bagi peneliti khususnya dan

para pembaca pada umumnya. Semoga Allah SWT berkenan menjadikannya

sebagai amal baik.

Pontianak, 14 Agustus 2017

Peneliti

Page 11: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

x

DAFTAR ISI

Halaman

LEMBAR PENGESAHAN .................................................................. ii

LEMBAR PENGESAHAN TIM PENGUJI ....................................... iii

HALAMAN PERNYATAAN KEASLIAN ......................................... iv

MOTTO/KUTIPAN ISTIMEWA ....................................................... v

HALAMAN PERSEMBAHAN ........................................................... vi

ABSTRAK ............................................................................................. vi

KATA PENGANTAR ........................................................................... viii

DAFTAR ISI .......................................................................................... ix

DAFTAR TABEL ................................................................................. xii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................. xii

DAFTAR PERSAMAAN...................................................................... xiii

DAFTAR LAMPIRAN ......................................................................... xiv

BAB 1 PENDAHULUAN ..................................................................... 1

A. Latar Belakang ........................................................................................ 1

B. Masalah Penelitian .................................................................................. 4

C. Tujuan Penelitian .................................................................................... 4

D. Manfaat Penelitian .................................................................................. 5

E. Definisi Oprasional ................................................................................. 5

BAB II TINJAUAN PUTSAKA ........................................................... 9

A. Aktivitas Belajar...................................................................................... 9

B. Hasil Belajar ............................................................................................ 10

C. Pendekatan Ekspositori ........................................................................... 11

D. Pendekatan Reciprocal Teaching ............................................................ 13

E. Pendekatan Modification Reciprocal Teaching ...................................... 14

F. Materi Reduksi Oksidasi ......................................................................... 15

G. Hipotesis .................................................................................................. 19

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ........................................... 20

A. Metode dan Bentuk Penelitian ................................................................ 20

B. Variabel Penelitian .................................................................................. 21

C. Waktu dan Tempat Penelitian ................................................................. 22

D. Populasi dan Sampel ............................................................................... 22

E. Prosedur Penelitian.................................................................................. 23

F. Teknik dan Alat Pengumpulan Data ....................................................... 26

G. Teknik Analisis Data ............................................................................... 30

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN .............................................. 36

A. Perbedaan Aktivitas Belajar Kelas Kontrol dan Eksperimen ................. 36

B. Perbedaan Hasil Belajar Kelas Kontrol dan Eksperimen ........................ 43

C. Pengaruh Pendekatan Modification of Reciprocal Teaching Terhadap

Aktivitas dan Hasil Belajar ..................................................................... 48

Page 12: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

xi

BAB V PENUTUP ................................................................................. 50

A. Kesimpulan ............................................................................................. 50

B. Saran ........................................................................................................ 50

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................ 51

Page 13: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

xii

DAFTAR TABEL

Halaman

Tabel 1.1 Presentase Ulangan Harian ..................................................... 2

Tabel 3.1 Desain Penelitian Nonequivalent Kontrol Group ................... 20

Tabel 3.2 Daftar Pelaksanaan Penelitian ................................................. 22

Tabel 3.3 Nilai Kriteria Effect Size ......................................................... 36

Tabel 4.1 Hasil Observasi Aktivitas Visual ............................................37

Tabel 4.2 Hasil Observasi Aktivitas Oral ...............................................38

Tabel 4.3 Hasil Observasi Aktivitas Tulis ..............................................40

Tabel 4.5 Hasil Observasi Aktivitas Mental ...........................................40

Tabel 4.6 Hasil Uji Statistik Aktivitas Belajar ....................................... 41

Tabel 4.7 Hasil Uji Statistik Hasil Belajar ............................................. 46

DAFTAR GAMBAR

Halaman

Gambar 3.1 Prosedur Penelitian .............................................................. 25

Gambar 4.1 Grafik Aktivitas Belajar Siswa Kelas Kontrol dan

Eksperimen ....................................................................................... 36

Gambar 4.2: Grafik Nilai Rata-rata Hasil Belajar Siswa Kelas Eksperimen

dan Kelas Kontrol ..............................................................................44

Page 14: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

xiii

DAFTAR PERSAMAAN

Halaman

Persamaan 2.1. Reaksi Pembentukan Kalsium Oksida (CaO) ................ 16

Persamaan 2.2 Reaksi Perkaratan Besi .................................................. 16

Persamaan 2.3 Pembakaran Lembaran Magnesium................................ 16

Persamaan 2.4 Pengolahan Bijih Besi Pada Tanur Tinggi ..................... 16

Persamaan 2.5 Reaksi Pengurangan Kadar Oksigen............................... 16

Persamaan 2.6 Reaksi Pembentukan HCl dan SO2 ................................ 19

Persamaan 3.1 Rumus Realibilitas ......................................................... 29

Persamaan 3.2 Rumus Varian Total ....................................................... 30

Persamaan 3.3 Rumus Effect Size .......................................................... 33

Page 15: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

xiv

DAFTAR LAMPIRAN

Halaman

LAMPIRAN A DATA PRA RISET

Lampiran A-1 Hasil Observasi ...............................................................53

Lampiran A-2 Hasil Wawancara Siswa ..................................................54

Lampiran A-3 Hasil Wawancara Guru ...................................................57

LAMPIRAN B INSTRUMEN PENELITIAN

Lampiran B-1 Kisi-kisi Soal Tes ............................................................60

Lampiran B-2 Soal Pretest ......................................................................62

Lampiran B-3 Soal posttest .....................................................................63

Lampiran B-4 Kunci Jawaban dan Pedoman Penilaian Pretest ..............64

Lampiran B-5 Kunci Jawaban dan Pedoman Penilaian Posttest .............65

Lampiran B-6 Lembar Validasi Pretest...................................................66

Lampiran B-7 Lembar Validasi Posttest .................................................70

Lampiran B-8 Pedoman Penilaian Aktivitas Belajar ..............................74

Lampiran B-9 Lembar Observasi Aktivitas Belajar................................75

Lampiran B-10 Lembar Validasi Observasi Aktivitas Belajar ...............76

Lampiran B-11 RPP Kelas Eksperimen ..................................................80

Lampiran B-12 Lembar Validasi RPP Kelas Eksperimen ......................94

Lampiran B-13 RPP Kelas Kontrol.........................................................98

Lampiran B-14 Lembar Validasi RPP Kelas Kontrol .............................111

LAMPIRAN C VALIDITAS DAN RELIABILITAS

Lampiran C-1 Perhitungan Validitas Pretest ..........................................115

Lampiran C-2 Perhitungan Validitas Posttest .........................................120

Lampiran C-3 Perhitungan Validitas Aktivitas Belajar ..........................125

Lampiran C-4 Perhitungan Validitas RPP Kelas Eksperimen ................126

Lampiran C-5 Perhitungan Validitas RPP Kelas Kontrol .......................127

Lampiran C-6 Perhitungan Reliabilitas Soal Test ...................................128

LAMPIRAN D HASIL UJI

Lampiran D-1 Nilai Aktivitar Belajar Kelas kontrol .............................132

Lampiran D-2 Nilai Aktivitar Belajar Kelas Eksperimen ......................134

Lampiran D-3 Uji Normalitas Aktivitas Belajar Kelas Kontrol .............136

Lampiran D-4 Uji Normalitas Aktivitas Belajar Kelas Eksperimen .......137

Lampiran D-5 Uji U-Man Whitney Aktivitas Belajar .............................138

Lampiran D-6 Nilai Pretest Dan Posttest Kelas Kontrol ........................139

Lampiran D-7 Nilai Pretest Dan Posttest Kelas Eksperimen .................140

Lampiran D-8 Uji Normaliatas Pretest Kontrol......................................141

Lampiran D-9 Uji Normaliatas Pretest Eksperimen ...............................142

Lampiran D-10 Uji U-Man Whitney Pretest ...........................................143

Lampiran D-11 Uji Normalitas Selisih Kelas Kontrol ............................144

Lampiran D-12 Uji Normalitas Selisih Kelas Eksperimen .....................145

Lampiran D-13 Uji F ...............................................................................146

Lampiran D-14 Uji T ..............................................................................147

Lampiran D-15 Perhitungan Effect Size ..................................................148

Lampiran D-16 Hasil Wawancara ...........................................................149

Page 16: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

xv

LAMPIRAN E SURAT DAN DOKUMENTASI

Lampiran E-1 Surat Izin Penelitian .........................................................151

Lampiran E-2 Surat Pelaksanaan Penelitian ...........................................152

Lampiran E-3 Surat Pernyataan validator 1 ............................................153

Lampiran E-4 Surat Pernyataan validator 2 ............................................154

Lampiran E-5 Dokumentasi Uji Coba Soal ............................................155

Lampiran E-6 Dokumentasi Pretest Kelas Eksperimen..........................156

Lampiran E- Dokumentasi Pretest Kelas Kontrol ..................................157

Lampiran E-8 Dokumentasi Perlakuan Kelas Eksperimen .....................158

Lampiran E-9 Dokumentasi Perlakuan Kelas kontrol ............................160

Lampiran E-10 Dokumentasi Observasi Kelas Eksperimen ...................162

Lampiran E-11 Dokumentasi Observasi Kelas Kontrol .........................163

Lampiran E-12 Dokumentasi Posttest Kelas Eksperimen ......................164

Lampiran E-13 Dokumentasi Posttest Kelas Kontrol .............................165

Lampiran E-14 Dokumentasi Lembar Uji Coba Soal .............................166

Lampiran E-15 Dokumentasi Lembar Pretest Kelas Eksperimen ..........167

Lampiran E-16 Dokumentasi Lembar Pretest Kelas Kontrol .................168

Lampiran E-17 Dokumentasi Lembar Posttest Kelas Eksperimen .........169

Lampiran E-18 Dokumentasi Lembar Posttest Kelas Kontrol ...............170

Page 17: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

xvi

Page 18: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

1

BAB 1

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Pendidikan di sekolah tidak lepas dari kegiatan belajar mengajar yang

merupakan perencanaan secara sistematis yang dibuat oleh guru dalam bentuk

satuan pelajaran. Menciptakan kegiatan belajar mengajar yang mampu

mengembangkan hasil belajar maksimal merupakan tugas dan kewajiban guru.

Oleh karena itu, seorang guru memerlukan strategi penyampaian materi untuk

mendesain kegiatan belajar mengeajar yang dapat merangsang hasil belajar

yang efektif dan efisien sesuai dengan situasi dan kondisinya.

Siswa sebagai subyek belajar harus berperan aktif dalam pembelajaran,

menurut William ( 2013: 84) menggolongkan aktivitas belajar siswa menjadi 8

bagian yaitu visual activities, oral activities, listening activitie, wiriting

activities, drawing activities, motor activities, mental activities, dan emotional

activities. Keaktifan siswa merupakan bentuk pembelajaran mandiri, yaitu

siswa berusaha mempelajari segala sesuatu atas kehendak dan kemampuannya

sendiri, sehingga dalam hal ini guru hanya berperan sebagai pembimbing,

motivator, dan fasilitator. Di dalam suatu kelas, tingkat kecerdasan dan

keaktifan siswa berbeda-beda oleh karena itu, guru harus mampu

memperlakukan siswa dengan baik berdasarkan tingkat kecerdasannya dan

mampu membuat semua siswa aktif dalam pembelajaran.

Berdasarkan hasil observasi di kelas X pada tanggal 21 Januari 2017

menunjukan aktivitas belajar siswa yang rendah. Hal ini terlihat dari aktivitas

siswa dalam pembelajaran, sebagian besar siswa terlihat pasif, dalam

mengikuti pembelajaran di dalam kelas. Siswa cendrung hanya mendengarkan

dan mencatat apa yang disampaikan oleh guru tanpa bertanya. Selain itu siswa

juga kurang tanggap ketika diberi pertanyaan, sebagian siswa hanya diam dan

menunggu saja tanpa berusaha untuk mencoba menjawab pertanyaan guru

sehingga pada akhirnya guru yang menjawab sendiri pertanyaan yang

diberikannya (Lampiran A-1).

Page 19: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

2

Hasil observasi dikuatkan dengan wawancara pada tanggal 21 Januari

2017 terhadap 6 orang siswa kelas X A dan 6 orang siswa dikelas XB SMA

Koperasi Pontianak. Siswa jarang bertanya pada saat kegiatan belajar mengajar

dikarenakan siswa kurang paham dengan materi yang disampaikan guru tetapi

pada saat mengerjakan tugas siswa mencoba untuk bertanya kepada teman

sekelasnya. Selain itu, siswa cenderung merasa bosan saat kegiatan belajar

mengajar hal ini disebabkan pada pelajaran metode yang lebih sering

digunakan oleh guru hanya ceramah saja (Lampiran A-2).

Wawancara juga dilakukan terhadap guru mata pelajaran kimia,

diketahui bahwa metode yang sering digunakan dalam mengajar adalah metode

ceramah. Metode ceramah digunakan karena cakupan materi yang banyak

sedangkan waktu yang diberikan terbatas. Kurangnya sarana dan prasarana

juga menjadi penyebab kurangnya variasi metode pembelajaran. Guru pernah

melakukan metode diskusi Pada saat metode diskusi dilakukan pusat

pembelajaran berpusat pada siswa sehingga siswa dituntut untuk mandiri dalam

mencari informasi (Lampiran A-3). Proses pembelajaran tersebut berakibat

pada rendahnya hasil belajar yang terlihat dari nilai ulangan harian yang belum

mencapai kriteria ketuntasan minimum (KKM = 70 %). Hal ini dapat dilihat

pada Tabel 1.1.

Tabel 1.1 Presentase Ketuntasan Ulangan Harian Kimia SMA Koperasi

Pontianak Tahun ajaran 2015/2016 :

Kelas

Ketuntasan

Larutan

Elektrolit dan

Non Elektrolit

Reaksi

Reduksi

Oksidasi

(Redoks)

Senyawa

Hidrokarbon

dan Minyak

Bumi

Minyak Bumi

XA 80 % 37,5 % 59 % 50 %

XB 84 % 34 % 62 ,5 % 59 %

Rata-Rata 82% 35,75% 60,75 % 54,5 %

Tabel 1.1 menunjukan pada materi redoks memiliki presentase

ketuntasan yang paling rendah dibandingkan dengan materi lainnya. Materi

redoks memiliki presentase terendah hal ini dikarenakan pada materi redoks

Page 20: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

3

terdapat konsep dan perhitungan yang harus dipahami. Materi redoks

merupakan salah satu materi penting yang harus dipahami siswa untuk

mempelajari materi selanjutnya yaitu elektrokimia. Dalam menyampaikan

materi redoks diperlukan suatu pendekatan yang dapat mengaktifkan siswa di

dalam kelas. Sehingga diperlukan suatu alternatif pendekatan pembelajaran

yang dapat digunakan oleh guru dalam mengajarkan materi reduksi oksidasi.

Salah satu pendekatan yang dapat mengaktifkan siswa didalam kelas

adalah Pendekatan modification of reciprocal teaching. Modification of

reciprocal teaching pendekatan yang menggabungkan pembelajaran

konvensional dengan pembelajaran berbalik dan disajikan dalam bentuk

kelompok-kelompok kecil. Pendekatan modification of reciprocal teaching

menekankan pembelajaran yang berpusat pada keaktifan guru dan siswa,

sehingga dapat terentuk proses pembelajaran yanng aktif.

Hasil penelitian Wiwit, dkk (2013 : 29) menunjukan bahwa penerapan

pembelajaran Kimia Dasar menggunakan media PowerPoint 2010 dan

PheT Simulation dengan pendekatan modification of reciprocal teaching

(moderat) berbasis konstruktivisme dapat meningkatkan penguasaan dan

pemahaman materi mahasiswa yang dilihat pada peningkatan hasil belajar.

Hasil ini dapat dilihat dari hasil penelitian yang menunjukkan bahwa terdapat

kenaikan nilai rata-rata tes mahasiswa tiap siklus yaitu 4,8 %. Berdasarkan

hasil penelitian Yani dan Mariati (2016 : 17) penerapan pembelajaran

modification of reciprocal teaching dapat meningkatkan hasil belajar kimia

yang signifikan pada pokok materi faktor-faktor yang mempengaruhi

kesetimbangan kimia siswa kelas XI IPA 3 SMA Negeri 6 Banda Aceh tahun

pelajaran 2015/2016 hal ini dapat dilihat dari presentase kenaikan kenaikan

hasil belajar sebesar 80,95% dan Penerapan pembelajaran modification of

reciprocal teaching dapat meningkatkan aktivitas belajar siswa dengan

presentase peningkatan 13,54%.

Berdasarkan latar belakang masalah yang ada, maka diperlukan suatu

upaya untuk meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa terhadap materi

redoks sehingga kualitas pembelajaran meningkat. Untuk mengatasi masalah

Page 21: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

4

tersebut dilakukan suatu usaha dengan mengimplementasikan suatu pendekatan

pembelajaran yang memungkinkan adanya keaktifan dari siswa sehingga dapat

terciptanya proses pembelajaran yang efektif. Salah satu pendekatan

pembelajaran yang dapat diterapkan yaitu melalui pendekatan pembelajaran

modification of reciprocal teaching.

B. Masalah Penelitian

Masalah dalam penelitian ini adalah “bagaimana pengaruh

pembelajaran menggunakan pendekatan modification of reciprocal

teaching pada materi reduksi oksidasi (Redoks) terhadap aktivitas dan

hasil belajar siswa dikelas X SMA Koperasi Pontianak?” secara spesifik

masalah dalam penelitian ini adalah :

1. Apakah terdapat perbedaan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas X SMA

Koperasi Pontianak antara yang diajarkan dengan pendekatan modification

of reciprocal teaching dengan pendekatan ekspository pada materi reaksi

reduksi oksidasi (Redoks) ?

2. Seberapa besar pengaruh pembelajaran dengan pendekatan modification of

reciprocal teaching terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa pada materi

reaksi reduksi oksidasi (Redoks)?

C. Tujuan Penelitian

Sesuai dengan masalah penelitian yang dikemukakan diatas maka

tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana pengaruh

pembelajaran dengan pendekatan modification of reciprocal teaching pada

materi reaksi reduksi oksidasi (Redoks) terhadap aktivitas dan hasil belajar

siswa di kelas X SMA Koperasi Pontianak. Secara spesifik tujuan

penelitian ini adalah untuk :

1. Mengetahui ada tidaknya perbedaan aktivitas dan hasil belajar siswa kelas

X SMA Koperasi Pontianak antara yang diajarkan dengan pendekatan

modification of reciprocal teaching dengan pendekatan ekspository pada

materi reaksi reduksi oksidasi (Redoks).

Page 22: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

5

2. Mengetahui besarnya pengaruh pembelajaran dengan pendekatan

modification of reciprocal teaching pada materi reaksi reduksi oksidasi

(Redoks) terhadap aktivitas dan hasil belajar kelas X SMA Koperasi

Pontianak.

D. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat menjawab masalah dan memberikan

manfaat sebagai berikut :

1. Manfaat Teoritis

Secara teoritis penelitian ini dapat memberikan sumbangan

informasi mengenai pengaruh pendekatan modification of reciprocal

teaching terhadap aktivitas dan hasil belajar siswa.

2. Manfaat Praktis

a. Bagi Siswa

1) Memberikan pengalaman baru dalam kegiatan pembelajaran

kimia.

b. Bagi Guru

1) Pembelajaran dengan pendekatan modification of reciprocal

teaching dapat sebagai salah satu alternatif dalam

pembelajaran.

2) Menambah informasi mengenai pendekatan yang efektif dalam

pembelajaran.

c. Bagi Sekolah

1) Dapat menjadi referensi bagi sekolah dalam hal perbaikan dan

peningkatan mutu pembelajaran.

E. Definisi Operasional

Definisi operasional adalah kesesuaian persepsi antara penulis dan

pembaca untuk memahami istilah-istilah yang digunakan dalam penelitian.

Dengan demikian masalah yang akan dibahas menjadi jelas.

Page 23: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

6

1. Aktivitas Belajar

Aktivitas belajar yang dimaksud dalam penelitian ini adalah segala

kegiatan, keaktifan dan keikutsertaan siswa dalam proses pembelajaran

pada materi reduksi oksidasi. Aktivitas belajar yang diukur dalam

penelitian ini yaitu, aktivitas visual (memperhatikan guru pada saat

menyampaikan materi), aktivitas oral (bertanya dan menjawab/menangapi

pertanyaan yang diberikan guru), aktivitas tulis (mencatat materi yang

diberikan guru) dan aktivitas mental (mengerjakan soal yang diberikan

guru). Untuk mengukur aktivitas belajar siswa digunakan metode

observasi langsung dengan melibatkan 3 observer dalam mengamati

aktivitas belajar siswa.

2. Hasil belajar

Hasil belajar yang dimaksud dalam penetian ini adalah pengetahuan

yang diperoleh setelah terjadi kegiatan pembelajaran. Hasil belajar ini

diperoleh dari tes hasil belajar yaitu pretest dan postest.

3. Pendekatan Ekspositori

Pendekatan pembelajaran ekspositori merupakan pendekatan yang

dilakukan dengan mengkombinasikan bermacam - macam metode

pembelajaran. Dalam prakteknya metode ini berpusat pada guru ( teacher

centered ), guru lebih mendominasi dalam kegiatan pembelajaran metode

pembelajaran yang dilakukan berupa metode ceramah, pemberian tugas

dan tanya jawab.

4. Pendekatan Modification of Reciprocal

Menurut Nurhayati (2010 : 22) pendekatan modification of

reciprocal teaching merupakan pendekatan yang menggabungkan

pembelajaran konvensional dengan pembelajaran berbalik dan disajikan

dalam bentuk kelompok-kelompok kecil. Pembelajaran konvensional yang

dimaksudkan dalam penelitian ini adalah pembelajaran klasikal yang

Page 24: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

7

berjalan seperti biasanya, dimana guru menjelaskan materi dan penugasan.

Pembelajaran berbalik sendiri adalah pembelajaran dimana siswa dilatih

untuk belajar mandiri, siswa harus lebih aktif dengan membaca materi,

mempelajari, merangkum, membuat pertanyaan, mendiskusikan maupun

pada saat siswa berlaku sebagai guru di depan kelas untuk menyampaikan

materi, berlatih memprediksi pengembangan materi dan membuat

kesimpulan. Apabila pendekatan modification of reciprocal teaching ini

diimplementasikan, maka langkah pembelajaran yang ditempuh guru

sebagai berikut:

a. Guru menyiapkan materi yang akan diajarkan, kemudian

diinformasikan kepada siswa agar terlebih dahulu merangkum materi

dan mempelajari materi dirumah.

b. Guru menjelaskan secara garis besar, kemudian siswa mempelajari

lagi materi tersebut secara mandiri.

c. Siswa dibagi dalam kelompok dengan pembagian siswa yang

memiliki kemampuan tinggi merata pada setiap kelompok. Siswa

yang memiliki kemampuan tinggi berperan sebagai guru yang dapat

membimbing teman dalam kelompoknya yang mengalami kesulitan,

sampai semua teman dalam kelompoknya benar-benar dapat

mengerjakan soal latihan yang diberikan pada guru.

d. Siswa dalam kelompok mengerjakan latihan yang diberikan oleh guru.

Siswa dapat membimbing temannya.

e. Siswa dalam masing-masing kelompok mempresentasikan jawabanya.

f. Guru membahas soal latihan yang diberikan.

g. Dengan metode tanya jawab, guru mengungkapkan kembali materi

secara singkat untuk mengembangkan materi selanjutnya.

h. Guru melakukan evaluasi untuk mengetahui sampai dimana

keberhasilan pembelajaran yang telah dilakukan.

Page 25: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

8

5. Materi Reduksi Oksidasi

Materi reaksi reduksi-oksidasi merupakan istilah yang menjelaskan

berubahnya bilangan oksidasi (keadaan oksidasi) atom-atom dalam sebuah

reaksi kimia. Materi redoks yang akan dibahas dalam penelitian ini yaitu

tentang konsep redoks berdasarkan penerimaan dan pelepasan oksigen,

konsep redoks berdasarkan penerimaan dan pelepasan elektron, konsep

redoks berdasarkan peningkatan dan penurunan bilangan oksidasi, cara

menentukan bilangan oksidasi, dan aplikasi redoks dalam kehidupan

sehari-hari. Penelitian ini akan dilakukan dalam satu kali pertemuan yaitu

75 menit.

Page 26: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

9

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Aktivitas Belajar

Aktivitas belajar adalah interaksi yang spesifik antara pembelajar dengan

orang lain menggunakan alat-alat dan sumber daya tertentu demi mencapai

hasil tertentu. Pembalajaran dapat dianalisis menurut apa yang menjadi

identitas, kompetensi, dan peran mereka dalam aktivitas belajar. Identittas

meliputi preferensi, kebutuhan, dan motifasi seseorang dalam belajar. Peserta

belajar menentukan sendiri apa yang ingin mereka pelajari atau pengetahuan

apa yang mereka butuhkan untuk memudahkan kehidupan mereka.

Kompetensi meliputi keahlian, pengetahuan dan kemampuan yang membuat

seseorang terlibat dalam aktivitas belajar tertentu, sementara peran dapat

dilihat dari pendekatan dan cara apa yang seseorang gunakan untuk belajar

(William, 2013: 84).

Kegiatan belajar mengajar bagi siswa diorientasikan pada keterlibatan

intelektual, emosional, fisik dan mental. Aktivitas belajar dapat

dikelompokan sebagai berikut (William, 2013: 84).

1. Visual activities seperti membaca, memperhatikan, demonstrasi,

percobaa, pekerjaan orang lain dan sebagainya.

2. Oral activities seperti menanyakan, merumuskan, bertanya dan memberi

saran, mengeluarkan pendapat, mengadakan interview, diskusi dan

sebagainya.

3. Listening activitie, seperti mendengrkan uraian, mendengarkan

percakapan, mendengar pidato dan sebagainya.

4. Wiriting activities seperti mencatat, menulis cerita, karangan, laporan,

menyalin dan sebagainya.

5. Drawing activities seperti menggambar, membuat grafik, membuat peta,

diagram, pola dan sebagainya.

6. Motor activities seperti melakukan percobaan, membuat konstruksi,

model mereparasi, bermain, berkebun dan sebagainya.

Page 27: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

10

7. Mental activities seperti menanggap, mengingat, memecahkan soal,

menganalisis, dan sebagainya.

8. Emotional activities seperti menaruh minat, merasa bosan gembira,

berani, tenang, gugup dan sebagainya

B. Hasil Belajar

1. Pengertian Hasil Belajar.

Hasil belajar merupakan perubahan-perubahan yang terjadi pada diri

siswa baik yang menyangkut aspek kognitif, afektif dan psikomotorik

sebagai hasil dari kegiatan pembelajaran. Secara sederhana, yang dimaksud

dengan hasil belajar siswa adalah kemampuan yang diperoleh anak setelah

melalui kegiatan belajar. Belajar merupakan suatu proses dari seseorang

yang berusaha untuk memperoleh suatu bentuk perubahan perilaku yang

relatif menetap. Dalam kegiatan pembelajaran atau kegiatan intruksional,

biasanya guru menetapkan tujuan pembelajaran ( Susanto, 2013:5).

Hasil belajar memiliki peran penting dalam proses belajar mengajar,

penilaian di dalam hasil belajar dapat memberikan informasi kepada guru

mengenai kemajuan peserta didik dalam upaya mencapai tujuan proses

belajar mengajar sampai sejauh mana kemajuan ilmu pengetahuan yang

telah mereka kuasai. Untuk mengetahui apakah hasil belajar yang dicapai

telahsesuai dengan tujuan yang dikehendaki dapat diketahui dengan

mengadakan evaluasi.

Evaluasi merupakan proses pengunaan informasi untuk membuat

pertimbangan seberapa efektif suatu program telah memnuhi kebutuhan

siswa, jadi berhasil tidaknya proses belajar mengajar yang dilakukan guru

kepada siswa dapat dilihat dari hasil evaluasi pembelajaran. Selain itu

dengan dilakukannya evaluasi atau penilaian dapat dijadikan feedback atau

tindak lanjut, atau cara untuk mengukur tingkat penguasaan siswa.

Kemajuan hasil belajar siswa tidak saja diukur dari tingkat penguasaan ilmu

pengetahuan, tetapi juga sikap dan keterampilan. Dengan demikian

penilaian hasil belajar siswa mencakup segala hal yang dipelajari disekolah

Page 28: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

11

baik itu menyangkut pengetahuan sikap dan keterampilan yang diberikan

kepada siswa (Susanto, 2013 : 6).

2. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Hasil Belajar

Faktor yang mempengaruhi hasil belajar siswa dikelompokan menjadi

dua, yaitu antara lain (Suryabrata, 2005 : 233) :

a. Faktor Internal

Fakor internal yaitu yang berasal dari dalam individu meliputi

faktor fisik jasmani dan mental psikologis. Faktor fisik misalnya

keadaan badan lemah atau sakit sedangkan faktor mental psikologis

meliputi kecerdasan atau intelegnsi, minat konsentrasi, ingatan,

dorongan, rasa ingin tahu dan sebagainya.

b. Faktor Eksternal.

Faktor eksternal adalah faktor yang berasal dari luar individu

yang belajar meliputi faktor alam fisik, lingkungan serta strategi

pembelajaran yang dipilih mengajar untuk menunjang proses belajar

mengajar.

C. Pendeakatan Ekspositori.

Pendekatan pembelajaran ekspositori merupakan pendekatan yang

dilakukan dengan mengkombinasikan bermacam - macam metode

pembelajaran dalam prakteknya metode ini berpusat pada guru ( teacher

centered ), guru lebih mendominasi dalam kegiatan pembelajaran metode

pembelajaran yang dilakukan berupa metode ceramah, pemberian tugas dan

tanya jawab. Pendekatan konvensional merupakan pendekatan pembelajaran

yang banyak dilaksanakan di sekolah saat ini, yang menggunakan urutan

kegiatan pemberian uraian contoh dan latihan (Gora dan Sunarto, 2010:5).

Pendekatan konvensional memandang bahwa proses pembelajaran yang

dilakukan sebagaimana umumnya guru mengajarakan materi pada siswanya,

guru mentransfer ilmu pengetahuan kepada siswa sedangkan siswa lebih

Page 29: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

12

banyak menerima, pendekatan pembelajaran konvensional memiliki ciri

sebagai berikut (Gora dan Sunarto, 2010: 7) :

1. Otoritas seorang guru lebih diutamakan dan berperan sebagai contoh bagi

muridnya.

2. Perhatian kepada masing-masing individu atau minat siswa sangat kecil.

3. Pembelajaran disekolah lebih banyak dilihat sebagai pesiapan akan masa

depan, bukan sebagai peningkatan kompetensi siswa saat ini.

4. Penekanan yang mendasar adalah pada bagaimana pengetahuan di serap

oleh siswa dan penguasaan pengetahuan tersebutlah yang menjadi tolak

ukur keberhasilan tujuan, sementara pengembangan potensi siswa

diabaikan.

Pendekatan konvensional ditandai dengan guru mengajar lebih banyak

mengajarkan tentang Pendekatan konvensional ditandai dengan guru

mengajar lebih banyak mengajarkan tentang konsep-konsep bukan

kompetensi, tujuannya adalah siswa mengetahui sesuatu bukan mampu untuk

melakukan sesuatu dan pada saat proses pembelajaran siswa lebih banyak

mendengarkan. Pendekatan konvensional ini dipandang efektif terutama

untuk (Gora dan Sunarto, 2010: 7)

1. Berbagi informasi yang tidak mudah ditemukan ditempat lain

2. Menyampaikan informasi dengan cepat.

3. Membangkitkan minat akan informasi

4. Mengajari siswa cara belajar terbaiknya dengan mendengarkan.

Namun demikian pendekatan pembelajaran konvensional mempunyai

kelemahan sebagai berikut (Gora dan Sunarto, 2010: 8) :

1. Tidak semua siswa memiliki cara belajar terbaik dengan mendengarkan.

2. Sering terjadi kesulitan untuk menjaga agar siswa tetap tertarik dengan

apa yang dipelajari.

3. Pendekatan tersebut cendrung tidak memerlukan pemikiran yang kritis

4. Pendekatan tersebut mengasumsikan bahwa cara belajar siswa itu sama

dan tidak bersifat pribadi.

Page 30: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

13

D. Pendekatan Reciprocal Teaching.

Pendekatan reciprocal teaching merupakan pendekatan konstruktivis

yang berdasarkan pada prinsip-prinsip pembuatan/ pengajuan pertanyaan.

Metode dalam pendekatan komunikatif ini memiliki manfaat agar tujuan

pembelajaran tercapai melalui kegiatan belajar mandiri sehingga siswa

mampu menjelaskan temuannya kepada pihak lain serta dapat meningkatkan

kemampuan siswa dalam belajar mandiri. Pembelajaran menggunakan

reciprocal teaching harus memperhatikan tiga hal yaitu siswa belajar

mengingat, siswa dapat berfikir dan siswa dapat memotivasi diri (Trianto,

2007:96).

Menurut Brown dalam Trianto (2007: 96) dalam reciprocal teaching

guru mengajarkan siswa keterampilan-keterampilan kognitif penting dengan

menciptakan pengalaman belajar mandiri. Tujuan utama pengajaran ini ialah

mengajarkan siswa untuk belajar atas kemauan dan kemampuan diri sendiri/

pembelajar mandiri. Melalui pemodelan perilaku tertentu dan kemudian

membantu siswa untuk mengembangkan keterampilan tersebut atas usaha

mereka sendiri dengan memberikan selalu semangat/motivasi belajar.

Kelebihan dari pembelajaran reciprocal teaching antara lain sebagai berikut :

1. Mengembangkan kreativitas siswa

2. Memupuk kerjasama antara siswa

3. Menumbuhkan bakat siswa terutama dalam berbicara dan

mengembangkan sikap

4. Siswa lebih memperhatikan pelajaran karena menghayati sendiri

5. Melatih siswa untuk menganalisa masalah dan mengambil kesimpulan

dalam waktu singkat.

Kelemahan metode reciprocal teaching antara lain :

1. Adanya kurang kesungguhan para siswa yang berperan sebagai guru

menyebabkan tujuan tak tercapai

2. Pendengar (siswa yang tak berperan) sering mentertawakan tingkah laku

siswa yang menjadi guru sehingga merusak suasana

Page 31: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

14

3. Kurangnya perhatian siswa kepada pelajaran dan hanya

memperhatikan aktifitas siswa yang berperan sebagai guru membuat

kesimpulan akhir sulit tercapai

E. Pendekatan Modification of Reciprocal Teaching

Menurut Nurhayati (2010 : 22) pendekatan modification of reciprocal

teaching merupakan pendekatan yang menggabungkan pembelajaran

konvensional dengan pembelajaran berbalik dan disajikan dalam bentuk

kelompok-kelompok kecil. Pembelajaran konvensional dalam penelitian ini

adalah pembelajaran klasikal yang berjalan seperti biasanya, dimana guru

menerangkan, memberi contoh soal, tanya jawab dan latihan soal.

Pembelajaran berbalik sendiri adalah pembelajaran dimana siswa dilatih

untuk belajar mandiri, siswa harus lebih aktif dengan membaca materi,

mempelajari, merangkum, membuat pertanyaan, mendiskusikan maupun pada

saat siswa berlaku sebagai guru di depan kelas untuk menyampaikan materi,

berlatih memprediksi pengembangan materi dan membuat kesimpulan.

Apabila pendekatan modification of reciprocal teaching ini

diimplementasikan, maka langkah pembelajaran yang ditempuh guru sebagai

berikut (Mufaidah, 2012: 13):

1. Guru menyiapkan materi yang akan diajarkan, kemudian diinformasikan

kepada siswa agar terlebih dahulu merangkum materi dan mempelajari

materi dirumah.

2. Guru menjelaskan secara garis besar, kemudian siswa mempelajari lagi

materi tersebut secara mandiri.

3. Siswa diberi soal latihan yang dikerjakan secara mandiri. Guru

mengoreksi hasil pekerjaan siswa. Selanjutnya mancatat sejumlah siswa

yang dapat mengerjakan secara benar.

4. Siswa dibagi dalam kelompok dengan pembagian siswa yang dapat

mengerjakan secara benar dan meyakinkan merata pada setiap

kelompoknya, dengan tujuan dapat membimbing teman dalam

kelompoknya yang mengalami kesulitan, sampai semua teman dalam

Page 32: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

15

kelompoknya benar-benar dapat mengerjakan soal latihan yang diberikan

pada guru.

5. Siswa dalam kelompok mengerjakan latihan yang diberikan oleh guru.

Siswa dapat membimbing temannya.

6. Guru membahas soal latihan yang diberikan.

7. Dengan metode tanya jawab, guru mengungkapkan kembali materi

secara singkat untuk mengembangkan materi selanjutnya.

8. Guru memberi tugas/soal secara individu, termasuk memberikan soal

yang mengacu pada kemampuan siswa untuk memprediksi

pengembangan materi berikutnya.

9. Siswa mengerjakan tes tertulis sebagai evaluasi.

10. Guru melakukan evaluasi untuk mengetahui sampai dimana keberhasilan

pembelajaran yang telah dilakukan.

F. Materi Reaksi Reduksi Oksidasi

1. Pengertian reaksi redoksi oksidasi

Reaksi oksidasi-reduksi ( redoks ) dikenal sebagai transfer-

elektron. Reaksi oksidasi-reduksi berperan dalam banyak hal di dalam

kehidupan sehari-hari reaksi ini terlibat mulai dari pembakaran bahan

bakar minyak bumi sampai dengan kerja cairan pemutih yang digunakan

dalam rumah tangga. Selan itu sebagian besar unsur logam dan non logam

diperoleh melalui bijihnya melalui prosesoksidasi dan reduksi (Chang,

2003 : 100). Reaksi oksidasi-reduksi ( redoks ) merupakan reaksi yang

mengakibatkan ada unsur yang mengalami perubahan bilangan oksidasi.

Unsur yang mengalami kenaikan bilangan oksidasi disebut teroksidasi, dan

yang turun disebut tereduksi (Syukri, 1999 : 50). Dengan kata lain reaksi

oksidasi dapat diartikan sebagai reaksi yang terjadi akibat peningkatan

bilangan oksidasi dan reaksi reduksi merupakan reaksi yang terjadi akibat

penurunan bilangan oksidasi ( Mulyanti, 2015 : 93).

Diperlihatkan reaksi pembentukan kalsium oksida (CaO) dari

kalsium dan oksigen seperti pada persamaan 2.1 (Chang, 2003 : 100):

Page 33: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

16

2Ca(s) + O2(g) 2CaO

(Persamaan 2.1)

Pengertian oksidasi dan reduksi mengalami perkembangan. Pada awalnya,

reaksi reduksi-oksidasi dikaitkan dengan pengikatan dan pelepasan

oksigen kemudian dikembangkan menjadi proses serah-terima elektron

dan perubahan bilangan oksidasi.

2. Konsep Penggabungan dan Pelepasan Oksigen

Reaksi oksidasi merupakan reaksi yang melibatkan penggabungan

oksigen pada suatu zat baik unsur maupun senyawa. Contoh konsep reaksi

redoks ditinjau dari penggabungan oksigen ( Mulyanti, 2015 : 93) :

1) Peristiwa perkaratan besi

Reaksinya : 4Fe(s) + 3O2(g) 2Fe2O3(s)

(Persamaan 2.2)

2) Pembakaran Lembaran magnesium pada kembang api tetes

Reaksinya : Mg(s) + ½ O2(g) MgO(s)

(Persamaan 2.3)

Sedangkan reaksi reduksi adalah reaksi pelepasan oksigen dari suatu

zat. Contoh konsep reaksi redoks ditinjau dari pelepasan oksigen:

1) Pengolahan bijih besi pada tanur tinggi

Reaksinya : Fe2O3(s)+ 3CO(g) 2Fe(s) + 3CO2(g)

(Persamaan 2.4)

2) Pengurangan kadar oksigen

Reaksinya : 2KNO3(s) 2KNO2(s)+ O2(g)

(Persamaan 2.5)

Page 34: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

17

3. Konsep Penggabungan dan Pelepasan Elektron

Pelepasan dan penangkapan elektron terjadi secara stimulant ,

artinya jika suatu spesi melepas elektron berarti ada spasi lain yang

menangkap. Hal itu berarti bahwa setiap oksidasi disertai reduksi. Reaksi

yang melibatkan oksidasi-reduksi selanjutnya disebut reaksi redoks.

Contoh reaksi yang termasuk reaksi redoks ( Mulyanti, 2015 : 93):

Contoh di atas, kalsium dioksidasi oleh belerang. Oleh karena itu,

belerang merupakan pengoksidasi atau oksidator sedangkan belerang

direduksi oleh kalsium sehingga kalsium merupakan pereduksi atau

oksidator. Jadi oksidator merupakan reaksi yang menangkap elektron atau

yang mengalami reduksi sedangkan reduktor merupakan reaksi penerima

electron atau mengalami oksidasi.

4. Penentuan Bilangan Oksidasi.

Dalam menentukan bilangan oksidasi suatu atom dalam suatu

senyawa dapat digunakan beberapa ketentuan berikut ( Sastrohamidjojo,

2010 :108) :

1) Pada unsur-unsur yang bebas, setiap atom mempunyai bilangan

oksidasi 0 tidak peduli apakah membentuk molekul yang sederhana

atau kompleks.

2) Pada ion-ion yang sederhana (yaitu yang mengandung satu atom)

bilangan oksidasi adalah sama dengan muatan pada ion tersebut.

Dalam hal ini , muatan dari atom adalah muatan dari ion yang

sesungguhnya. Misalnya :

a) Atom-atom golongan IA (Li, Na, K, Rb, Cs, dan Fr) dalam

senyawa selalu mempunyai bilangan oksidasi.

Oksidasi : Ca Ca2+ + 2e-

Reduksi : S + 2e- S2-

+

Redoks : Ca + S Ca2+ + S2-

(Persamaan 2.6)

Page 35: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

18

b) Atom-atom golongan IIA ( Be, Mg, Ca, Sr, Ba) dalam senyawa

selalu mempunyai bilangan oksidasi + 2

c) Atom –atom golongan IIIA (Ba, Al, Ga ) dalam senyawa selalu

mempunyai bilangan oksidasi +3..

3) Atom oksigen di dalam senyawa pada umumnya mempunyai bilangan

oksidasi -2, kecuali pada senyawa peroksida. Ada dua pengecualian

yaitu untuk senyawa – senyawa peroksida contohnya H2O2 dan

senyawa OF2. Senyawa peroksida memiliki bilangan oksidasi -1 dan

senyawa OF2 memiliki bilangan +2.

4) Pada senyawa-senyawa yang mengandung hidrogen maka bilangan

oksidasi dari hidrogen biasanya +1. Namun demikian untuk senyawa-

senyawa hibrida logam, missal natrium hibrida, NaH, bilangan

oksidasi untuk hidrogen adalah -1.

5) Fluor memiliki bilangan oksidasi -1 dalam semua senyawanya.

Halogen lainnya (Cl, Br, I) memiliki bilangan oksidasi negatife ketika

sebagai ion halida dalam senyawanya. Ketika halogen – halogen

tersebut bergabung dengan oksigen. Misalnya dalam asam okso dan

anion okso maka memiliki bilangan oksidasi positif.

6) Dalam molekul netral, jumlah bilangan oksidasi semua atom

penyusunnya harus nol. Dalam ion poliatomik, jumlah bilangan

oksidasi semua unsur dalam ion tersebut harus sama dengan muatan

total ion. Sebagai contoh pada perhitungan 2.7 :

Dalam ion ammonium :

NH4+ bilangan oksidasi N = -3

bilangan oksidasi H = +1

jumlah bilangan oksidasi = (-3) + 4(+1) = +1

Dalam ion dikromat :

Cr2O72-jumlah total ion harus = -2

Bilangan oksidasi O = -2

Bilangan oksidasi Cr = y

-2 = 2(y) + 7(-2)

Page 36: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

19

-2 = 2y + (-14)

-2 + 14 = 2y

Y = −2+14

2

= + 6

Bilangan oksidasi dikenal juga dengan tingkat oksidasi merujuk

pada jumlah muatan yang dimiliki suatu atom dalam molekul (senyawa

ionik) jika senyawa-senyawanya berpindah seluruhnya. Contoh dalam

persamaan pembentukan HCl dan SO2. (Chang, 2004 : 101)

H2(g) + Cl2(g) 2HCl(g)

0 0 +1 -1

S(s) + O2(g) 2SO2(g)

0 0 +4 -2

(Persamaan 2.7)

Angka di bawah lambang unsur adalah bilangan oksidasi, dalam

kedua reaksi di atas menunjukkan tidak ada muatan pada atom-atom di

dalam molekul reaktan. Dengan demikian bilangan oksidasi pada reaktan

adalah nol. Namun demikian bilangan oksidasi pada produk perpindahan

electron dianggap telh terjadi dengan sempurna dan atom-atom telah

menangkap atau kehilangan elektron-elektronnya. Bilangan oksidasi

mencerminkan jumlah elektron “yang berpindah” (Chang, 2003 : 110).

G. Hipotesis

Menurut sugiyono (2016 : 96 ) hipotesis merupakan jawaban sementara

terhadap rumusan masalah penelitian, dimana rumusan masalah penelitian

telah dinyatakan dalam bentuk kalimat pertanyaan. Hipotesis dalam penelitian

ini adalah terdapat perbedaan aktivitas dan hasil belajar siswa yang diajarkan

dengan pendekatan modification of reciprocal teaching dengan siswa yang

diajarkan dengan pendekatan ekspositori.

Page 37: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

20

BAB III

METODOLOGI PENELITIAN

A. Metode dan Bentuk Penelitian

Bentuk penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah

penelitian eksperimen. Menurut sukmadinata (2010 : 194) metode

eksperimen merupakan pendekatan penelitian kuantitatif yang paling penuh,

dalam arti memenuhi semua persyaratan untuk menguji hubungan sebab

akibat. Peneliti membagi kondisi menjadi dua yaitu kelas kontrol dan kelas

eksperimen. Kelompok eksperimen diberikan stimulus tertentu sesuai dengan

tujuan peneliti. Pada penelitian ini, peneliti akan mengungkapkan pengaruh

perlakuan pembelajaran menggunakan pendekatan ekspositori dengan metode

ceramah kelas kontrol dan membandingkannya dengan kelas eksperimen

yang menggunakan pendekatan modification of reciprocal teaching.

Jenis eksperimen yang digunakan dalam penelitian ini adalah

eksperimen semu (quasi eksperiment research ). Pola rencana eksperimen

semu yang digunakan adalah nonequivalent control group design (Sugiyono,

2016 : 116) :

Tabel 3.1 Desain penelitian nonequivalent control group design

E O1 X O2

K O3 O4

Sumber: Sugiyono (2016 ; 16).

Keterangan:

E : Kelas eksperimen.

K : Kelas kontrol.

O1 : Aktivitas dan hasil belajar siswa kelas eksperimen sebelum

pembelajaran dengan pendekatan modification of reciprocal

teaching.

X : Perlakuan pembelajaran dengan pendekatan modification of

reciprocal teaching.

Page 38: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

21

O2 : Aktivitas dan hasil belajar siswa kelas eksperimen sesudah

pembelajaran dengan pendekatan modification of reciprocal

teaching.

O3 : Aktivitas dan hasil belajar siswa kelas kontrol sebelum

pembelajaran

O4 : Aktivitas dan hasil belajar siswa kelas kontrol setelah

pembelajaran.

B. Variabel Penelitian

Variabel penelitian adalah segala sesuatu yang berbentuk apa saja, yang

ditetapkan oleh penelti untuk dipelajari sehingga diperoleh informasi tentang

hal tersebut, kemudian ditarik kesimpulan ( Sugiyono, 2016 : 60).

Adapun variabel yang digunakan dalam penelitian ini adalah :

1. Variabel bebas

Variabel bebas adalah variabel yang menjadi sebab perubahan, atau

timbulnya variabel teriakat. Adapun variabel bebas dalam penenlitian ini

adalah pendekatan pembelajaran yang digunakan yaitu :

a. Pembelajaran menggunakan Pendekatan modification of reciprocal.

b. Pembelajaran menggunakan pendekatan ekspositori.

2. Variabel terikat

Variabel terikat merupakan variabel yang dipengaruhi atau yang menjadi

akibat, karena adanya variabel bebas , variabel terikat dalam penelitian ini

adalah :

a. Aktivitas belajar siswa SMA Koperasi Pontianak pada materi redoks.

b. Hasil belajar siswa SMA Koperasi Pontianak pada materi redoks.

3. Variabel kontrol

Variabel kontrol adalah variabel yang dikendalikan atau dibuat

constant, sehingga hubungan variabel bebas terhadap variabel terikat tidak

Page 39: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

22

dipengaruhi oleh faktor luar yang tidak diteliti, variabel kontrol dalam

penelitian ini adalah :

a. Jumlah jam pelajaran sama, baik pada kelas eksperimen maupun kelas

kontrol.

b. Guru yang mengajar sama yaitu peneliti.

C. Waktu dan Tempat Penelitian

Penelitian ini dilakukan di SMA Koperasi Pontianak pada siswa kelas

x, adapun waktu pelaksanaan dapat dilihat pada Tabel 3.1 :

Tabel 3.1 Daftar Pelaksanaan Penelitian

Kegiatan Kelas eksperimen Kelas kontrol

Hari / Tanggal Waktu Hari / Tanggal Waktu

Pretest Rabu,26-04-

2017

13.00-13.20

Wib

Rabu, 26-04-

2017

14.00–14.20

Wib

Perlakuan Jumat, 28-04-

2017

13.30–14.45

Wib

Kamis, 27-04-

2017

12.45–14.00

Wib

Postest Jumat, 28-04-

2017

14.45 –15. 05

Wib

Kamis, 27-04-

2017

14.00–14.20

Wib

D. Populasi dan Sampel

1. Populasi

Menurut Sugiyono (2016 : 117), populasi adalah wilayah generalisasi

yang terdiri atas obyek/subyek yang mempunyai kualitas dan karakteristik

tertentu yang ditetapkan oleh peneliti untuk dipelajari dan kemudian

ditarik kesimpulannya. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas X

SMA Koperasi Pontianak tahun ajaran 2016/2017 yang terdiri dari dua

kelas yaitu kelas XA yang berjumlah 32 orang dan XB yang berjumlah 31

orang.

2. Sampel

Menurut Sugiyono (2016 : 118) sampel adalah bagian dari jumlah dan

karakteristik, yang dimiliki oleh populasi tersebut. Teknik pengambilang

sampel dalam penelitian ini yaitu dengan sampling jenuh. Teknik ini

Page 40: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

23

adalah teknik pengambilan sampel dengan semua anggota populasi

digunakan sebagai sampel. Sampel yang digunakan pada penelitian ini

yaitu kelas XA dan XB.

E. Prosedur Penelitian

1. Prariset

a. Mengurus surat izin yang diperlukan baik dari program studi

pendidikan kimia FKIP Universitas Muhammadiyah Pontianak

maupun dari sekolah SMA Koperasi Pontianak.

b. Melakukan observasi, menganalisis hasil belajar siswa dan melakukan

wawancara dengan guru kimia dan siswa untuk mengetahui gambaran

megenai pembelajaran kimia dikelas X SMA Koperasi Pontianak.

2. Tahap Persiapan Penelitian.

a. Membuat perangkat pembelajaran berupa RPP pembelajaran dengan

pendekatan modifcaton of reciprocal teaching dan RPP pembelajaran

dengan pendekatan ekspositori dengan metode ceramah.

b. Menyiapkan dan menyusun instrumen penenlitian yang terdiri dari:

1) Kisi-kisi pretest dan postest

2) Soal pretest dan posttest

3) Kunci jawaban soal pretest dan postest

4) Rubrik penilaian pretest dan postest

5) Lembar observasi aktivitas siswa.

6) Pedoman penskoran aktivitas siswa.

c. Melakukan validasi perangkat pembelajaran den instrument penelitian

oleh tim ahli (satu orang dosen kimia FKIP Universitas

Muhammadiyah Pontianak dan satu orang guru kimia SMA Koperasi

Pontianak)

d. Merevisi perangkat pembelajaran dan instrumen penelitian

berdasarkan hasil validasi.

e. Melakukan uji coba soal tes hasil belajar dikelas XI IPA SMA

Koperasi Pontianak.

Page 41: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

24

f. Menentukan reliabilitas tes hasil belajar berdasarkan data hasil uji

coba.

3. Tahap Pelaksanaan Penelitian

a. Melaksanakan pretest materi reduksi oksidasi pada kelas eksperimen

dan kelas kontrol untuk melihat kemampuan awal siswa yang

dijadikan sampel dalam penelitian sebelum dilakukan perlakuan.

b. Melaksanakan perlakuan.

1) Pengajaran menggunakan pendekatan modificatian of reciprocal

teaching pada kelas eksperimen.

2) Pengajaran menggunakan pendekatan ekspositori dengan metode

ceramah.

c. Melaksanakan posttest materi reduksi oksidasi pada kelas eksperimen

dan kelas kontrol untuk mengetahui keterampilan berpikir kritis yang

diperoleh setelah diberikan perlakuan.

d. Melakukkan wawancara terhadap beberapa orang siswa.

4. Tahap akhir

a. Menganalisis data yang diperoleh dari hasil penelitian.

b. Membahas dan membuat kesimpulan sebagai jawaban dari masalah

penelitian.

c. Menyusun laporan penelitian.

Langkah-langkah penelitian yang akan dilaksanakan secara

sistematis dapat ditunjukan pada gambar 3.1

Page 42: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

25

Pembuatan Instrumen Pembelajaran

Soal Test

Revisi

Wawancara

Rumusan Masalah

Tahapan Persiapan

Pembuatan Perangkat Pembelajran (RPP)

Validasi

Revisi

Tahapan Pelaksanaan

Pretest

Pelaksanaan Pembelajaran Pendekatan Modificaton of Reciprocal

Posttest

Analisis Data

Tahap Akhir

Kesimpulan

Tahapan Awal

Laporan Akhir

Valid

Gambar 3.1 Prosedur Penelitian

Observasi

Tidak

Validasi Validasi

Valid Tidak Valid

Tidak

Reliabilitas

Tidak

Reliabel

Lembar Observasi

Page 43: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

26

F. Teknik dan Alat Pengumpul data

1. Teknik Pengumpulan Data

a. Pengukuran

Teknik pengukuran bersifat mengukur karena menggunakan

instrumen standar atau telah distandaraisasikan dan menghasilkan data.

Hasil pengukuran yang berbentuk angka-angka (Sukmadinata, 2010 :

222). Digunkan teknik pengukuran, untuk melihat hasil belajar siswa

melalui pengaruh perlakuan yang akan diberikan. Pengukuran yang

dimaksudkan dalam penelitian ini adalah pemberian nilai terhadap hasil

belajar siswa menggunakan tes (pretest dan posttest ) yang dilakukan

dalam pembelajaran dengan pendekatan modification of reciprocal dan

pendekatan ekspositori.

b. Observasi

Menurut purwanto (2012 :148) observasi adalah cara-cara

menganalisis dan mengadakan pencatatan secara sistematis mengenai

tingkah laku, dengan melihat atau mengamati individu atau kelompok

secara langsung. Observasi yang digunakan dalam penelitian ini adalah

observasi langsung, dimana observer mengamati yang dilakukan

terhadap gejala atau proses yang terjadi dalam situasi yang sebenarnya.

Teknik observasi dalam penelitian ini ialah untuk mengamati aktivitas

siswa dalam pembelajaran modification of reciprocal teaching.aktivita

belajar yang diamati dalam penelitian ini yaitu, Visual activities, Oral

activities, Wiriting activities, dan Mental activities.

c. Teknik Komunikasi Langsung.

Menurut Nawawi (2015:101) teknik komunikasi langsung adalah

cara mengumpulkan data yang mengharuskan seorang peneliti

mengadakan kontak langsung secara lisan atau tatap muka dengan

sumber data, baik dalam situasi yang sebenarnya maupun dalam situasi

yang dibuat untuk keperluan ini. Teknik komunikasi langsung yang

Page 44: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

27

digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan wawancara. Wawancara

adalah usaha mengumpulkan informasi dengan dengan mengajukan

sejumlah pertanyaan secara lisan untuk dijawab secara lisan pula.

2. Alat Pengumpul Data

a. Tes

Menurut Sudjana ( 2010 : 35), tes hasil belajar adalah tes yang

digunakan untuk menilai dan mengukur hasil belajar siswa, terutama

hasil belajar kognitif. Tes yang digunakan oleh peneliti adalah test

tertulis yang berbentuk uraian. Tes uraian adalah tes yang

menghendaki testee (peserta tes) memberikan jawaban dalam bentuk

uraian atau kalimat-kalimat yang disusun sendiri (Nawawi, 2015 :

118). Tes ini akan diberikan sebelum pelajaran (pretest) dan sesudah

pelajaran (posttest) pada kelas kontrol dan kelas eksperimen.

b. Lembar Observasi

Lembar observasi merupakan panduan dalam melakukan penelitian

terhadap indikator-indikator dari aspek yang diamati. Lembar observsi

yang digunakan dalam penelitian ini yaitu lembar observasi tertutup

atau terstruktur. Lembar observasi digunakan untuk mengukur

aktivitas siswa, yang meliputi beberapa aktivitas yaitu aktivitas tulis,

aktivitas lisan, aktivitas mental dan aktivitas oral. Lembar observasi di

susun dengan menggunakan skor pada skala 0-2 dengan beberapa

kriteria (Lampiran B-9). Pada kegiatan observasi setiap setiap siswa

diberi nomor sehingga observer mengamati siswa berdasarkan nomor

yang diberikan pada siswa. Untuk penilaian aktivitas tulis, catatan

siswa dikumpulkan dan baru dilakukan penilaian hal ini dilakukan

untuk menyamakan pendapat para observer.

Page 45: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

28

c. Pedoman Wawancara.

Pedoman wawancara yang digunakan hanya berupa garis –

garis besar permaslahan yang ditanyakan wawancara ini berfungsi

untuk memperkuat hasil observasi yang telah dilakukan dan

mengungkap pendapat siswa terhadap proses pembelajaran yang telah

dilaksanakan serta mengungkapkan hal-hal yang tidak terungkap

dalam lembar observasi. Wawancara didalm penelitian ini dilakukan

untuk mengetahui seberapa besar aktivitas belajar yang dimiliki oleh

masing-masing siswa.

3. Validitas dan Reliabilitas

a. Validitas

Validitas tes menunjuk pada pengertian bahwa alat tersebut benar-

benar mengukur apa yang hendak diukur. Suatu tes yang valid adalah

tes yang menuntun siswa melakukan tingkah laku yang sama

sebagaimana telah dirumuskan dalam tujuan belajar mengajar

(Hamalik, 2008 : 217). Pada penelitian ini validitas yang diuji adalah

validitas isi. Menurut sukmadinata (2010 : 228) validitas isi

berkenaan dengan isi dan format isi dari instrumen . Instrumen yang

divalidasi dalam penelitian ini adalah soal pretest, soal postest,

panduan penilaian aktivitas belajar, rpp kelas kontrol dengan

pendekatan ekspositori dan rpp kelas eksperimen dengan pendekatan

modification of reciprocal teaching. Validasi dilakukan oleh dua

orang, satu dosen kimia FKIP Universitas Muhammadiyah Pontianak

dan satu guru kimia SMA Koperasi Pontianak dengan kriteria validasi

isi menurut Gregory.

Validasi pada validator 1 dilakukan tanggal 10 april 2017,

penilaian yang diberikan validator 1 berupa komentar dan saran.

Berdasarkan penilaian dari validator 1 dilakukan perbaikan yang

mencakup bahasa yang digunakan dalam soal pretest dan postest dan

saran yang diberikan yaitu tahapan pelaksaanaan yang dilakukan

Page 46: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

29

dalam observasi dimana siswa diberikan nomor untuk mempermudah

observer dalam mengamati dan untuk penilaian aktivitas tulis

dilakukan pengumpulan catatan untuk menyamakan pendapat antar

observer.

Validasi pada validator 2 dilakukan tanggal 18 april 2017,

penilaian yang diberikan validator 2 berupa komentar dan saran.

Berdasarkan penilaian dari validator 2 dilakukan perbaikan yang

mencakup bahasa yang digunakan dalam soal pretest dan postest dan

penduan penilaian hasil belajar.

Hasil penilaian kedua validator dianalisis menggunakan tabulasi

silang dan didapatkan hasil perhitungan pada instrumen soal pretest,

posttest, rubrik penilaian aktivitas belajar, rpp kelas kontrol dan rpp

kelas eksperimen yaitu 1,00. Berdasarkan nilai yang diperoleh,

instrumen yang digunakan dalam penelitian memiliki kriteria

kevalidan sangat tinggi.

b. Reliabilitas

Menurut Widoyoko (2014) suatu tes dikatakan reliabel jika

memberikan suatu hasil yang tetap atau konsisten. Tingkat reliabilitas

tes dapat diketahui setelah tes uji coba terlebih dahulu pada siswa

yang telah mempelajari pokok bahasan redoks. Realiabel tes dalam

penelitian ini dihitung dengan menggunakan rumus alpha sebagai

berikut.

r11 = ( 𝑛𝑛−1

) (1 ∑σ²₁

𝜎₁² )

(Persamaan 3.1)

Page 47: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

30

Keterangan :

r11 = reliabilitas yang dicari

n = banyaknya butir soal

∑σ²₁ = jumlah varians skor tiap – tiap item

𝜎₁² = varians total.

Rumus Varian yang digunakan untuk menghitung reliabilitas

adalah :

𝜎₁² = ∑x2-(∑x𝑁

N

(Persamaan 3.2)

Keterangan :

𝜎₁² = varians total

(∑x𝑁

)² = Kuadrat jumlah skor yang diperoleh siswa

∑x 2 = Jumlah skor yang diperoleh siswa

N = Jumlah Subjek

Uji coba soal tes dilakukan di SMA Koperasi Pontianak pada kelas XI IPA

pada tanggal 25 April 2017. Hasil perhitungan reliabilitas tes (Lampiran C-6)

dengan menggunakan rumus alpha diperoleh reliabilitas tes untuk soal postest

sebesar 0,71. Karena r11 = 0,71 terletak diantara 0,600 dan 0,799 maka

reliabilitas soal posttest tergolong tinggi dan dapat digunakan sebagai

instrumen penelitian.

G. Teknik Analisis Data.

Analisis data dilakukan untuk menjawab tujuan dari penelitian.

Pengolahan data yang dilakukan dalam penelitian ini yaitu data yang

diperoleh dari tes hasil belajar dengan pengolahan sebagai berikut :

Page 48: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

31

1. Menjawab sub pertanyaan pertama yaitu apakah terdapat perbedaan hasil

belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol dilakukan langkah-

langkah sebagai berikut.

a. Peneliti melakukan penilaian terhadap hasil belajar siswa pada lembar

tes dikelas eksperimen dan kelas kontrol sesuai dengan pedoman

penskoran tes.

b. Menghitung nilai pretest siswa pada kelas kontrol dan eksperimen.

c. Nilai pretest diuji normalitas dengan menggunakan uji Kolmogorof –

Smirnorf, uji ini dilakukan untuk mengetahui data yang yang

diperoleh berdistribusi normal atau tidak. Pengujian dilakukan dengan

menentukan hipotesis dan kriteria pengujian sebagai berikut :

Ho : Data terdistribusi normal dengan kriteria pengujian diterima

jika signifikasi > 0,05.

Ha : Data tidak terdistribusi normal dengan kriteria pengujian

ditolak jika signifikasi < 0,05.

Berdasarkan hasil yang diperoleh signikasi pada kelas kontrol dan

kelas eksperimen dibawah 0,05 hal ini menandakan bahwa data tidak

berdistribusi normal.

d. Melakukan uji non parametrik dengan uji statistik nonparametrik

menggunakan uji U Mann- Whitney karena terdapat dua kelas yang

memperoleh hasil pretest tidak berdistribusi normal. Adapun langkah-

langkah uji U Mann- Whitney pada program SPSS 22,0 for windows

yaitu dengan menentukan hipotesis dan kriteria pengujian sebagai

berikut :

Ho : Hasil belajar kelas eksperimen sama dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi > 0,05.

Ha : Hasil belajar kelas eksperimen berbeda dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi < 0,05

Page 49: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

32

Berdasarkan hasil yang diperoleh signikasi pada kelas kontrol dan

kelas eksperimen dibawah 0,05 hal ini menandakan bahwa terdapat

perbedaan hasil belajar antara kelas kontrol dan kelas eksperimen.

e. Menghitung selisih nilai posttest dan pretest siswa pada kelas kontrol

dan eksperimen karna terdapat perbedaan kemampuan awal pada

kedua kelas.

f. Selisih nilai posttest dan pretest diuji normalitas dengan menggunakan

uji Kolmogorof – Smirnorf, uji ini dilakukan untuk mengetahui data

yang yang diperoleh berdistribusi normal atau tidak. Pengujian

dilakukan dengan menentukan hipotesis dan kriteria pengujian sebagai

berikut :

Ho : Data terdistribusi normal dengan kriteria pengujian diterima

jika signifikasi > 0,05.

Ha : Data tidak terdistribusi normal dengan kriteria pengujian

ditolak jika signifikasi < 0,05.

Berdasarkan hasil yang diperoleh signikasi pada kelas kontrol dan

kelas eksperimen diatas 0,05 hal ini menandakan bahwa data

berdistribusi normal.

g. Melakukan uji f untuk mengetahui data homogen atau heterogen

menggunakan SPSS 22,0 for windows langkah –langkah yang

dilakukan yaitu dengan menentukan hipotesis dan kriteria pengujian

sebagai berikut :

Ho : Hasil belajar kelas eksperimen sama dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi > 0,05.

Ha : Hasil belajar kelas eksperimen berbeda dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi < 0,05

Berdasarkan hasil yang diperoleh signikasi pada kelas kontrol dan kelas

eksperimen dibawah 0,05 hal ini menandakan bahwa data tidak

homogen .

Page 50: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

33

h. Melakukan uji t dengan asumsi varians tidak sama menggunakan SPSS

22,0 for windows langkah –langkah yang dilakukan yaitu dengan

menentukan hipotesis dan kriteria pengujian sebagai berikut :

Ho : Hasil belajar kelas eksperimen sama dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi > 0,05.

Ha : Hasil belajar kelas eksperimen berbeda dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi < 0,05

Berdasarkan hasil yang diperoleh signikasi pada kelas kontrol dan

kelas eksperimen dibawah 0,05 hal ini menandakan bahwa terdapat

perbedaan hasil belajar antara kelas kontrol dan kelas eksperimen.

2. Menjawab sub pertanyaan kedua yaitu apakah terdapat perbedaan aktivitas

belajar antara kelas eksperimen dan kelas kontrol, dilakukan langkah-

langkah sebagai berikut :

a. Peneliti melakukan penilaian terhadap aspek aktivitas pada kelas

eksperimen maupun kelas kontrol sesuai dengan pedoman

penilaian aktivitas belajar.

b. Menghitung nilai aktivitas belajar dengan rumus :

Nilai aktivitas belajar: ∑ 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑦𝑎𝑛𝑔 𝑑𝑖𝑝𝑒𝑟𝑜𝑙𝑒ℎ 𝑠𝑖𝑠𝑤𝑎

∑ 𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑚𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 × 100%

c. Melakukan uji normalitas data aspek aktivitas belajar

menggunakan SPSS, uji ini dilakukan untuk mengetahui data yang

yang diperoleh berdistribusi normal atau tidak. Pengujian

dilakukan dengan menentukan hipotesis dan kriteria pengujian

sebagai berikut :

Ho : Data terdistribusi normal dengan kriteria pengujian diterima

jika signifikasi > 0,05.

Ha : Data tidak terdistribusi normal dengan kriteria pengujian

ditolak jika signifikasi < 0,05.

Page 51: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

34

Berdasarkan hasil yang diperoleh signikasi pada kelas kontrol dan

kelas eksperimen dibawah 0,05 hal ini menandakan bahwa data

tidak berdistribusi normal.

d. Melakukan uji non parametrik dengan uji statistik nonparametrik

menggunakan uji U Mann- Whitney karena terdapat dua kelas yang

memperoleh hasil pretest tidak berdistribusi normal. Adapun

langkah-langkah uji U Mann- Whitney pada program SPSS 22,0 for

windows yaitu dengan menentukan hipotesis dan kriteria pengujian

sebagai berikut :

Ho : Hasil belajar kelas eksperimen sama dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi > 0,05.

Ha : Hasil belajar kelas eksperimen berbeda dengan hasil belajar

kelas kontrol dengan kriteria pengujian diterima jika

signifikasi < 0,05

Berdasarkan hasil yang diperoleh signikasi pada kelas kontrol dan

kelas eksperimen dibawah 0,05 hal ini menandakan bahwa terdapat

perbedaan hasil belajar antara kelas kontrol dan kelas eksperimen.

3. Menjawab sub pertanyaan yang ketiga yaitu untuk mengetahui berapa

besar pengaruh pendekatan modification of reciprocal teaching pada

materi reduksi oksidasi terhadap hasil belajar siswa kelas X SMA

Koperasi Pontianak, maka digunakan rumus effect size. Rumus dan kriteria

besarna rumus effect size sebagai berikut :

ES = x̄e− x̄c

𝑆𝑐

(Persamaan 3.3)

Keterangan :

ES : Effect Size

x̄e : Rata-rata kelas eksperimen

x̄k : Rata-rata kelas kontrol

Page 52: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

35

St : Standar deviasi kelas kontrol

Kriteria besarnya effect size dengan diklasifikasikan sebagai berikut (Tabel

3.7) :

Tabel 3.7 Nilai kriteria Effect Size

Koefisien Effect Size Kriteria

ES ≤ 0,2 Rendah

0,2 < ES < 0,8 Sedang

ES ≥ 0,8 Tinggi

Berdasarkan perhitungan effect size diperoleh persentase pengaruh

pengaruh pendekatan modification of reciprocal teaching terhadap

aktivitas dan hasil belajar siswa sebesar 92,07 % dan 99, 20 % (Lampiran

D-14).

Page 53: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

36

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Perbedaan Aktivitas Belajar Kelas Kontrol dan Eksperimen.

1. Deskripsi Perbedaan Aktivitas Belajar Siswa.

Aktivitas belajar siswa diketahui setelah dilakukannya observasi

terhadap 32 siswa di kelas kontrol dan 31 siswa di kelas eksperimen.

Aktivitas belajar siswa diamati oleh 3 orang observer, setiap observer

mengamati 10-12 orang siswa. Hasil observasi ditampilkan dalam Gambar

4.1.

GAMBAR 4.1 : Grafik Aktivitas Belajar Siswa Kelas Kontrol dan

Eksperimen.

Hasil observasi menunjukan bahwa terdapat perbedaan aktivitas belajar

siswa kelas kontrol dan kelas eksperimen. Aktivitas belajar siswa kelas

kontrol berkisar antara 0,00 hingga 80,00 dengan rata-rata aktivitas belajar

sebesar 32,05 (Gambar 4.1). Aktivitas belajar kelas eksperimen memiliki

rentang dan rata-rata yang lebih tinggi yaitu berkisar antara 10,00 hingga

100,00 dengan rata-rata aktivitas belajar 73,22 (Gambar 4.1). Adapun detail

73,22 %

87,09 %

62,9 %

95,16 %

85,48 %

32,05 %

53,22 %50 %

25,8 %32,25 %

0

10

20

30

40

50

60

70

80

90

100

Aktivitas

Total

Aktivitas

Visual

Aktivitas

Tulis

Aktivitas

Oral

Aktivitas

Mental

eksperimen

kontrol

Page 54: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

37

aktivitas siswa kelas kontrol dan eksperimen disajikan pada Lampiran D-1 dan

Lampiran D-2.

Akktivitas belajar adalah interaksi yang spesifik antara pembelajar dengan

orang lain menggunakan alat-alat dan sumber daya tertentu demi mencapai

hasil tertentu. Aktivitas belajar siswa yang diukur didalam penelitian ini

terbagi menjadi 4 aspek yaitu, aktivitas visual, aktivitas oral, aktivitas tulis dan

aktivitas mental.

a. Aktivitas Visual

Aktivitas visual yang dimaksudkan dalam penelitian ini yaitu siswa

memperhatikan guru pada saat menyampaikan materi. Hasil persentase

rata-rata aktivitas visual kelas eksperimen lebih tiggi dibandingkan kelas

kontrol yaitu 53,22 % dan 87,09 % (Gambar 4.1). Data persentase

didapatkan dari hasil observasi yang dilakakuan pada kelas kontrol dan

eksperimen yang disajikan dalam tabel 4.1 :

Tabel 4.1. Hasil Observasi Aktivitas Visual

Perbedaan aktivitas visual yang terjadi di kelas eksperimen dan kelas

kontrol dapat dilihat dari peran siswa dalam melihat guru menjelaskan

materi, pada kelas kontrol sebagian siswa melihat guru menjelaskan tetapi

ada juga yang tidak melihat saat guru menjelaskan materi. Siswa yang

tidak memperhatikan saat guru menyampaikan materi biasanya

mengobrol, bermain handphone dan mengerjakan tugas dari pelajaran

yang lain. Siswa kelas eksperimen lebih banyak yang melihat guru pada

Kelas Indikator

Memperhatikan

guru saat

menyampaikan

materi dari awal

sampai akhir

Kurang

memperhatikan

guru

Tidak mengamati

penjelasan yang

diberikan guru.

Kontrol 4 siswa 26 siswa 2 siswa

Eksperimen 24 siswa 6 siswa 1 siswa

Page 55: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

38

saat menjelaskan walaupun ada beberapa siswa yang kurang

memperhatikan tetapi jumlah yang memperhatikan penjelasan guru lebih

banyak apabila dibandingkan dengan kelas kontrol.

Siswa kelas eksperimen lebih memperhatikan penjelasan guru, hal ini

disebabkan guru menyampaikan bahwa ada kegiatan presentasi individu

pada akhir pembelajaran. Adanya kegiatan presentasi menyababkan siswa

memiliki rasa tanggung jawab sendiri untuk memahami materi, sedangkan

pada kelas kontrol tidak terdapat kegiatan presentasi (Lampiran D-12).

b. Aktivitas Oral

Aktivitas oral yang dimaksud dalam penelitian ini yaitu bertanya

kepada guru dan menjawab/ menanggapi pertanyaan dari guru. Hasil

persentase rata-rata aktivitas oral kelas eksperimen lebih tiggi

dibandingkan kelas kontrol yaitu 25,8 % dan 95,16 % (Gambar 4.1). Data

persentase didapatkan dari hasil observasi yang dilakakuan pada kelas

kontrol dan eksperimen yang disajikan dalam Tabel 4.2 :

Tabel 4.2. Hasil Observasi Aktivitas Oral

Siswa kelas eksperimen bertanya pada guru dikelas saat selesai

menjelaskan, saat diskusi dan saat guru memberikan penguatan setelah

kegiatan diskusi. Pertanyaan yang sering diajukan pada kelas eksperimen

yaitu mengenai konsep dasar penentuan reduksi oksidasi, penentuan

bilangan oksidasi berdasarkan aturan bilangan oksidasi, contoh reaksi

Kelas

Indikator

Bertanya

lebih dari

1 kali

Bertanya

1 kali

Tidak

mengajukan

pertanyaan

Menjawab

pertanyaan

dengan

tepat

Menjawab

pertanyaan

namun

salah

Tidak

menjawab

pertanyaa

n guru

Kontrol 4 siswa 3 siswa 6 siswa 6 siswa 3 siswa 29 siswa

Eksperimen 9 siswa 14 siswa 8 siswa 10 siswa 7 siswa 14 siswa

Page 56: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

39

yang mengalami reduksi-oksidasi, dan cara menentukan reduktor dan

oksidator pada suatu reaksi. Pertanyaan yang diajukan siswa kelas

eksperimen merupakan pertanyaan yang mengacu pada soal pretest yang

dikerjakan satu hari sebelum perlakuan. Pada kelas kontrol siswa bertanya

kepada guru hanya pada saat guru memberikan soal latihan. Pertanyaan

yang sering diajukan pada kelas kontrol yaitu bagaimana cara menentukan

bilangan oksidasi. Penguatan yang diberikan pada kelas kontrol dan kelas

eksperimen berupa membahas lagi secara singkat menganai materi yang di

sampaikan guru.

Siswa kelas eksperimen lebih aktif menjawab pertanyaan. Hal ini

disebabkan sebelum proses pembelajaran siswa belajar terlebih dahulu,

sehingga siswa siap dalam menjawab pertanyaan yang diberikan guru.

Pertanyaan yang diberikan guru merupakan garis-garis besar materi yang

diajarkan. Pada kelas kontrol siswa kurang aktif dalam menjawab

pertanyaan. Hal ini disebabkan siswa tidak belajar terlebih dahulu sebelum

dimulainya pembelajaran (Lampiran D-12)

c. Aktivitas Tulis

Aktivitas tulis yang dimaksudkan dalam penelitian ini adalah siswa

mencatat materi yang disampaikan guru, aktivitas tulis diketahui dengan

cara mengumpulkan catatan pada akhir pembelajaran. Hasil persentase

rata-rata aktivitas tulis kelas eksperimen lebih tiggi dibandingkan kelas

kontrol yaitu 50 % dan 62,9 % (Gambar 4.1). Data persentase didapatkan

dari hasil observasi yang dilakakuan pada kelas kontrol dan eksperimen

yang disajikan dalam Tabel 4.3 :

Page 57: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

40

Tabel 4.3. Hasil Observasi Aktivitas Tulis

Perbedaan aktivitas tulis kelas kontrol dan eksperimen hanya

memiliki selisih sebesar 9,68 %. Aktivitas tulis seperti mencatat materi

yang disampaikan guru dimana materi yang disampaikan guru bersumber

dari LKS dilakukan dengan baik oleh siswa karena telah memiliki LKS

dan buku paket. Wawancara di kelas kontrol siswa malas mencatat karena

sudah memiliki LKS sedangkan pada kelas eksperimen siswa ada yang

mencatat karna catatan yang diberikan guru didepan kelas lebih ringkas

sehingga mudah untuk diingat ( Lampiran D-12).

d. Aktivitas mental

Aktivitas mental dalam penelitian ini adalah siswa mengerjakan soal-

soal yang yang diberikan guru. Hasil persentase rata-rata aktivitas mental

kelas eksperimen lebih tinggi dibandingkan kelas kontrol yaitu 32,25 %

dan 85,48 % (Gambar 4.1). Data persentase didapatkan dari hasil

observasi yang dilakakuan pada kelas kontrol dan eksperimen yang

disajikan dalam Tabel 4.4 :

Tabel 4.4. Hasil Observasi Aktivitas Mental

Pemberian soal pada kelas kontrol dan kelas eksperimen dilakukan

dengan cara berbeda. Kelas kontrol pemberian soal dilakukan dengan

Kelas Indikator

Mencatat materi

dengan benar

dan lengkap

Mencatat materi

namun tidak

lengkap

Tidak mencatat materi

yang disampaikan

guru

Kontrol 4 siswa 23 siswa 5 siswa

Eksperimen 13 siswa 13 siswa 5 siswa

Kelas

Indikator

Mengerjakan

soal dengan

benar

Mengerjakan soal

namun salah

Tidak mengerjakan

soal yang diberikan

Kontrol 2 siswa 17 siswa 13 siswa

Eksperimen 24 siswa 5 siswa 2 siswa

Page 58: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

41

mengerjakan soal pada LKS secara individu sedangkan pada kelas

eksperimen pemberian soal dilakukan dengan mengerjakan soal pada LKS

secara berkelompok dengan pendekatan modification of reciprocal

teaching.

Perbedaan aktivitas mental pada kelas kontrol dan eksperimen

dipengaruhi oleh pendekatan pembelajaran yang digunakan. Pada kelas

eksperimen siswa lebih aktif dalam belajar selain mendengarkan

penjelasan guru, siswa juga berinteraksi dengan teman satu kelompoknya

untuk membahas kembali penjelasan yang diberikan guru. Selain itu,

sebelum pembelajaran dimulai pada kelas eksperimen siswa terlebih

dahulu belajar. Berbeda dari kelas eksperimen pada kelas kontrol siswa

belajar hanya dari mendengarkan penjelasan yang diberikan guru dan

latihan soal yang dilakukan secara individu. Perbedaan aktifitas inilah

menyeabkan aktivitas kelas eksperimen lebih tinggi dibandikan kelas

kontrol.

2. Perbedaan Aktivitas Belajar Siswa Kelas Kontrol dan

Eksperimen Secara Statistik.

Tabel 4.5 Tabel Hasil uji Statistik Aktivitas Belajar

No Uji Signifikan Kesimpulan

1. Uji kolmogorov-smirnov

a. Kontrol 0,00 Data tidak berdistribusi

normal

b. Eksperimen 0,02 Data tidak berdistribusi

normal

2. Uji U Mann- Whitney 0,00 Terdapat perbedaan aktivitas

belajar

Aktivitas belajar siswa dianalisis dengan menggunakan uji statistik,

yang dirangkum pada tabel 4.1. Aktivitas belajar kelas eksperimen dan

kontrol tidak berdistribusi normal. Hal ini dapat disimpulkan dari nilai

signifikasi uji kolmogorof-Smirnov yaitu 0,00 dan 0,02 yang kurang dari

0,05. Data selanjutnya diuji dengan uji U Mann- Whitney untuk

Page 59: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

42

mengetahui ada tidaknya peredaan aktivitas belajar. Berdasarkan uji U

Mann- Whitney didapatkan nilai signifikan 0,00 yang kurang dari 0,05.

Dari uji tersebut dapat disimpulkan bahwa terdapat perbedaan aktivitas

belajar kelas eksperimen dan kelas kontrol.

Aktivitas belajar siswa pada kelas eksprimen yang diajarkan

dengan menggunakan pendekatan modificaton of reciprocal teaching

diperoleh nilai lebih tinggi, dari aktivitas kelas kontrol yang diajarkan

dengan pendekatan ekspositori. Tahapan modificaton of reciprocal

teaching yang meliputi ceramah, diskusi dan presentasi menyababkan

tidak hanya guru yang berperan aktif dalam kegiatan pembelajaran tetapi

juga siswa.

Sebelum dimulainya diskusi guru terlebih dahulu menjelaskan

materi secra garis besar dengan metode ceramah. Setelah guru selesai

menjelaskan materi siswa diminta bergabung dengan kelompoknya dan

mendiskusikan soal yang ada di LKS. Kegiatan diskusi melibatkan satu

orang siswa yang berperan sebagai guru pada masing-masing kelompok

Siswa menjadi aktif dalam pembelajaran karena berinteraksi langsung

dengan teman sekelasnya.

Kegiatan presentasi dilakukan setelah siswa selesai mengerjakan

soal yang didiskusikan. Presentasi dilakukan dengan memilih acak siswa

didalam kelompok dan mewajibkan siswa untuk menjelaskan dihadapan

temannya. Kegiatan presentasi ini menyebabkan siswa memiliki rasa

tanggung jawab agar mampu dalam menguasai materi yang sedang

dipelajari. Rasa tanggung jawab yang dimiliki siswa memnyebabkan siswa

aktif dalam proses pembelajaran (Lampiran D-12)

Kegiatan belajar mengajar kelas kontrol dilakukan seperti biasanya

menggunakan pendekatan ekspositroy dengan metode ceramah. Siswa di

kelas kontrol lebih cendrung pasif dalam kegiatan belajar, hal ini

disebabkan guru hanya menjelaskan materi kemudian meminta siswa

untuk mengerjakan soal yang ada di LKS secara individu dan kemudian

meminta siswa yang sudah selesai mengerjakan soal di depan kelas.

Page 60: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

43

Kegiatan ini membuat siswa tidak memiliki rasa tanggung jawab untuk

memahami materi sehingga dalam pembelajaran yang aktif hanya

beberapa siswa saja.

Hasil wawancara pada tanggal 29 April 2017 siswa kelas

eksperimen, dengan siswa yang memiliki kemampuan tinggi

mengungkapkan bahwa dengan diterapkan kegiatan diskusi yang dibantu

oleh siswa menyebabkan siswa harus lebih belajar. Hal ini di karenakan

siswa memiliki tanggung jawab untuk menjelaskan materi terhadap teman

satu kelompoknya. Siswa yang memiliki keamampuan sedang dan rendah

mengungkapkan bahwa harus belajar lebih banyak belajar terhadap

temannya yang bertindak sebagai guru karena khawatir apabila tidak bisa

mempresentasikan dengan baik hasil diskusi (Lampiran D-15).

Wawancara juga dilakukan pada kelas kontrol pada tanggal 29,

April 2017, dengan siswa yang memiliki kemampuan tinggi

mengungkapkan bahwa tidak ada hal yang menarik dalam proses

pembelajaran sehingga siswa bertindak seperti biasa saat proses belajar

mengajar, pada siswa yang memiliki kemampuan sedang mengungkapkan

bahwa siswa merasa bosan dengan materi yang disampaikan karna dari

awal tidak mengerti dengan materi yang disampaikan dan pada siswa yang

memiliki kemampuan rendah juga mengungkapkan hal yang sama seperti

siswa yang memiliki kemampuan sedang (Lampiran D-15).

B. Perbedaan Hasil Belajar Kelas Kontrol dan Eksperimen.

1. Deskripsi Perbedaan Hasil Belajar Kelas Kontrol dan

Eksperimen.

Hasil belajar siswa diukur melalui pretest dan postest, pretest

dilakukan satu hari sebelum perlakuan sedangkan postest dilakukan

setelah perlakuan. Nilai pretest dan postest kelas kontrol dan eksperimen

dapat dilihat pada Gambar 4.2.

Page 61: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

44

Gambar 4.2: Grafik Nilai Rata-rata Hasil Belajar Siswa Kelas

Eksperimen dan Kelas Kontrol.

Pretest kelas kontrol dan eksperimen dilakukan pada tanggal 24

April 2017. Berdasarkan Gambar 4.2 diketahui bahwa hasil pretest

menunjukan nilai rata – rata siswa kelas kontrol 29,18 dan kelas

eksperimen 16,51. Hasil pretest kelas kontrol memiliki rentang berkisar 12

hingga 56 dan pada kelas eksperimen memiliki rentang berkisar 0 hingga

68. Adapun detail hasil pretest disajikan pada Lampiran D-3 dan

Lampiran D-4.

Soal pretest yang diberikan pada kelas kontrol dan eksperimen

merupakan soal yang sama. Siswa kelas kontrol kesulitan dalam menjawab

soal nomor 3, 4, dan 5. Sedangkan siswa kelas eksperimen kesulitan

menjawab nomor 1, 2, 4, dan 5. Soal nomor 1 dan 2 merupakan soal

dengan indikator konsep dasar penentuan reaksi reduksi dan oksidasi. Soal

nomor 3 merupakan soal dengan indikator penentuan bilangan oksidasi

berdasarkan aturan bilangan oksidasi. Soal nomor 4 merupakan soal

dengan indikator penentuan reaksi reduksi oksidasi berdasarkan aturan

bilangan oksidasi dan soal nomor 5 merupakan soal dengan indikator

penentuan reduktor dan oksidator berdasarkan aturan bilangan oksidasi.

Setelah dilakukan pretest siswa diberi perlakuan dan dilanjutkan

dengan pemberian soal postest. Soal postest yang diberikan pada kelas

29.18

37.12

16.51

60.64

0

10

20

30

40

50

60

70

Pretest postest

kontrol

eksperimen

Page 62: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

45

kontrol dan eksperimen merupakan soal yang sama. Indikator soal yang

digunakan dalam pembuatan soal postest sama dengan indikator yang

digunakan dalam pembuatan soal pretest.

Siswa kelas kontrol sebagian besar kesulitan dalam menjawab soal

nomor 3, 4, dan 5. Sedangkan pada kelas eksperimen sebagian besar

kesulitan menjawab soal nomor 5. Pada saat perlakuan pembelajaran siswa

kelas kontrol aktif bertanya mengenai konsep dasar reduksi-oksidasi, cara

menentukan bilangan oksidasi, penentuan reduksi-oksidasi berdasarkan

kenaikan bilangan oksidasi dan penentuan reduktor dan oksidator. Selain

bertanya kepada guru, siswa juga mendiskusikannya lagi didalam

kelompok. Sedangkan pada kelas kontrol siswa hanya bertanya mengenai

penentuan bilangan oksidasi pada saat mengerjakan soal yang ada di LKS.

2. Perbedaan Hasil Belajar Kelas Kontrol dan Kelas Eksperimen Secara

Statistik

Hasil belajar siswa dianalisis dengan menggunakan uji statistik

yang dirangkum pada Tabel 4.6. Hasil belajar kelas eksperimen dan

kontrol tidak berdistribusi normal hal ini dapat disimpulkan dari nilai

signifikasi uji kolmogorof-Smirnov yaitu 0,00 dan 0,00 yang kurang dari

0,05. Selanjutnya data diuji dengan uji U Mann- Whitney berdasarkan uji

U Mann- Whitney nilai signifikasinya 0,00 yang berarti terdapat perbedaan

hasil belajar dikelas eksperimen dan kelas kontrol.

Page 63: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

46

Tabel 4.6 : Tabel Hasil Uji Statistik Hasil Belajar

No Uji Signifikan Kesimpulan

1. Uji kolmogorov-smirnov

a. Kontrol

1. Pretest

2. Selisih pretest

dan postest

1. 0,00

2. 0,33

1. Data tidak

berdistribusi

normal

2. Data berdistribusi

normal

b. Eksperimen

1. Pretest

2. Selisih pretest

dan posttest

1. 0,00

2. 0,39

1. Data tidak

berdistribusi

normal

2. Data berdistribusi

normal

2. Uji U Mann- Whitney

Pretest kelas

kontrol dan

eksperimen.

0,00

Terdapat

perbedaan hasil

belajar

3. Uji F

Selisih pretest

postest kelas

kontrol dan

Eksperimen

0,00

4. Uji T 0,00 Terdapat

perbedaan hasil

belajar

Berdasarkan uji statistik pada pretes diperoleh hasil adanya

perbedaan kemampuan awal antara kelas kontrol dan eksperimen, karna

adanya peredaan kemampuan awal analisis yang dilakukan selanjutnya

yaitu menganalisis selisih nilai psotest dan pretest pada kelas kontrol dan

kelas eksperimen. Selisih nilai postets dan pretest dapat dilihat pada

Gambar 4.2.

Selisih hasil belajar siswa dianalisis dengan menggunakan uji

statistik yang dirangkum pada Tabel 4.6. Selisih hasil belajar kelas

eksperimen dan kontrol berdistribusi normal hal ini dapat disimpulkan dari

Nilai signifikan uji Kolmogorof- Smirnof yaitu 0,33 dan 0,39 yang lebih

besar dari 0,05, karena data berdistribusi normal dilanjutkan dengan uji F,

Page 64: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

47

dan didapatkan nilai signifikan yaitu 0,00 yang menandakatan data

berdistribusi normal dengan asumsi varian beda. Selanjutnya dilakukan uji

T dengan asumsi varian beda, berdasarkan uji T pada selisih pretest dan

postest kelas kontrol dan eksperimen, diproleh nilai signifikan yaitu 0,00

yang lebih kecil dari 0,05 nilai tersebut menyatakan terdapat perbedaan

antara hasil belajar kelas kontrol dan eksperimen.

Hasil belajar yang dilihat dalam penelitian ini yaitu hasil belajar

kognitif, menurut Purwanto (2013: 50) mengemukakan bahwa hasil

belajar kognitif adalah perubahan perilaku yang terjadi dalam kawasan

kognisi. Hasil blajar kognitif merupakan kemampuan tunggal, tingkatan

hasil belajar tersebut dimulai dari yang paling rendah yaitu hafalan hingga

yang paling tinggi dan kompleks yaitu evaluasi.

Pendekatan pembelajaran modification of reciprocal teaching

menerapakan pendekatan yang menggabungkan antara pembelajaran

konvensional dengan pembelajaran berbalik dimana pembelajaran berbalik

sendiri adalah pembelajaran yang menerapkan siswa sebagai guru didalam

kelompoknya. Metode yang terapkan dalam pendekatan modification of

reciprocal teaching yaitu ceramah, diskusi dan presentasi. Adanya

kegiatan ceramah pada awal pembelajaran membantu siswa dalam memahi

materi, sedangkan kegiatana diskusi yang dibantu oleh teman yang

bertindak sebagai guru membantu siswa lebih memahami materi kembali

karna pada tahap diskusi ini siswa yang bertindak sebagai guru harus

menjelaskan lagi materi terhadap teman satu kelompoknya, dan pada

kegiatan presetasi individu membuat siswa memiliki rasa tanggung jawab

agar dapat memahi materi yang sedang dipelajari. Kegiatan pembelajaran

seperti ini belum pernah dilakukan sebelumnya sehingga pada saat

diterapkan kegiatan ini siswa lebih aktif belajar hal ini berimbas pada hasil

belajar yang siswa. Dengan penerapan pembelajaran ini pada kelas

eksperimen menyebabkan hasil belajar kelas eksperimen lebih tinggi

dibandingkan kelas kontrol.

Page 65: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

48

C. Pengaruh Pendekatan Modification of Reciprocal Teaching Terhadap

Aktivitas dan Hasil Belajar.

Untuk mengetahui berapa besar pengaruh pembelajaran dengan

pendekatan modification of reciprocal teaching terhadap aktivitas dan hasil

belajar siswa pada materi reduksi oksidasi, maka digunakan rumus effect

size. Pada perhitungan effect size diketahui bahwa nilai ES yang diperoleh

dari nilai aktivitas dan hasil belajar siswa kelas eksperimen dan kelas

kontrol yaitu sebesar 1,41 dan 2,41 (Lampiran D-14), hal tersebut

menyatakan bahwa pembelajaran menggunakan pendekatan modification of

reciprocal memberikan pengaruh yang tinggi terhadap aktivitas dan hasil

belajar.

Berdasarkan nilai yang diperoleh dapat disimpulkan bahwa

pembelajaran dengan pendekatan modification of reciprocal teaching

berpengaruh terhadap aktivitas belajar siswa sebesar 92,07 % dan hasil

belajar siswa sebesar 99,20 %. Hal ini sesuai dengan dengan penelitian

Yani dan Mariati (2016 : 71) bahwa pendekatan modification of reciprocal

teaching dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar siswa sebesar 86,45

% dan 72,91 %.

Penelitian yang dilakukan memiliki besar pengaruh yang lebih tinggi

dari penelitian Yani dan Mariati (2016 : 71). Hal ini disebabkan dalam

penerapan pendekatan modification of reciprocal teaching peneliti

melakukan inovasi dalam pemilihan siswa untuk mengerjakan soal dan

menjelaskannya didepan kelas. Pemilihan siswa dilakukan secara acak, hal

ini menyebabkan seluruh siswa menjadi aktif saat proses pembelajaran.

Berdasarkan tahapan-tahapan pembelajaran pendekatan

modification of reciprocal teaching tahapan yang dapat mempengaruhi

aktivitas belajar siswa yaitu pada tahapan diskusi karena pada tahapan

diskusi semua siswa ikut berperan aktif dalam mengerjakan tugas yang

diberikan oleh guru dan dibantu oleh siswa yang berperan sebagai guru

didalam masing-masing kelompok.

Page 66: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

49

Berdasarkan tahapan-tahapan pembelajaran modification of

reciprocal teaching tahapan yang dapat mempengaruhi hasil belajar siswa

yaitu pada tahapan diskusi dan presentasi. Pada kegiatan diskusi siswa

disetiap kelompok akan dibantu oleh teman yang bertindak sebagai guru

didalam kelompoknya, siswa yang menjadi guru pada kelompoknya

memiliki peran untuk membantu teman nya dalam menjawab soal yang

diberikan oleh guru sehingga siswa yag kurang mengerti dengan materi

yang disampaikan guru sebelumnya akan terbantu pada penjelasan yang

diberikan temannya.

Kegiatan presentasi belum pernah dilakukan sebelumnya hal ini

menyebabkan siswa akan memiliki rasa tanggung jawab untuk memahami

materi yang sedang dipelajari. Setelah dilakukan diskusi guru kembali

memberikan penguatan tentang apa yang telah dipelajari sehingga siswa

akan lebih memahami isi pembelajaran secara lebih mendalam dan dapat

berpengaruh terhadap hasil belajar siswa.

Pembelajaran dengan menggunakan pendekatan modification of

reciprocal teaching sangat baik digunakan didalam kelas yang kurang

memadai dalam sarana dan prasana pembelajaran, hal ini dikarenakan

pada proses pembelajaran siswa dapat berperan aktif tanpa menggunakan

media pembelajaran. Selain itu pembelajaran dengan pendekatan

modification of reciprocal teaching dapat digunakan pada sekolah yang

baru menerapakan k13 atau pada sekolah yang akan menerapkan k13. Hal

ini dikarenakan pendekatan modification of reciprocal teaching

merupakan pendekatan yang berpusat pada guru dan juga siswa.

Page 67: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

50

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan hasil data yang diperoleh dari tes hasil belajar dan

aktivitas belajar siswa dapat ditarik kesimpulan sebagai berikut :

1. Terdapat perbedaan hasil belajar antara siswa yang diberikan

pembelajaran menggunakan pendekatan modification of reciprocal

pada materi reduksi-oksidasi.

2. Terdapat perbedaan aktivitas belajar antara siswa yang diberikan

pembelajaran menggunakan pendekatan modification of reciprocal

pada materi reduksi-oksidasi.

3. Pembelajaran menggunakan pendekatan modification of reciprocal

pada materi reduksi-oksidasi memberikan pengaruh yang tinggi

terhadap aktivitas belajar dengan harga effect size 1,41 dengan

presentase sebesar 92,07%.

4. Pembelajaran menggunakan pendekatan modification of reciprocal

pada materi reduksi-oksidasi memberikan pengaruh yang tinggi

terhadap hasil belajar dengan harga effect size 2,41 dengan presentase

sebesar 99,20%.

B. Saran

Dari penelitian yang telah dilakukan, terdapat beberapa temuan yang

dapat dijadikan sebagai dalam rangka pengembangan pengajaran IPA

khusunya kimiadisekolah menengah. Adapun saran-saran dalam penelitian

ini sebagai berikut :

1. Pembelajaran menggunakan pendekatan modification of reciprocal

dapat meningkatkan aktivitas belajar dan hasil belajar siswa maka

diharapkan pada guru dapat mengembangkan pendekatan

pembelajaran ini sebagai alternatif dalam pembelajaran kimia

2. Untuk peneliti lainnya agar dapat melaksanakan penelitian lanjutan

untuk materi lainnya dengan menggunakan pendekatan modification

of reciprocal pada pembelajaran kimia disekolah.

Page 68: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

51

DAFTAR PUSTAKA

Arikunto, S. (2009). Prosedur Penelitian (Revisi IV). Jakarta: Rineka Cipta.

Chang, R. (2003). Kimia Dasar : Konsep-Konsep Inti. Edisi Ke-4 Jilid 1. Jakarta

Erlangga.

Gora, W., & Sunarto. (2010). Strategi Pembelajaran Inovatif Berbasis TIK.

Jakarta : PT. Elex Media Komputindo.

Hairida, & Astuti, M., W. (2012). Self Efficacy dan Prestasi Belajar Siswa

dalam Pembelajaran IPA-Kimia. Jurnal Pendidikan Matematika dan

IPA. 3(1): 29-33.

Hamalik, O. (2008). Perencanaan Pengajaran Berdasarkan Pendekatan Sistem.

Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Mulyanti, S. (2015). Kimia Dasar (Jilid 1). Bandung : Alfabeta

Mufaidah. (2013). Efektivitas Model Pembelajaran Tutor Sebaya Dengan

Pendekatan Moderat (Modificationof Reciprocal Teaching) Terhadap

Hasil Belajar Siswa Kelas X Materi Suhu dan Kalor MA Manbaul Ulum

Tlogororejo Karangawen Demak Tahun Pelajaran 2011/2012. Skripsi.

Institut Agama Islam Negeri Walisongo Semarang.

Nawawi, H. (2015). Metode Penelitian Bidang Sosial. Yogyakarta: Gajah Mada

University Pres.

Nurhayati, S. (2010). Peningkatan hasil belajar pada mata kuliah kimia dasar 1

dengan metode Pendekatan Modification Of Reciprocal Teacching

(MODERAT). Lembar Ilmu Kependidikan. Edisi April.

Purwanto, M., N. (2012). Prinsip-Prinsip Dan Teknik Evaluasi Pengajaran.

Bandung: Remaja Rosdakarya.

Sastrahamidjojo, H. (2010). Kimia Dasar. Yogyakarta : Gadjah Mada University

Press.

Suardi, M. (2015). Belajar dan Pembelajaran. Yogyakarta: Deepublish.

Sudjana, N. (2010). Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: Remaja

Rosdakarya.

Sugiyono. (2016). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfabeta.

Page 69: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

52

Sukmadinata, N., S. (2010). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: PT.Remaja

Rosdakarya.

Suryabrata, S. 2005. Psikologi Belajar. Jakarta: Rajawali Press.

Susanto, A. 2013. Teori Belajar dan Pembelajaran Di Sekolah Dasar. Jakarta:

Kencana Prenadamedia Group.

Syah, M. (2004). Psikologi Belajar. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Syukri . (1999) . Kimia Dasar 1. Bandung : ITB

Trianto. (2007). Model model Pembelajaran Inovatif Berorientasi

Konstruktivistik. Jakarta: Prestasi Pustaka Publisher.

Widoyoko, E.P. (2014). Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian. Yogyakarta:

Pustaka Belajar.

William. (2013). Tiga Tahun Dari Sekarang. Jakarta : Feliz Books.

Wiwit, Ginting, S., M., & Firdaus, M., L,. (2013). Penerapan Pembelajaran

Kimia Dasar Menggunakan Media Power point 2010 dan Phet SimulationI

Dengan Pendekatan Modification Of Reciprocal Teaching Berbasis

Kontruktivisme. Jurnal Exacta. 11(1): 29-32.

Yani, M. & Mariati. (2016). Peningkatan Hasil Belajar Siswa Dengan Pendekatan

Modification Of Recriprocal Teaching Pada Materi Faktor-faktor yang

Mempengaruhi Kesetimbangan Kimia Siswa Kelas XI IPA-3 SMA -

Negeri 6 Banda Aceh. Serambi Akademica. IV(1): 71-76.

Page 70: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

53

HASIL OBSERVASI PEMBELAJARAN KIMIA DI KELAS XA DAN

XB SMA KOPERASI PONTIANAK

Tempat : Ruang kelas XA dan XB

Materi : Larutan Elektrolit

Tanggal : 21 januari 2017

Guru Siswa

Guru membuka pembelajaran Siswa memperhatikan guru namun

siswa kurang bersemangat saat guru

membuka pelajaran.

Guru menyampaikan materi

pembelajaran

Saat kegiatan belajar mengajar

berlanglung metode yang digunakan

guru didepan kelas adalah metode

ceramah. Metode ceramah ini sangat

efesien digunaakan oleh guru karena

dengan metode ini dalam waktu yang

sedikit guru dapat menyampaikan

materi yang banyak. Tetapi pada saat

kegiatan belajar mengajar siswa kurang

memperhatikan penjelasan guru hal ini

dilihat dari beberapa siswa yang terlihat

mengobrol dengan teman sebangkunya.

Selaian siswa kurang memperhatikan

siswa juga terlihat kurang bersemangat

pada saat guru memberikan soal untuk

dikerjakan bersama-sama sebagaian

besar siswa hanya diam dan mencatat

soal yang diberikan guru tanpa

berusaha untuk menjawab, namun ada

beberapa siswa juga yang mencoba

menjawab soal tetapi masih

memerlukan bantuan dari gurunya

untuk menjawab pertanyaan yang

diberikan.

Lampiran A-1

Page 71: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

54

HASIL WAWANCARA DENGAN SISWA SMA KOPERASI

PONTIANAK

Jumlah siswa : 12 orang

Kelas : XA dan XB

1. Wawancara dengan siswa kelompok atas

Hari : 21 Januari 2017

Jumlah : 4 orang

Subyek wawancara XA1 : XA1

Subyek wawancara XA2 : XA2

Subyek wawancara XB1 : XB1

Subyek wawancara XB2 : XB2

Hasil wawancara

P : Apakah guru sering menggunakan metode ceramah? Dan apkah kalian

mengerti dengan materi yang disampaikan?

XA1 : “ iya buk. Biasanya guru menjelaskan saja didepan kelas, terkadang

saya mengerti tapi ada juga beberapa materi yang saya kurang mengerti”

XA2 : “iya, memang guru lebih sering menjelaskan kemudian memberikan

contoh soal dan kemudian memberikan latihan. Ada yang mengerti ada

yang tidak buk “

XB1 : “iya buk, guru biasanya hanya menjelaskan kemudian memberikan

contoh dan latihan ada beberapa yang dapat dimengerti dan ada juga yang

tidak”

XB2 : “iya buk, lebih sering menjelaskan didepan kelas ada yang mengerti dan

ada yang tidak”

P : jika kalian belum mengerti dengan materi yang disampaikan apa yang

kalian lakukan? Apa kalian hanya diam atau bertanya?

XA1 : “saya tanya langsung dengan gurunya”

Lampiran A-2

Page 72: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

55

XA2 :”saya tanya dengan kawan saya yang mengerti buk”

XB1 : “saya tanya dengan teman yang mengerti buk”

XB2 : “saya bertanya dengan teman yang mengerti”

2. Wawancara dengan siswa kelompok tengah

Hari : 21 Januari 2017

Jumlah : 4 orang

Subyek wawancara XA3 : XA3

Subyek wawancara XA4 : XA4

Subyek wawancara XB3 : XB3

Subyek wawancara XB4 : XB4

Hasil wawancara

P : Apakah guru sering menggunakan metode ceramah? Dan apkah kalian

mengerti dengan materi yang disampaikan?

XA1 : “ iya buk, biasanya guru menjelaskan didepan . saya kurang mengerti

dengan materi yang disampaikan jadinya saya didalam kelas merasa bosan

buk karna tidak tau dengan materi yang disampaikan”

XA2 : “iya, guru lebih sering menjelaskan kemudian memberikan latihan.

Kurang mengerti saya bu”

XB1 : “iya buk, biasanya hanya menjelaskan kemudian memberikan contoh

dan latihan ada yang dapat dimengerti dan ada juga yang tidak”

XB2 : “iya buk, lebih sering menjelaskan didepan kelas ada yang saya

mengerti dan ada yang tidak”

P : jika kalian belum mengerti dengan materi yang disampaikan apa yang

kalian lakukan? Apa kalian hanya diam atau bertanya?

XA1 : “saya diam buk”

XA2 :”saya diam buk tapi kalau disuruh mengerjakan soal saya tanya

teman yang mengerti ”

Page 73: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

56

XB1 : “saya diam buk kalau ada tugas baru tanya guru atau teman”

XB2 : “saya bertanya dengan teman yang mengerti”

3. Wawancara dengan siswa kelompok bawah.

Hari : 2017

Jumlah : 4 orang

Subyek wawancara XA5 : XA5

Subyek wawancara XA6 : XA6

Subyek wawancara XB5 : XB5

Subyek wawancara XB6 : XB6

Hasil wawancara

P : Apakah guru sering menggunakan metode ceramah? Dan apkah kalian

mengerti dengan materi yang disampaikan?

XA1 : “ iya buk, biasanya guru menjelaskan didepan . saya tidak mengerti

buk”

XA2 : “iya buk, guru sering menjelaskan. Tidak mengerti saya bu”

XB1 : “iya buk, biasanya hanya menjelaskan, ada yang dapat dimengerti dan

ada juga yang tidak”

XB2 : “iya buk, lebih sering menjelaskan didepan kelas, saya kurang mengerti

buk”

P : jika kalian belum mengerti dengan materi yang disampaikan apa yang

kalian lakukan? Apa kalian hanya diam atau bertanya?

XA1 : “Diam buk”

XA2 :”saya diam buk, makanya saya bosan sebanarnya buk”

XB1 : “saya diam buk kalau ada tugas baru tanya guru atau teman”

XB2 : “saya bertanya dengan teman yang mengerti”

Page 74: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

57

HASIL WAWANCARA DENGAN GURU KIMIA SMA KOPERASI

PONTIANAK

Tujuan : Memperoleh informasi mengenai proses belajar kimia yang

diterapkan guru.

Narasumber : Guru mata pelajaran kimia kelas X SMA Koperasi Pontianak.

Nama Guru : Mutiarani Elizah, S.Pd

Tanggal :

Keterangan: P: peneliti

G: Guru

Hasil wawancara :

P : “ Selama ibu mengajar menurut ibu dari beberapa materi kimia di kelas X,

materi apa yang kira-kira sulit dipahami oleh siswa?”

G : ” Menurut saya materi yang paling sulit di pahami siswa itu adalah materi

reduksi oksidasi mengapa saya beranggapan demikian hal ini dikarenakan

pada saat ulangan nilai reduksi oksidasi inilah yang paling rendah nilainya

apabila dibandingkan dengan nilai-nilai materi lainnya dan nilai reduksi

oksidasi ini juga belum mencapai KKM yaitu 70%”

P : “ Bagaimana kemampuan siswa dalam berpikir kritis (menganalisis,

mensintesis, dan mengevaluasi?)

G : “Kemampuan siswa untuk berpikir kritis masih kurang. Kebanyakan siswa

masih bingung ketika mereka disuruh menganalisis, mensintesis atau

mengevaluasi informasi yang diberikan oleh guru. Siswa cenderung

menerima apa yang saya (guru) sampaikan tanpa ada pertanyaan”

P : “ Metode apa yang sering ibu gunakan pada saat kegiatan belajar mengajar ?”

G : “Saya lebih sering mengunakan metode ceramah”

P : “Mengapa ibu lebih sering menggunakan metode ceramah”

G : “ Karna cakupan materi yang cukup banyak sedangkan waktu yang diberikan

oleh sekolah itu sedikit, pelajaran kimia pada kelas X ini hanya 1 kali dalam

seminggu dan waktu yang diberikan 2x 35 menit dalam satu kali pertemuan

Lampiran A-3

Page 75: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

58

dan kurang adanya sarana dan prasarana untuk menunjang proses

pembelajaran.

P : “ Apa ibu pernah mencoba metode lain selain ceramah, pada saat

kegiatan belajar mengajar”

G : “ Saya pernah menggunakan metode lain selain ceramah, metode yang saya

gunakan kemarin yaitu metode diskusi dimana pada metode diskusi ini

pembelajaran berfokus sepenuhnya pada siswa dan saya hanya

memperhatikan jalannya diskusi, tetapi pada saat pelaksanaan siswa malah

sulit untuk diatur dan materi yang diharapkan dapat dimengerti sendiri oleh

siswa malahan siswa sulit mengerti. Padahal yang saya harapkan pada

pembelajaran ini mereka bisa lebih paham dengan materi dengan cara

mandiri yaitu menemukan informasi sendiri. Padahal metode diskusi ini

sangat baik untuk digunakan dan saat digunakan metode diskusi saya

melihat siswa sangat tertarik dalam belajar”

P : “ Bagaimana cara pelaksanaan metode diskusi yang ibu gunakan?”

G : “ siswa saya bentuk kelompok 1 kelompok sekitar 8 orang kemudian saya

langsung memberikan tugas”

P : “ Apa ibu menjelaskan materi terlebih dahulu?”

G : “Tidak, jadi pada saat diskusi pembelajaran berpusat seutuhya kepada siswa

dan saya hanya menilai pada saat akhir pembelajaran dengan mengoreksi

pekerjaan yang mereka kerjakan”

P : “ Pada saat materi reduksi oksidasi metode apa yang ibu gunakan ?”

G : “ Metode ceramah “

P : “ Mengapa ibu menggunakan metode ceramah?”

G : “ Karna materi ini saya rasa sulit apabila digunakan metode seperti diskusi

karna pada metode diskusi lebih ditekankan pada siswa untuk memperoleh

informasi sendiri jadi saya lebih memilih metode ceramah dimana saya yang

memberikan informasi pada siswa.

P : “ Bagaimana respon siswa pada saat ibu menjelaskan materi redoks dengan

metode ceramah”

Page 76: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

59

G : “ Mereka memperhatikan pada saat saya menjelaskan tetapi pada saat

mengerjakan tugas yang saya berikan rata-rata dari mereka belum bisa

mengerjakan nya sendiri dan masih harus dibantu saya dalam pengerjaan

tugas.

Page 77: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

60

KISI-KISI SOAL PRETEST & POSTEST

Nama Sekolah : SMA Koperasi Pontianak

Kurikulum : KTSP

Mata Pelajaran : Kimia

Alokasi Waktu : 75 Menit.

Kelas/Semester : X/2

Jumlah soal : 5 soal

Standar

Kompetensi

Kompetensi

Dasar

Materi Indikator Soal Bentuk soal No soal

Memahami sifat-

sifat laruran

elektrolit dan non

elektroli serta

reaksi reduksi-

oksidasi

Memahami sifat-

sifat larutan

elektrolit dan non

elektrolit serta

reaksi oksidasi

reduksi

Reaksi Reduksi

Oksidasi

(Redoks)

1. Menentukan konsep reduksi

oksidasi ditinjau dari

penggabungan dan pelepasan

oksigen.

C3 1

2. Menentukan konsep reduksi

oksidasi ditinjau dari pelepasan

dan penerimaan elektron.

C3 2

Page 78: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

61

3. Menentukan bilangan oksidasi

unsur dalam suatu senyawa.

C3 3a dan 3b

4. Menentukan konsep reduksi

oksidasi ditinjau dari kenaikan

dan penurunan bilangan oksidasi.

C3 4

5. Menentukan oksidator dan

reduktor dalam suatu reaksi

redoks.

C3 5

Page 79: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

62

SOAL PRETEST

Mata Pelajaran : Kimia

Kelas/Semester : X

Materi : Reaksi Reduksi Oksidasi (Redoks)

Waktu : 20 menit

Petunjuk :

1. Berdoa sebelum mengerjakan soal

2. Baca soal-soal berikut dengan teliti

3. Jawab soal-soal yang dianggap mudah terlebih dahulu.

4. Kerjakan soal dengan benar dan disertai dengan langkah-langkah

penyelesaiannya.

1. Tentukan dan jelaskan jenis reaksi dibawah ini berdasarkan

pelepasan dan pengikatan oksigen?

4Fe(s) + 3O2(aq) 2Fe2O3

2. Tentukan dan jelaskan jenis reaksi dibawah ini berdasarkan

pelepasan dan penerimaan elektron?

Zn2+(aq) + 2 e- Zn(s)

3. Tentukan bilangan oksidasi unsur yang dicetak tebal pada senyawa

berkut !

a. SO3

b. S2O62-

4. Tentukan reaksi reduksi dan oksidasi dari persamaan reaksi

dibawah ini, berdasarkan kenaikan dan penurunan bilangan

oksidasi!

MnO(s) + PbO2(g) MnO4-

(g) + Pb2+ (g)

5. Tentukanlah zat yang bertindak sebagai oksidator dan reduktor

pada reaksi dibawah ini!

Cl2(g) + 2KI(aq) 2KCl(aq) + I2(aq)

Lampiran B-2

Page 80: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

63

SOAL POSTTEST

Mata Pelajaran : Kimia

Kelas/Semester : X

Materi : Reaksi Reduksi Oksidasi (Redoks)

Waktu : 20 menit

Petunjuk :

1. Berdoa sebelum mengerjakan soal

2. Baca soal-soal berikut dengan teliti

3. Jawab soal-soal yang dianggap mudah terlebih dahulu.

4. Kerjakan soal dengan benar dan disertai dengan langkah-langkah

penyelesaiannya.

1. Tentukan dan jelaskan jenis reaksi dibawah ini berdasarkan pelepasan dan

pengikatan oksigen?

2CuO(aq) 2Cu(aq) + O2(g)

2. Tentukan dan jelaskan jenis reaksi dibawah ini berdasarkan pelepasan dan

penerimaan elektron?

Cl2(g) 2Cl-(g) + 2e

3. Tentukan bilangan oksidasi unsur yang dicetak tebal pada senyawa berkut

!

a. H2S

b. Cr2O72-

4. Tentukan reaksi reduksi dan oksidasi dari persamaan reaksi dibawah ini,

berdasarkan kenaikan dan penurunan bilangan oksidasi!

Cl2(g) + K2MnO4(s) 2KCl(s) + 2KMnO4(s)

5. Tentukanlah zat yang bertinak sebagai oksidator dan reduktor pada reaksi

dibawah ini!

MnO4-(g)

+ C2O42- (s) MnO2(g) + 2CO2(g)

Lampiran B-3

Page 81: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

64

KUNCI JAWABAN DAN PEDOMAN PENSKORAN SOAL PRETEST

No Jawaban Skor Skor total

1. Merupakan reaksi oksidasi

Karena pada reaksi tersebut terjadi pengikatan oksigen.

5

5

10

2. Merupakan reaksi reduksi

Karena pada reaski tersebut terjadi penerimaan elektron

5

5

10

3. a. SO3

(b.o S) + (3 x b.o O) = 0

(b.o S) + (3 x -2 ) = 0

(b.o S) + (-6) = +6

b. S2O62-

(2 xb.o S) + (6 x b.o O) = -2

(2 xb.o S) + (6 x -2) = -2

(2 xb.o S) + (-12) = -2

(2 xb.o S) = -2+ 12

= +5

1

1

1

2

1

1

1

1

1

10

4. MnO + PbO2 MnO4- + Pb2+

+2 +4 +7 +2

Oksidasi

Reduksi

4

2

4

10

5. Cl2(g) + 2KI(aq) 2KCl(aq) + I2(aq)

0 -1 -1 0

Reduksi

Oksidasi

Dari persamaan reaksi diatas yang bertindak sebagai oksidator

adalah Cl2, karena mengalami reduksi dan yag bertindak

sebagai reduktor adalah I , karena mengalami oksidasi.

4

2

4

10

Lampiran B-4

Page 82: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

65

KUNCI JAWABAN DAN PEDOMAN PENSKORAN SOAL POSTTEST

No Jawaban Skor Skor total

1. Merupakan reaksi reduksi

Karena pada reaksi tersebut terjadi pelepasan oksigen.

5

5

10

2. Merupakan reaksi oksidasi

Karena pada reaski tersebut terjadi pelepasan elektron

5

5

10

3. a. H2S

(b.o H x 2 ) + (b.o S) = 0

(1 x 2) + (b.o S) = 0

(2) + (b.o S) = -2

b. Cr2O7

2-

(2 xb.o Cr) + (-2x 7) = -2

(2 xb.o Cr) + (-14) = -2

(4 xb.o Cr) = -2+ 14

(4 xb.o Cr) = 12

S = 3

1

1

1

2

1

1

1

1

1

1

10

4. Cl2(g) + K2MnO4(s) 2KCl(s) + 2KMnO4(s)

0 +6 -1 +7

Oksidasi

Reduksi

4

4

2

10

5. MnO4-(g)

+ C2O42- (s) MnO2(g) + 2CO2(g)

+7 +3 +4 +4

Reduksi

Oksidasi

Dari persamaan reaksi diatas yang bertindak sebagai oksidator

adalah Mn, karena mengalami reduksi dan yag bertindak

sebagai reduktor adalah C2, karena mengalami oksidasi.

2

2

2

4

10

Lampiran B-

5

Page 83: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

66

Lampiran B-6

Lampiran B-2

Page 84: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

67

Page 85: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

68

Page 86: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

69

Page 87: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

70

Lampiran B-7

Page 88: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

71

Page 89: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

72

Page 90: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

73

Page 91: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

74

Penilaian Aktivitas Belajar

a. Rubrik Penilaian Aktivitas Belajar

No Kategori Indikator Skor

0 1 2

1. Aktivitas visual Memperhatikan guru

pada saat

menyampaikan materi

Tidak

mengamati

penjelasan guru

Kurang memprhatikan

guru saat

menyampaikan materi

Memperhatikan

guru saat

menyampaikan

materi dari awal

sampai akhiir

2. Aktivitas oral Bertanya kepada guru Tidak

mengajukan

pertanyaan

Bertanya satu kali Bertanya lebih

dari satu kali.

Menjawab/

menanggapi

pertanyaan dari guru

Tidak

menjawab/

menanggapi

pertanyaan

Menjawab/menanggapi

pertanyaan namun

salah

Menjawab /

menanggapi

pertanyaan

dengan tepat

3. Aktivitas Tulis Mencatat materi yang

disampaikan guru

Tidak mencatat

materi yang

disampaikan

guru

Mencatat materi tetapi

keliru

Mencatat materi

dengan benar dan

lengkap

4. Aktivitas Mental Mengerjakan soal-soal

yang diberikan guru

Tidak

mengerjakan

soal yang

diberikan guru

Mengerjakan soal

namun salah

Mengerjakan soal

den benar

Lampiran B-8

Page 92: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

75

b. Lembar Penilaian Aktivitas Belajar.

No Nama Siswa Aktivitas

Visual

Aktivitas Oral Aktivitas

Tulis

Aktivitas

Mental

Jumlah

skor

Memperhatikan

guru pada saat

menyampaikan

materi

Bertanya

kepada guru

Menjawab /

menanggapi

pertanyaan

dari guru

Mencatat

materi yang

disampaikan

guru

Mengerjakan

soal-soal

yang

diberikan

guru

Rata –rata

Nilai = 𝑆𝑘𝑜𝑟

𝑆𝑘𝑜𝑟 𝑀𝑎𝑘𝑠𝑖𝑚𝑎𝑙 x 100%

Lampiran B-9

Page 93: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

76

Lampiran B-10

Page 94: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

77

Page 95: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

78

Page 96: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

79

Page 97: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

80

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

KELAS EKSPERIMEN

Nama Sekolah : SMA KOPERASI PONTIANAK

Mata Pelajaran : Reaksi Redoks

Kelas / Semester : X / 2

Alokasi Waktu : 2 x 37,5 Menit

Standar Kompetensi:

3. Memahami sifat-sifat larutan non-elektrolit dan elektrolit, serta reaksi oksidasi-reduksi

Kompetensi dasar :

3.2. Menjelaskan perkembangan konsep reaksi oksidasi- reduksi dan hubungannya dengan tata nama senyawa serta

penerapannya.

A. Indikator Pencapaian Kompetensi:

Lampiran B-11

Page 98: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

81

1. Membedakan konsep oksidasi-reduksi ditinjau dari penggabungan dan pelepasan oksigen, pelepasan dan penerimaan

elektron, serta peningkatan dan penurunan bilangan oksidasi

2. Menentukan bilangan oksidasi atom unsur dalam senyawa atau ion

3. Menentukan oksidator dan reduktor dalam reaksi redoks

B. Tujuan:

1. Siswa dapat membedakan konsep oksidasi-reduksi ditinjau dari penggabungan dan pelepasan oksigen, pelepasan dan

penerimaan elektron, serta peningkatan dan penurunan bilangan oksidasi

2. Siswa dapat menentukan bilangan oksidasi atom unsur dalam senyawa atau ion

3. Siswa dapat menentukan oksidator dan reduktor dalam reaksi redoks.

C. Materi Ajar

1. Perkembangan konsep reaksi redoks

pada awalnya konsep reduksi oksidasi (redoks) terbatas pada reaksi yang melibatkan pelepasan dan pengikatan

oksigen . Reaksi oksidasi merupaka reaksi pengikatan oksigen oleh suatu zat, contohnya :

C(s) + O2 CO2(g)

H2(g) + ½ O2 H2O(l)

Reaksi reduksi merupakan reaksi pelepasan oksigen oleh suatu zat, contohnya:

HgO(s) + CO(g) Fe(s) +CO2(g)

Konsep reaksi reduksi dan oksidasi brdasarkan pengikatan dan pelepasan oksigen ternyata kurang universal (luas)

karena reaksi kimia tidak hanya melibatkan oksigen saja. Misalnya reaksi antara gas klorin dengan logam natrium membentuk

natrum klorida

Na(s) + ½ Cl2(g) NaCl(s)

Page 99: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

82

Konsep reaksi reduksi dan oksidasi selanjutnya dijelaskan dengan menggunakan konsep transfer elektron, dimana

oksidasi adalah pelepasan elektron sedangkan reduksi adalah reaksi pengikatan elektron. Dengan menggunkan konsep

tersebut maka dapat dijelaskan terjadinya reaksi oksidasi dan reaksi reduksi pada reaksi antara gas klorin dengan logam

natrium sebagai berikut:

Na(s) + ½ Cl2(g) NaCl(s)

Dalam reaksi tersebut, terdapat dua peristiwa yaitu

Na(s) Na+(s) + e- (oksidasi)

½ Cl2 + e- Cl-(s) (reduksi)

Berdasarkan konsep ini, dapat ditunjukan bahwa peristiwa reaksi oksidasi dan reduksi berlangsung secara bersamaan.

2. Penentuan bilangan oksidasi

Dengan memperhatikan ikatan, skala keelektronegatifan dan struktur molekul maka bilangan oksidasi suatu atom dapat

ditentukan dengan ketentuan berikut:

7) Pada unsur-unsur yang bebas, setiap atom mempunyai bilangan oksidasi 0 tidak peduli apakah membentuk molekul

yang sederhana atau kompleks.

8) Pada ion-ion yang sederhana (yaitu yang mengandung satu atom) bilangan oksidasi adalah sama dengan muatan pada

ion tersebut. Dalam hal ini , muatan dari atom adalah muatan dari ion yang sesungguhnya. Misalnya :

d) Atom-atom golongan IA (Li, Na, K, Rb, Cs, dan Fr) dalam senyawa selalu mempunyai bilangan oksidasi +1.

e) Atom-atom golongan IIA ( Be, Mg, Ca, Sr, Ba) dalam senyawa selalu mempunyai bilangan oksidasi + 2

Page 100: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

83

f) Atom –atom golongan IIIA (Ba, Al, Ga ) dalam senyawa selalu mempunyai bilangan oksidasi +3..

9) Atom oksigen di dalam senyawa pada umumnya mempunyai bilangan oksidasi -2, kecuali pada senyawa peroksida.

Ada dua pengecualian yaitu untuk senyawa – senyawa peroksida contohnya H2O2 dan senyawa OF2. Senyawa

peroksida memiliki bilangan oksidasi -1 dan senyawa OF2 memiliki bilangan +2.

10) Pada senyawa-senyawa yang mengandung hidrogen maka bilangan oksidasi dari hidrogen biasanya +1. Namun

demikian untuk senyawa-senyawa hibrida logam, missal natrium hibrida, NaH, bilangan oksidasi untuk hidrogen

adalah -1.

11) Fluor memiliki bilangan oksidasi -1 dalam semua senyawanya. Halogen lainnya (Cl, Br, I) memiliki bilangan oksidasi

negatife ketika sebagai ion halida dalam senyawanya. Ketika halogen – halogen tersebut bergabung dengan oksigen.

Misalnya dalam asam okso dan anion okso maka memiliki bilangan oksidasi positif.

12) Dalam molekul netral, jumlah bilangan oksidasi semua atom penyusunnya harus nol. Dalam ion poliatomik, jumlah

bilangan oksidasi semua unsur dalam ion tersebut harus sama dengan muatan total ion.

Dengan menggunkan konsep bilanagan oksidasi, maka dari suatu reaksi redoks dapat diketahui zat mana yang

mengalami reaksi reduksi dan zat mana yang mengalami reaksi oksidasi. Caranya yaitu dengan memperhatiakan

perubahan bilangan oksidasi dari atom-atom yang terlibat reaksi. Dengan memperhatikan perubahan bilangan

oksidasi, maka : reaksi oksidsi adalah reaksi yang disertai dengan kenaikan bilangan oksidasi dan reaksi reduksi

adalah reaksi yang disertai dengan penurunan bilangan oksidasi (sudarmono,2013:152).

Page 101: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

84

D. Media, dan sumber Pembelajaran

1. Media : Papan tulis, spidol dam penghapus.

2. Sumber belajar :

Modul pembelajara kimia

Sudarmo, U., 2014, Kimia untuk SMA/MA Kelas X, Jakarta: Erlangga.

E. Metode pendekatan:

Pendekatan yang digunakan dalam pembelajaran kali ini adalah pendekatan Modification of Reciprocal Teaching.

o Ceramah

o Diskusi

o Penugasan

F. Skenario Pembelajaran

Pertemuan Ke-1

No Tahap Kegiatan

Jenis Kegiatan Waktu

Guru Siswa

1. Awal 1. Guru mengucapkan salam

2. Guru meminta salah seorang siswa

memimpin doa sebelum memulai

pembelajaran.

3. Guru mengabsensi kehadiran

siswa

4. Guru menyampaikan apersepsi

5. Guru menyampaikan tujuan

1. Siswa menjawab salam

2. Salah satu siswa memimpin

doa

3. Siswa menjawab absen

4. Siswa mendengarkan

5. Siswa mendengarkan

penjelasan guru.

5 Menit

Page 102: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

85

pembelajaran.

2. Inti Eksplorasi

6. Guru menyajikan materi

reaksi reduksi-oksidasi

Elaborasi

7. Guru membagi siswa

menjadi beberapa

kelompok (Siswa dibagi

dalam kelompok dengan

pembagian siswa yang

memiliki kemampuan

tinggi secara merata

disetiap kelompoknya

hal ini ditujukan agar

siswa yang memiliki

kemampuan tinggi dapat

membantu teman dalam

kelompoknya yang

mengalami kesulitan

dalam mengerjakan

latihan yang diberikan

6. Siswa mendengarkan penjelasan

guru

7. Siswa berkumpul dengan

kelompoknya

20 Menit

40 Menit

Page 103: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

86

guru)

8. Guru memberikan

latihan soal disetiap

kelompok.

9. Guru meminta salah satu

siswa dari masing-

masing kelompok untuk

mengerjakan soal yang

dikerjakan.

Konfirmasi

10. Guru membahas soal

yang diberikan.

8. Siswa yang memiliki kemampuan

tinggi berperan sebagai guru

didalam kelompoknya untuk

membantu temannya dalam

mengerjakan latihan yang

diberikan guru.

9. Siswa mengerjakan soal yang

diberikan

Page 104: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

87

10. Siswa mendengarkan penjelasan

guru.

8 Menit

3. Akhir 11. Guru meminta untuk

salah satu siswa untuk

menyimpulkan materi.

12. Menutup pelajaran

dengan berdoa dan

salam penutup.

12. Salah seorang siswa

menyimpulkan materi.

13. Siswa berdoa dan menjawab

salam.

2 Menit

Page 105: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

88

G. Penilaian hasil pembelajaran

Penilaian yang dilakukan dalam pembelajaran ini dibagi menjadi dua kali yaitu pretest dan postest

1. Instrumen Penilaian Hasil Belajar

No Indikator Aspek Nomor Soal

C1 C2 C3

1. Membedakan konsep oksidasi

reduksi ditinjau dari penggabungan

dan pelepasan oksigen, pelepasan

dan penerimaan elektron dan

✓ 1

2. Membedakan konsep oksidasi

reduksi ditinjau , pelepasan dan

penerimaan elektron.

✓ 2

3. Membedakan konsep oksidasi

reduksi ditinjau kenaikan dan

penurunan bilangan oksidasi.

✓ 3

4. Menentukan bilangan oksidasi

pada satu senyawa

✓ 4

5. Menetukan reduktor, oksidator,

dalam reaksi redoks.

✓ 5

Soal :

1. Jelaskan perbedaan reaksi oksidasi dan reaksi reduksi berkaitan dengan unsur oksigen!

2. Jelaskan perbedaan reaksi oksidasi dan reaksi reduksi berkaitan dengan pelepasan dan pengikatan elektron!

3. Jelaskan perbedaan reaksi reduksi dan reaksi oksidasi berkaitan dengan kenaikan dan penurunan bilangan oksidasi!

4. Tentukan bilangan oksidasi masing-masing atom Cl berikut ini :

a. Cl2 c. HClO3 e. Cl2O7

Page 106: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

89

b. KCl d. KClO2

5. Tentuka reduktor dan oksidator dalam reaksi berikut :

2KCl + MnO2 + 2H2SO4 K2SO4 + MnSO4 + Cl2 +H2O

Page 107: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

90

Kunci Jawaban Aspek Skor

1. Berdasarkan reaksi yang berkaitan dengan oksigen, reduksi adalah reaksi

yang melepaskan oksigen dari suatu senyawa sedangkan oksidasi adalah

reaksi yang mengikat (penggabungan) oksigen oleh suatu zat.

C2 10

2. Berdasarkan reaksi yang berkaitan dengan elektron, reduksi adalah reaksi

yang menerima elektron dari suatu senyawa sedangkan oksidasi adalah

reaksi yang melepaskan elektron oleh suatu zat.

C2 10

3. Berdasarkan reaksi yang berkaitan denganbilangan oksidasi, reduksi

adalah reaksi yang mengalami penurunan bilangan oksidasi sedangkan

oksidasi adalah reaksi yang mengalami kenaikan bilangan oksidasi.

C2 10

4. a. Cl2 = 0

b. KCl

1 + (b.o. Cl) = 0

Cl = -1

c. HClO3

1 + (b.o. Cl) + (-2 x 3) = 0

1 + (b.o. Cl) + (-6) = 0

Cl = 5

d. KClO2

1 + (b.o. Cl) + (-2 x 2) = 0

1 + (b.o. Cl) + (-4) = 0

Cl = 3

e. Cl2O7

(2 x b.o Cl) + (-2 x7) = 0

(2 x b.o Cl) + (-14) = 0

Cl = 7

C3 20

Page 108: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

91

5. 2KCl + MnO2 + 2H2SO4 K2SO4 + MnSO4 + Cl2 +H2O

-1 +4 +3 0

Reduksi

Oksidasi

C3 20

Page 109: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

92

2. Penilaian Aktivitas Belajar

c. Rubrik Penilaian Aktivitas Belajar

No Kategori Indikator Skor

0 1 2

1. Aktivitas visual Memperhatikan guru

pada saat

menyampaikan

materi

Tidak

mengamati

penjelasan guru

Kurang

memperhatikan guru

saat menyampaikan

materi

Memperhatikan

guru saat

menyampaikan

materi dari awal

sampai akhiir

2. Aktivitas oral Bertanya kepada guru Tidak

mengajukan

pertanyaan

Bertanya satu kali Bertanya lebih

dari satu kali.

Menjawab/

menanggapi

pertanyaan dari guru

Tidak

menjawab/

menanggapi

pertanyaan

Menjawab/menanggapi

pertanyaan namun

salah

Menjawab /

menanggapi

pertanyaan

dengan tepat

3. Aktivitas Tulis Mencatat materi yang

disampaikan guru

Tidak mencatat

materi yang

disampaikan

guru

Mencatat materi tetapi

keliru

Mencatat materi

dengan benar dan

lengkap

4. Aktivitas Mental Mengerjakan soal-

soal yang diberikan

guru

Tidak

mengerjakan

soal yang

diberikan guru

Mengerjakan soal

namun salah

Mengerjakan

soal den benar

d. Lembar Penilaian Aktivitas Belajar.

Page 110: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

93

No Nama Siswa Aktivitas

Visual

Aktivitas Oral Aktivitas

Tulis

Aktivitas

Mental

Jumlah

skor

Memperhatikan

guru pada saat

menyampaikan

materi

Bertanya

kepada guru

Menjawab /

menanggapi

pertanyaan

dari guru

Mencatat

materi yang

disampaikan

guru

Mengerjakan

soal-soal

yang

diberikan

guru

Rata –rata

Perhitungan rata-rata aktivitas aktivitas belajar siswa = 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑘𝑒𝑠𝑒𝑙𝑢𝑟𝑢ℎ𝑎𝑛 𝑠𝑖𝑠𝑤𝑎

𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑖𝑠𝑤𝑎 𝑥 100

Mengetahui

Kepala SMA/MA Guru Mata Pelajaran

............................

...................................

NIP/NIK.

NIP/NIK.

Page 111: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

94

Lampiran B-12

Page 112: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

95

Page 113: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

96

Page 114: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

97

Page 115: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

98

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

KELAS KONTROL

Nama Sekolah : SMA KOPERASI PONTIANAK

Mata Pelajaran : Reaksi Redoks

Kelas / Semester : X / 2

Alokasi Waktu : 2 x 37,5 Menit

Standar Kompetensi:

3. Memahami sifat-sifat larutan non-elektrolit dan elektrolit, serta reaksi oksidasi-reduksi

Kompetensi dasar :

3.2. Menjelaskan perkembangan konsep reaksi oksidasi- reduksi dan hubungannya dengan tata nama senyawa serta

penerapannya.

A. Indikator Pencapaian Kompetensi:

1. Membedakan konsep oksidasi-reduksi ditinjau dari penggabungan dan pelepasan oksigen, pelepasan dan penerimaan

elektron, serta peningkatan dan penurunan bilangan oksidasi

2. Menentukan bilangan oksidasi atom unsur dalam senyawa atau ion

Lampiran B-13

Page 116: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

99

3. Menentukan oksidator dan reduktor dalam reaksi redoks

B. Tujuan:

1. Siswa dapat membedakan konsep oksidasi-reduksi ditinjau dari penggabungan dan pelepasan oksigen, pelepasan dan

penerimaan elektron, serta peningkatan dan penurunan bilangan oksidasi

2. Siswa dapat menentukan bilangan oksidasi atom unsur dalam senyawa atau ion

3. Siswa dapat menentukan oksidator dan reduktor dalam reaksi redoks.

C. Materi Ajar

1. Perkembangan konsep reaksi redoks

pada awalnya konsep reduksi oksidasi (redoks) terbatas pada reaksi yang melibatkan pelepasan dan pengikatan

oksigen . Reaksi oksidasi merupaka reaksi pengikatan oksigen oleh suatu zat, contohnya :

C(s) + O2 CO2(g)

H2(g) + ½ O2 H2O(l)

Reaksi reduksi merupakan reaksi pelepasan oksigen oleh suatu zat, contohnya:

HgO(s) + CO(g) Fe(s) +CO2(g)

Konsep reaksi reduksi dan oksidasi brdasarkan pengikatan dan pelepasan oksigen ternyata kurang universal (luas)

karena reaksi kimia tidak hanya melibatkan oksigen saja. Misalnya reaksi antara gas klorin dengan logam natrium membentuk

natrum klorida

Na(s) + ½ Cl2(g) NaCl(s)

Konsep reaksi reduksi dan oksidasi selanjutnya dijelaskan dengan menggunakan konsep transfer elektron, dimana

oksidasi adalah pelepasan elektron sedangkan reduksi adalah reaksi pengikatan elektron. Dengan menggunkan konsep

Page 117: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

100

tersebut maka dapat dijelaskan terjadinya reaksi oksidasi dan reaksi reduksi pada reaksi antara gas klorin dengan logam

natrium sebagai berikut:

Na(s) + ½ Cl2(g) NaCl(s)

Dalam reaksi tersebut, terdapat dua peristiwa yaitu

Na(s) Na+(s) + e- (oksidasi)

½ Cl2 + e- Cl-(s) (reduksi)

Berdasarkan konsep ini, dapat ditunjukan bahwa peristiwa reaksi oksidasi dan reduksi berlangsung secara bersamaan.

3. Penentuan bilangan oksidasi

Dengan memperhatikan ikatan, skala keelektronegatifan dan struktur molekul maka bilangan oksidasi suatu atom dapat

ditentukan dengan ketentuan berikut:

a). Pada unsur-unsur yang bebas, setiap atom mempunyai bilangan oksidasi 0 tidak peduli apakah membentuk molekul

yang sederhana atau kompleks.

b). Pada ion-ion yang sederhana (yaitu yang mengandung satu atom) bilangan oksidasi adalah sama dengan muatan pada

ion tersebut. Dalam hal ini , muatan dari atom adalah muatan dari ion yang sesungguhnya. Misalnya :

1) Atom-atom golongan IA (Li, Na, K, Rb, Cs, dan Fr) dalam senyawa selalu mempunyai bilangan oksidasi +1.

a. Atom-atom golongan IIA ( Be, Mg, Ca, Sr, Ba) dalam senyawa selalu mempunyai bilangan oksidasi + 2

b. Atom –atom golongan IIIA (Ba, Al, Ga ) dalam senyawa selalu mempunyai bilangan oksidasi +3..

Page 118: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

101

c. Atom oksigen di dalam senyawa pada umumnya mempunyai bilangan oksidasi -2, kecuali pada senyawa

peroksida. Ada dua pengecualian yaitu untuk senyawa – senyawa peroksida contohnya H2O2 dan senyawa OF2.

Senyawa peroksida memiliki bilangan oksidasi -1 dan senyawa OF2 memiliki bilangan +2.

d. Pada senyawa-senyawa yang mengandung hidrogen maka bilangan oksidasi dari hidrogen biasanya +1. Namun

demikian untuk senyawa-senyawa hibrida logam, missal natrium hibrida, NaH, bilangan oksidasi untuk hydrogen

adalah -1.

e. Fluor memiliki bilangan oksidasi -1 dalam semua senyawanya. Halogen lainnya (Cl, Br, I) memiliki bilangan

oksidasi negatife ketika sebagai ion halida dalam senyawanya. Ketika halogen – halogen tersebut bergabung

dengan oksigen. Misalnya dalam asam okso dan anion okso maka memiliki bilangan oksidasi positif.

f. Dalam molekul netral, jumlah bilangan oksidasi semua atom penyusunnya harus nol. Dalam ion poliatomik,

jumlah bilangan oksidasi semua unsur dalam ion tersebut harus sama dengan muatan total ion.

Dengan menggunkan konsep bilanagan oksidasi, maka dari suatu reaksi redoks dapat diketahui zat mana yang

mengalami reaksi reduksi dan zat mana yang mengalami reaksi oksidasi. Caranya yaitu dengan memperhatiakan

perubahan bilangan oksidasi dari atom-atom yang terlibat reaksi. Dengan memperhatikan perubahan bilangan

oksidasi, maka : reaksi oksidsi adalah reaksi yang disertai dengan kenaikan bilangan oksidasi dan reaksi reduksi

adalah reaksi yang disertai dengan penurunan bilangan oksidasi (sudarmono,2013:152).

D. Media, dan sumber Pembelajaran

a. Media : Papan tulis, spidol dam penghapus.

b. Sumber belajar :

Page 119: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

102

Sudarmo, U., 2014, Kimia untuk SMA/MA Kelas X, Jakarta: Erlangga.

E. Metode pendekatan:

Pendekatan yang digunakan dalam pembelajaran kali ini adalah pendekatan Ekspositori,dengan metode pembelajaran yaitu :

o Ceramah

o Tanya jawab

o Penugasan

F. Skenario Pembelajaran

Pertemuan Ke-1

No Tahap Kegiatan

Jenis Kegiatan Waktu

Guru Siswa

4. Awal 1. Guru mengucapkan salam

2. Guru meminta salah seorang siswa

memimpin doa sebelum memulai

pembelajaran.

3. Guru mengabsensi kehadiran

siswa

4. Guru menyampaikan apersepsi

5. Guru menyampaikan tujuan

pembelajaran.

1. Siswa menjawab salam

2. Salah satu siswa

memimpin doa

3. Siswa menjawab absen

4. Siswa mendengarkan

5. Siswa mendengarkan

penjelasan guru.

5 Menit

Page 120: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

103

5. Eksplorasi

6. Guru menyajikan materi

reaksi reduksi-oksidasi

Elaborasi

7. Guru memberikan

contoh soal

8. Guru memberikan

latihan soal yang

dikerjakan secara

individu.

9. Guru meminta salah satu

siswa untuk

mengerjakan soal yang

diberikan dideapan

kelas.

Konfirmasi

10. Guru membahas

kembali soal yang

diberikan

6. Siswa memperhatikan

penjelasan guru.

7. Siswa memperhatikan

dengan seksama contoh soal

yang diberikan guru.

8. siswa mengerjakan latihan

yang diberikan guru.

9. siswa maju kedepan kelas

untuk mengerjakan soal.

35 Menit

20 Menit

Page 121: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

104

10. siswa mendengarkan

10 Menit

6. Akhir 11. Guru meminta untuk

salah satu siswa untuk

menyimpulkan materi.

12. Menutup pelajaran

dengan berdoa dan

salam penutup.

12. Menyimpulkan materi

13. Berdoa dan menjawab

salam

5 Menit

Page 122: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

105

G. Penilaian hasil pembelajaran

Penilaian yang dilakukan dalam pembelajaran ini dibagi menjadi dua kali yaitu pretest dan postest

a. Instrumen Penilaian Hasil Belajar

No Indikator Aspek Nomor Soal

C1 C2 C3

1. Membedakan konsep oksidasi

reduksi ditinjau dari penggabungan

dan pelepasan oksigen, pelepasan

dan penerimaan elektron dan

✓ 1

b. Membedakan konsep oksidasi

reduksi ditinjau , pelepasan dan

penerimaan elektron.

✓ 2

c. Membedakan konsep oksidasi

reduksi ditinjau kenaikan dan

penurunan bilangan oksidasi.

✓ 3

d. Menentukan bilangan oksidasi

pada satu senyawa

✓ 4

5. Menetukan reduktor, oksidator,

dalam reaksi redoks.

✓ 5

Soal :

1. Jelaskan perbedaan reaksi oksidasi dan reaksi reduksi berkaitan dengan unsur oksigen!

2. Jelaskan perbedaan reaksi oksidasi dan reaksi reduksi berkaitan dengan pelepasan dan pengikatan elektron!

Page 123: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

106

3. Jelaskan perbedaan reaksi reduksi dan reaksi oksidasi berkaitan dengan kenaikan dan penurunan bilangan oksidasi!

4. Tentukan bilangan oksidasi masing-masing atom Cl berikut ini :

c. Cl2 c. HClO3 e. Cl2O7

d. KCl d. KClO2

5. Tentuka reduktor dan oksidator dalam reaksi berikut :

2KCl + MnO2 + 2H2SO4 K2SO4 + MnSO4 + Cl2 +H2O

Page 124: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

107

Kunci Jawaban Aspek Skor

6. Berdasarkan reaksi yang berkaitan dengan oksigen, reduksi adalah reaksi

yang melepaskan oksigen dari suatu senyawa sedangkan oksidasi adalah

reaksi yang mengikat (penggabungan) oksigen oleh suatu zat.

C2 10

7. Berdasarkan reaksi yang berkaitan dengan elektron, reduksi adalah reaksi

yang menerima elektron dari suatu senyawa sedangkan oksidasi adalah

reaksi yang melepaskan elektron oleh suatu zat.

C2 10

8. Berdasarkan reaksi yang berkaitan denganbilangan oksidasi, reduksi

adalah reaksi yang mengalami penurunan bilangan oksidasi sedangkan

oksidasi adalah reaksi yang mengalami kenaikan bilangan oksidasi.

C2 10

9. a. Cl2 = 0

b. KCl

1 + (b.o. Cl) = 0

Cl = -1

c. HClO3

1 + (b.o. Cl) + (-2 x 3) = 0

1 + (b.o. Cl) + (-6) = 0

Cl = 5

d. KClO2

1 + (b.o. Cl) + (-2 x 2) = 0

1 + (b.o. Cl) + (-4) = 0

Cl = 3

e. Cl2O7

(2 x b.o Cl) + (-2 x7) = 0

(2 x b.o Cl) + (-14) = 0

Cl = 7

C3 20

Page 125: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

108

10. 2KCl + MnO2 + 2H2SO4 K2SO4 + MnSO4 + Cl2 +H2O

-1 +4 +3 0

Reduksi

Oksidasi

C3 20

Page 126: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

109

5. Penilaian Aktivitas Belajar

e. Rubrik Penilaian Aktivitas Belajar

No Kategori Indikator Skor

0 1 2

5. Aktivitas visual Memperhatikan guru

pada saat

menyampaikan materi

Tidak

mengamati

penjelasan guru

Kurang memprhatikan

guru saat

menyampaikan materi

Memperhatikan

guru saat

menyampaikan

materi dari awal

sampai akhiir

6. Aktivitas oral Bertanya kepada guru Tidak

mengajukan

pertanyaan

Bertanya satu kali Bertanya lebih

dari satu kali.

Menjawab/

menanggapi

pertanyaan dari guru

Tidak

menjawab/

menanggapi

pertanyaan

Menjawab/menanggapi

pertanyaan namun

salah

Menjawab /

menanggapi

pertanyaan

dengan tepat

7. Aktivitas Tulis Mencatat materi yang

disampaikan guru

Tidak mencatat

materi yang

disampaikan

guru

Mencatat materi tetapi

keliru

Mencatat materi

dengan benar dan

lengkap

8. Aktivitas Mental Mengerjakan soal-soal

yang diberikan guru

Tidak

mengerjakan

soal yang

diberikan guru

Mengerjakan soal

namun salah

Mengerjakan soal

den benar

Page 127: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

110

f. Lembar Penilaian Aktivitas Belajar.

No Nama Siswa Aktivitas

Visual

Aktivitas Oral Aktivitas

Tulis

Aktivitas

Mental

Jumlah

skor

Memperhatikan

guru pada saat

menyampaikan

materi

Bertanya

kepada guru

Menjawab /

menanggapi

pertanyaan

dari guru

Mencatat

materi yang

disampaikan

guru

Mengerjakan

soal-soal

yang

diberikan

guru

Rata –rata

Perhitungan rata-rata aktivitas aktivitas belajar siswa = 𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑘𝑜𝑟 𝑘𝑒𝑠𝑒𝑙𝑢𝑟𝑢ℎ𝑎𝑛 𝑠𝑖𝑠𝑤𝑎

𝑗𝑢𝑚𝑙𝑎ℎ 𝑠𝑖𝑠𝑤𝑎 𝑥 100

Mengetahui

Kepala SMA/MA Guru Mata Pelajaran

............................

...................................

NIP/NIK.

NIP/NIK.

Page 128: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

111

Lampiran B-14

Page 129: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

112

Page 130: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

113

Page 131: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

114

Page 132: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

115

Perhitungan Validitas Pretset

1. Rekapitulasi Validitas

a. Soal no 1

b. Soal no 2

c. Soal no 3

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

Lampiran C-1

Page 133: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

116

d. Soal no 4

e. Soal no 5

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

Page 134: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

117

2. Tabulasi Silang

a. Soal no 1

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

b. Soal no 2

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

c. Soal no 3

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Page 135: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

118

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

d. Soal no 4

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Page 136: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

119

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 7

0+0+3+7

= 7

10

= 0,7

e. Soal no 5

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

Page 137: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

120

Perhitungan Validitas Postest

1. Rekapitulasi Validitas

a. Soal no 1

b. Soal no 2

c. Soal no 3

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 4

4 4 4

5 4 4

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 3

2 4 3

3 4 3

4 4 3

5 4 3

Lampiran C-2

Page 138: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

121

d. Soal no 4

e. Soal no 5

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 4

2 4 4

3 4 4

4 4 4

5 4 4

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 4

2 4 4

3 4 4

4 4 4

5 4 4

Page 139: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

122

2. Tabulasi Silang

a. Soal no 1

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

b. Soal no 2

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Page 140: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

123

c. Soal no 3

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

d. Soal no 4

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Page 141: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

124

e. Soal no 5

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 5

0+0+0+5

= 5

5

= 1

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 5

Page 142: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

125

Perhitungan Validitas Aktivitas Belajar

1. Rekapitulasi Validitas

2. Tabulasi Silang

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 8

0+0+0+8

= 8

8

= 1

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 4

2 4 4

3 4 4

4 4 4

5 4 4

6 4 4

7 4 4

8 4 4

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 8

Lampiran C-3

Page 143: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

126

Perhitungan Validitas RPP Kelas Eksperimen

1. Rekapitulasi Validitas

2. Tabulasi Silang

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 18

0+0+0+18

= 18

18

= 1

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 4

2 4 4

3 4 4

4 4 4

5 4 4

6 4 4

7 4 4

8 4 4

9 4 4

10 4 4

11 4 4

12 4 4

13 4 4

14 4 4

15 4 4

16 4 4

17 4 4

18 4 4

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 18

Lampiran C-4

Page 144: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

127

Perhitungan Validitas RPP Kelas Kontrol

1. Rekapitulasi Validitas

2. Tabulasi Silang

Rumus Validitas isi = 𝐷

𝐴+𝐵+𝐶+𝐷

= 18

0+0+0+18

= 18

18

= 1

No Penilaian Pakar

Pakar 1

( Hamdil Mukhlisin )

Pakar 2

(Mutiarani Ellizah)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan

(Skor 3 – 4)

1 4 4

2 4 4

3 4 4

4 4 4

5 4 4

6 4 4

7 4 4

8 4 4

9 4 4

10 4 4

11 4 4

12 4 4

13 4 4

14 4 4

15 4 4

16 4 4

17 4 4

18 4 4

Tabulasi Silang

Penilai II

Tidak Relevan

(Skor 1-2)

Relevan ( Skor 3 -

4)

Penilai 1 Tidak Relevan

(Skor 1-2)

(A) (C)

Relevan ( Skor 3

-4)

(B) (D) 18

Lampiran C-5

Page 145: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

128

Skor Hasil Uji Coba Soal Kelas XI IPA SMA Koperasi Pontianak

Lampiran C-6

Page 146: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

129

Perhitungan Reliabilitas hasil uji coba soal Posttest

Kelas Xi IPA SMA Koperasi Pontianak

A. Menentukan nilai Varians tiap item soal menggunakan rumus :

σt2 =

∑x2−(∑x𝑁

𝑁

keterangan :

𝜎₁² = varians total

(∑x𝑁

)² = Kuadrat jumlah skor yang diperoleh siswa

∑x 2 = Jumlah skor yang diperoleh siswa

N = Jumlah Subjek

1. Varian soal No 1

𝜎₁² = ∑x2−(∑x

𝑁)

2

𝑁

= 1510−(190

24 )²

24

= 1510−1504,16

24

= 0,24

2. Varian soal No 2

𝜎₂² = ∑x2−(∑x

𝑁)

2

𝑁

= 1493−(166

24 )2

24

= 1493−1488,37

24

= 0,19

3. Varian soal No 3

𝜎₃² = ∑x2−(∑x

𝑁)

2

𝑁

= 1808−(179

24 )2

24

Page 147: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

130

= 1808−1633,5

24

= 7,27

4. Varian soal No 4

𝜎₄2 = ∑x2−(∑x

𝑁)

2

𝑁

= 1331−(149

24 )2

24

= 1331−1053,37

24

= 11,56

5. Varian soal No 5

𝜎₅2 = ∑x2−(∑x

𝑁)

2

𝑁

= 907−(131

24 )2

24

= 969−715,04

24

= 7,9

Σσi2 = 0,24 + 0,19 + 7,27+ 11,57+ 7,99

= 27,25

B. Menentukan Jumlah Varians Total Untuk reliabilitas soal ini menggunakan rumus :

σt2 =

∑x2−(∑x𝑁

𝑁

= 32837−(867

24 )²

24

= 32837−31320,37

24

= 63,19

Page 148: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

131

C. Menghitung koefisien reliabilitas soal dengan rumus :

r11 = ( 𝑛𝑛−1

) (1 ∑σ²₁ 𝜎₁²

)

Keterangan :

r11 = reliabilitas yang dicari

n = banyaknya butir soal

∑σ²₁ = jumlah varians skor tiap – tiap item

𝜎₁² = varians total.

r11 = ( 𝑛𝑛−1

) (1 − ∑σt²

∑ 𝜎𝑖² )

= ( 55−1

) (1 − 27,5 63,19

)

= ( 55−1

) (1 − 0,43)

= (1,25) (0,57)

= 0,71

Jadi koefisien reliabilitas soal yang yang diperoleh adalah 0,71,

yang terletak pada rentang 0,600 – 0,799 dengan kroteria tinggi. Sehingga

dari perhitungan ini dapat disimpulkan bahwa item soal instrumen

penelitian ini memiliki relibialitas yang termasuk dalam kategori tinggi.

Page 149: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

132

Nilai Aktivitas Belajar Kelas Kontrol

Lampiran D-1

Page 150: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

133

Page 151: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

134

Nilai Aktivitas Belajar Kelas Eksperimen

Lampiran D-2

Page 152: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

135

Page 153: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

136

Uji Normalitas Aktivitas Belajar Kelas Kontrol

Case Processing Summary

kontrol

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

Aktivitas 1,00 32 100,0% 0 0,0% 32 100,0%

Tests of Normality

kontrol

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

Aktivitas 1,00 ,243 32 ,000 ,925 32 ,029

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran D-3

Page 154: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

137

Uji Normalitas Aktivitas Belajar Kelas Eksperimen

Case Processing Summary

eksperimen

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

Aktivitas 1,00 32 100,0% 0 0,0% 32 100,0%

Tests of Normality

eksperimen

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

Aktivitas 1,00 ,199 32 ,002 ,872 32 ,001

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran D-4

Page 155: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

138

Uji U-Mann-Whitney Aktivitas Belajar

Ranks

kelas N Mean Rank Sum of Ranks

Nilai kontrol 32 19,00 608,00

eksperimen 31 45,42 1408,00

Total 63

Test Statisticsa

nilai

Mann-Whitney U 80,000

Wilcoxon W 608,000

Z -5,767

Asymp. Sig. (2-tailed) ,000

a. Grouping Variable: kelas

Lampiran D-5

Page 156: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

139

NILAI PRETEST DAN POSTEST KELAS KONTROL

No Kode Siswa Pretest Posttest

1 A1 20 66

2 A2 34 40

3 A3 12 20

4 A4 20 20

5 A5 18 20

6 A6 20 20

7 A7 44 50

8 A8 46 66

9 A9 40 66

10 A10 34 10

11 A11 20 32

12 A12 36 34

13 A13 46 40

14 A14 56 60

15 A15 20 26

16 A16 30 30

17 A17 44 30

18 A18 14 30

19 A19 14 30

20 A20 44 30

21 A21 36 30

22 A22 42 74

23 A23 18 16

24 A24 20 40

25 A25 20 30

26 A26 20 40

27 A27 34 40

28 A28 8 10

29 A29 40 72

30 A30 32 30

31 A31 32 62

32 A32 20 30

jumlah 934 1194

rata-rata 29,18 37,12

Lampiran D-6

Page 157: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

140

NILAI PRETEST DAN POSTEST KELAS EKSPERIMEN

No Kode Siswa Pretest Posttest

1 B1 20 16

2 B2 20 96

3 B3 0 94

4 B4 68 84

5 B5 18 74

6 B6 14 20

7 B7 16 60

8 B8 4 100

9 B9 10 90

10 B10 10 30

11 B11 10 96

12 B12 10 100

13 B13 10 40

14 B14 40 18

15 B15 30 96

16 B16 20 100

17 B17 0 96

18 B18 20 50

19 B19 16 10

20 B20 0 96

21 B21 0 60

22 B22 20 50

23 B23 20 60

24 B24 0 80

25 B25 20 10

26 B26 4 16

27 B27 40 16

28 B28 20 40

29 B29 40 76

30 B30 6 10

31 B31 6 96

jumlah 512 1880

rata-rata 16,51 60,64

Lampiran D-7

Page 158: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

141

Uji Normalitas Pretest Kelas Kontrol

Case Processing Summary

kontrol

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

pretest 1,00 32 100,0% 0 0,0% 32 100,0%

Tests of Normality

kontrol

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

pretest 1,00 ,240 32 ,000 ,933 32 ,048

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran D-8

Page 159: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

142

Uji Normalitas Pretest Kelas Eksperimen

Case Processing Summary

eksperimen

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

pretest 1,00 31 100,0% 0 0,0% 31 100,0%

Tests of Normality

eksperimen

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic Df Sig. Statistic df Sig.

pretest 1,00 ,247 31 ,000 ,850 31 ,000

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran D-9

Page 160: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

143

Pretest

Uji U Mann-Whitney Test

Ranks

kelas N Mean Rank Sum of Ranks

Nilai kontrol 32 40,48 1295,50

eksperimen 31 23,24 720,50

Total 63

Test Statisticsa

nilai

Mann-Whitney U 224,500

Wilcoxon W 720,500

Z -3,774

Asymp. Sig. (2-tailed) ,000

a. Grouping Variable: kelas

Lampiran D-10

Page 161: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

144

Uji Normalitas Selisih Kelas Kontrol

Case Processing Summary

kontrol

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

Selisih 1,00 32 100,0% 0 0,0% 32 100,0%

Tests of Normality

kontrol

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

Selisih 1,00 ,119 32 ,033* ,976 32 ,673

*. This is a lower bound of the true significance.

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran D-11

Page 162: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

145

Uji Normalitas Selisih Kelas Eksperimen

Case Processing Summary

eksperimen

Cases

Valid Missing Total

N Percent N Percent N Percent

Selisih 1,00 31 100,0% 0 0,0% 31 100,0%

Tests of Normality

eksperimen

Kolmogorov-Smirnova Shapiro-Wilk

Statistic df Sig. Statistic df Sig.

Selisih 1,00 ,148 31 ,039 ,925 31 ,032

a. Lilliefors Significance Correction

Lampiran D-12

Page 163: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

146

Uji- F

Model Summary

Model R R Square

Adjusted R

Square

Std. Error of the

Estimate

1 ,461a ,213 ,200 27,87401

a. Predictors: (Constant), VAR00001

ANOVAa

Model Sum of Squares df Mean Square F Sig.

1 Regression 12807,816 1 12807,816 16,485 ,000b

Residual 47394,597 61 776,961

Total 60202,413 62

a. Dependent Variable: postest

b. Predictors: (Constant), VAR00001

Lampiran D-13

Page 164: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

147

T-Test

Group Statistics

kelas N Mean Std. Deviation Std. Error Mean

Nilai kontrol 32 8,1250 14,99193 2,65022

eksperimen 31 44,1290 39,06212 7,01576

Independent Samples Test

Levene's Test for

Equality of

Variances t-test for Equality of Means

F Sig. t df

Sig. (2-

tailed)

Mean

Differenc

e

Std.

Error

Differenc

e

95% Confidence Interval of

the Difference

Lower Upper

Nilai Equal variances

assumed 39,101 ,000

-

4,859 61 ,000

-

36,00403 7,41023

-

50,82171 -21,18636

Equal variances

not assumed

-

4,801

38,41

6 ,000

-

36,00403 7,49964

-

51,18087 -20,82719

Lampiran D-14

Page 165: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

148

PERHITUNGAN EFFECT SIZE

AKTIVITAS BELAJAR

ES = x̄e− x̄c

𝑆𝑐

= 70,76− 39,84

21,86

= 1,41

= 92,07 %

PERHITUNGAN EFFECT SIZE

HASIL BELAJAR

ES = x̄e− x̄c

𝑆𝑐

= 44,12− 8,12

14,9

= 2.41

= 99,20 %

Lampiran D-15

Page 166: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

149

HASIL WAWANCARA DENGAN SISWA SMA KOPERASI PONTIANAK

Jumlah siswa : 6 orang

Kelas : XA dan XB

Hari : 21 Januari 2017

Jumlah : 3 orang

Siswa Kemampuan Tinggi : XB1

Siswa Kemampuan Sedang : XB2

Siswa Kemampuan Rendah : XB3

Hasil wawancara :

P : Apakah anda senang dan bersemangat dalam melaksanakan pendekatan

Pembelajaran Modification of Reciprocal?

XB1 : “senang buk, saya juga semangat saat pembelajaran kemarin soalnya ibu

menunjuk saya untuk jadi guru bagi teman-teman saya jadi saya merasa punya

tangung jawab bu untuk mengerti materi redoks makanya saya saat ibu

menjelaskan kemarin saya benar-benar memperhatikan ibu dan jika tidak

mengerti saya tanya langsung keibu soalnya saya takut tidak bisa menjelaskan

sama teman-teman saya bu dan saya juga belajar sebelumnya dirumah bu.

XB2 : “Senang bu, saya juga semangat saat pembelajaran kemarin soalnya ibu pesan

kalau diterakhir belajar ibu mau minta satu orang dari masing-masing

kelompok maju sendiri kedepan buat ngerjakan soal dan menjelaskan didepan

jadi saya takut tidak bisa bu soalnya kami belum pernah disuruh maju kedepan

kelas sendiri dan menjelaskan didepan kelas, makanya saat ibu menjelaskan

saya benar-benar memperhatikan terus kalau ada yang saya tidak mengerti ya

saya tanya langsung keibu terus saat teman saya menjelaskan ulang didalam

kelompok saya juga memperhatikan dengan sungguh-sungguh dan saat

mengerjakan tugas kelompok saya coba sendiri mengerjakan tapi masih ada

bantuan dari teman saya”.

XB3 : “ Senang sih buk, tapi saya lebih merasa takut tidak bisa menjelaskan didepan

kelas nanti makanya saya semangat buat belajar kemarin bu soalnya saya tidak

mau dilihat tidak bisa sama teman-teman saya bu”.

P : “Selama pembelajaran apakah kalian mencatat tulisan guru didepan?”

XB1 : “catat bu, soalnya catatan ibu lebih ringkas”

Lampiran D-16

Page 167: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

150

XB2 : “mencatat bu”

XB3 : “ tidak bu, kan udah ada di LKS”

P : Apakah ada kendala yang anda alami selama mengikuti pembelajaran kimia

menggunakan pendekatan Pembelajaran Modification of Reciprocal?

XB1 : “kendalanya tidak ada sih bu”

XB2 : “tidak ada bu”

XB3 : “tidak ada buk”

4. Wawancara Siswa Kelas Kontrol

Hari : 21 Januari 2017

Jumlah : 3 orang

Siswa Kemampuan Tinggi : XA1

Siswa Kemampuan Sedang : XA2

Siswa Kemampuan Rendah : XA3

P : Apakah anda senang dan bersemangat dalam melaksanakan pendekatan

Pembelajaran Ekspository?

XA1 : “biasa saja bu, tidak ada yang menarik, suasananya biasa aja”

XA2 : “biasa saja bu, suasananya sama seperti biasanya”

XA3 : “tidak senang bu, ngantuk”

P : “Selama pembelajaran apakah kalian mencatat tulisan guru didepan?”

XA1 : “catat bu ringkas”

XA2 : “mencatat bu tapi hanya yang penting saja”

XA3 : “ tidak bu, kan udah ada di LKS”

P : Apakah ada kendala yang anda alami selama mengikuti pembelajaran kimia

menggunakan pendekatan Pembelajaran Ekspository?

XA1 : “Terlalu banyak aturan biloks bu, ibu juga ngejelasinnya terlalu cepat”

XA2 : “ngantuk buk”

XA3 : “ngantuk buk”

Page 168: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

151

Lampiran E-1

Page 169: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

152

Lampiran E-2

Page 170: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

153

Lampiran E-3

Page 171: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

154

Dokumentasi Uji Coba Soal di Kelas XI IPA

Lampiran E-4

Page 172: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

155

Dokumetasi Uji Coba Soal

Hari/ Tanggal : Kamis, 20 April 2019

Lampiran E-5

Page 173: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

156

Lampiran E-6

Page 174: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

157

Dokumentasi Pretest Kelas Kontrol

Hari/ Tanggal : Rabu, 26 April 2017

Lampiran E-7

Page 175: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

158

Dokumentasi Perlakuan Kelas Eksperimen

Hari/ Tanggal : Jumat, 28 April 2017

1. Guru menjelaskan materi

2. Diskusi Kelompok

Lampiran E-8

Page 176: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

159

3. Presentasi

Dokumentasi Observasi Aktivitas Belasjar Kelas Eksperimen

Hari/ Tanggal : Rabu, 26 April 2017

Page 177: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

160

Dokumentasi Perlakuan Kelas Kontrol

Hari/ Tanggal : Kamis, 27 April 2017

1. Guru Menjelaskan Materi

2. Siswa mengerjakan tugas di LKS

3. Siswa mengerjakan tugas didepan kelas

Lampiran E-9

Page 178: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

161

Page 179: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

162

Dokumentasi Observasi Aktivitas Belajar Kelas Eksperimen

Hari/ Tanggal : Jumat, 28 April 2017

Lampiran E-10

Page 180: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

163

Dokumentasi Observasi Aktivitas Belajar Kelas Kontrol

Hari/ Tanggal : Kamis, 27 April 2017

Lampiran E-11

Page 181: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

164

Dokumentasi Posttest Kelas Eksperimen

Hari/ Tanggal : Jumat, 28 April 2017

Lampiran E-12

Page 182: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

165

Dokumentasi Posttest Kelas Kontrol

Hari/ Tanggal : Jumat, 28 April 2017

Lampiran E-13

Page 183: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

166

Lembar Uji Coba Soal di Kelas XI IPA

Lampiran E-14

Page 184: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

167

Lembar Pretest Kelas Eksperimen

Lampiran E-15

Page 185: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

168

Lembar Pretest Kelas Kontrol

Lampiran E-16

Page 186: PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL …repository.unmuhpnk.ac.id/610/1/SKRIPSI_RETNO ANJAR KUSUMA_… · i PENGARUH PENDEKATAN MODIFICATION OF RECIPROCAL TEACHING PADA

169

Lembar Posttest Kelas Eksperimen

Lembar Posttest Kelas kontrol

Lampiran E-17

Lampiran E-18