› en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view...

23
KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG PEREKONOMIAN REPUBLIK INDONESIA Gedung Utama, Departemen Keuangan, Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4 Jakarta 10710 Tel: (021) 351-1178 Fax: (021) 351-1186 Website: http://www.ekon.go.id Berita Perdagangan dan Investasi, 12 Januari 2009 Nasional Indonesia dan Perancis minta resolusi PBB soal Gaza Sebanyak 17.400 orang dievakuasi akibat gempa di Manokwari Politik MK akan lakukan pengadilan cepat dalam kasus-kasus pemilihan umum Hukum & Aturan BNN: Kasus penyalahgunaan narkoba naik 64% sejak 2006 Ombudsman: Polisi berikan respon yang baik terhadap keluhan dari masyarakat Ekonomi Sri Mulyani: Sisa anggaran 2008 adalah berkat Pemerintah targetkan pertumbuhan ekonomi 5% Berita Bisnis Singkat Ekonomi Makro Bank Indonesia turunkan suku bunga acuan sebesar 50 basis poin menjadi 8,75% Pemerintah optimis akan peroleh pinjaman “stand-by loan” Investasi Presiden Yudhoyono berikan jaminan keamanan kepada komunitas investor Dalam Negeri Pemerintah akan lakukan pertukaran hutang untuk program lingkungan hidup dan kesehatan BUMN PT Telkom optimis akan peroleh pinjaman untuk modal kerja tahun ini Sektor Swasta Qatar Telecom akan lakukan tender offer untuk saham PT Indosat Perbankan BI prediksi penurunan CAR, kenaikan NPL Bank Mandiri catat pertumbuhan pinjaman sebesar 25% tahun 2008 Tenaga Listrik PT PLN akan tambah pasokan listrik untuk sistim Jawa Bali Minyak & Gas Kalla: Pemerintah akan kembali turunkan harga jual BBM Pemerintah perpanjang tax holiday untuk impor barang-barang eksplorasi migas 1

Transcript of › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view...

Page 1: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG PEREKONOMIANREPUBLIK INDONESIA

Gedung Utama, Departemen Keuangan, Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4 Jakarta 10710Tel: (021) 351-1178    Fax: (021) 351-1186    Website: http://www.ekon.go.id

Berita Perdagangan dan Investasi, 12 Januari 2009

Nasional Indonesia dan Perancis minta resolusi PBB soal Gaza Sebanyak 17.400 orang dievakuasi akibat gempa di Manokwari Politik MK akan lakukan pengadilan cepat dalam kasus-kasus pemilihan umumHukum & Aturan BNN: Kasus penyalahgunaan narkoba naik 64% sejak 2006 Ombudsman: Polisi berikan respon yang baik terhadap keluhan dari masyarakat Ekonomi Sri Mulyani: Sisa anggaran 2008 adalah berkat Pemerintah targetkan pertumbuhan ekonomi 5% Berita Bisnis Singkat Ekonomi Makro Bank Indonesia turunkan suku bunga acuan sebesar 50 basis poin menjadi 8,75% Pemerintah optimis akan peroleh pinjaman “stand-by loan” Investasi Presiden Yudhoyono berikan jaminan keamanan kepada komunitas investor Dalam Negeri Pemerintah akan lakukan pertukaran hutang untuk program lingkungan hidup dan kesehatan BUMN PT Telkom optimis akan peroleh pinjaman untuk modal kerja tahun ini Sektor Swasta Qatar Telecom akan lakukan tender offer untuk saham PT Indosat Perbankan BI prediksi penurunan CAR, kenaikan NPL Bank Mandiri catat pertumbuhan pinjaman sebesar 25% tahun 2008Tenaga Listrik PT PLN akan tambah pasokan listrik untuk sistim Jawa Bali Minyak & Gas Kalla: Pemerintah akan kembali turunkan harga jual BBM Pemerintah perpanjang tax holiday untuk impor barang-barang eksplorasi migas

1

Page 2: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

NASIONALIndonesia, Prancis meminta resolusi baru PBB soal GazaIndonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah resolusi baru PBB untuk mengakhiri konflik berdarah antara Hamas dan Israel di Gaza, demikian diberitakan kantor berita Prancis Agence France-Presse.

Presiden Susilo Bambang Yudhoyono, yang berbicara melalui telepon dengan Presiden Prancis Nicolas Sarkozy, mengatakan bahwa keduanya merasa “tidak puas” karena permintaan PBB untuk sebuah gencatan senjata tidak dikabulkan.

“Kami menghargai bahwa Prancis, sebagai anggota tetap Dewan Keamanan PBB, tetap mencari sebuah solusi untuk masalah Palestina dan Israel,” kata Dr. Yudhoyono.

Kedua negara menyetujui bahwa harus ada sebuah resolusi baru yang dipatuhi oleh kedua pihak, kata Dr. Yudhoyono, sambil menambahkan bahwa dia juga berharap kunjungan Sarkozy ke negara-negara Arab dan Timur Tengah akan dapat menyelesaikan permasalahan tersebut.

“Saya mendukung aksi solidaritas, seperti aksi menyumbangkan darah, oleh warga Indonesia. Yang mereka (warga Palestina) terutama butuhkan adalah bantuan kemanusiaan.”

17.400 warga telah dievakuasi dalam gempa Papua Barat Setelah gempa di Manokwari, Papua Barat, sebanyak 17.400 warga telah dievakuasi, kata Wakil Gubernur Papua Barat Rahimin Katjong, seperti dilaporkan The Associated Press.

Katjong mengatakan bahwa banyak warga yang meninggalkan rumah mereka rentan terkena penyakit dan kondisi kesehatan mereka dapat memburuk.

“Banyak yang menderita malaria dan masalah saluran pernapasan karena musim hujan,” tambah Katjong.

Jumlah korban meninggal telah mencapai empat setelah sisa tubuh seorang bayi perempuan, seorang anak lelaki berusia sembilan tahun dan seorang pria ditemukan di Sorong, sekitar 100 km dari pusat gempa.

“Jumlah bangunan yang rusak telah melonjak empat kali lipat mencapai 5.800, dengan banyak lainnya ditemukan di daerah pedalaman,” kata Katjong.

Aktivitas seismik di Papua Barat belum mereda. Pada hari Kamis, sebuah gempa berkekuatan 6 SR mengguncang Manokwari, yang diikuti oleh sebuah guncangan berkekuatan 5,2 SR dan lalu 5,1 SR.

Kebanyakan gempa terjadi hari Minggu lalu – dengan yang terbesar berkekuatan 7,6 dan 7,3 – dan berpusat di 135 km di luar Manokwari.

Pada hari Kamis, Angkatan Laut merapatkan kapal rumah sakitnya KRI Dr Suharso pada posisi siaga untuk membantu korban-korban gempa Manokwari, Antara memberitakan.

Cuaca ‘La Nina’ mempengaruhi Indonesia sampai MaretSebuah perkiraan cuaca oleh Administrasi Kelautan dan Atmosfer Nasional (NOAA) Amerika mengatakan bahwa Indonesia akan tetap terpengaruh oleh pola cuaca La Nina sampai setidaknya bulan Maret, demikian laporan The Jakarta Post.

“Berdasarkan pengamatan saat ini, perkiraan tren dan model saat ini, kondisi La Nina nampaknya akan berlanjut sampai tiga bulan ke depan,” demikian disebutkan sebuah pernyataan Pusat Prediksi Iklim (CPC) NOAA, seperti dilaporkan oleh Antara.

2

Page 3: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

CPC mengatakan bahwa dampak La Nina akan melibatkan curah hujan yang di atas rata-rata di sebagian besar wilayah Indonesia.

Karena letaknya di khatulistiwa, Indonesia mendapatkan dampak perkembangan iklim, baik dari bagian bumi utara maupun selatan.

Ratusan pengungsi Papua akan kembali dari Papua NuginiLebih dari 700 warga Papua Barat yang tinggal di Papua Nugini memilih untuk pulang kembali ke tanah air Indonesia meskipun ada klaim bahwa mereka menghadapi pelecehan HAM, demikian diberitakan Associated Press.

Kedutaan Indonesia di ibukota Papua Nugini Port Moresby bulan depan akan mulai menerbangkan warga Papua Barat ke Vanimo di propinsi Sandaun di pantai timur laut Papua Nugini, sebelum mengantarkan mereka melewati perbatasan ke kampung halaman mereka.

Hakim Abdul dari kedutaan mengatakan bahwa pemulangan sukarela ke negeri asal tersebut terjadi karena kondisi di Papua Barat yang telah berangsur membaik sejak tahun 2001.

“Pemerintah Indonesia telah menjadikan Papua Barat sebagai sebuah propinsi khusus; dengan adanya otonomi yang lebih dibandingkan sebelumnya. Ini sangat berbeda sekarang,” katanya kepada wartawan.

Pemerintah Indonesia mengatakan bahwa akan membayar pemulangan tersebut dan telah bekerja sama dengan pemerintah Papua Nugini tentang masalah ini, katanya.

POLITIKMK setuju mempercepat proses pengadilan pemungutan suaraMahkamah Konstitusi (MK) setuju untuk mempercepat sidang perselisihan dan pelanggaran pemilihan legislatif, sebuah tindakan yang memberikan harapan bahwa pemilihan presiden, yang terkait dengan hasil pemilihan legislatif, akan berlangsung sesuai jadwal, The Jakarta Post melaporkan.

Hakim kepala MK, Mahfud MD, mengatakan setelah rapat dengan para anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU), para perwakilan dari Mahkamah Agung, Kejaksaan Agung (Kejagung) dan Polri di Jakarta hari Kamis, dia yakin Pemilu 2009 akan berlangsung lancar. “Jika Tuhan mengijinkan, semuanya akan baik-baik saja,” katanya kepada pers.

Rapat tersebut, katanya, telah menyetujui bahwa semua kasus pelanggaran pemilu akan diselesaikan dalam lima hari setelah pengumuman resmi KPU mengenai hasil pemilu.

Mahkamah Agung juga akan menyiapkan peraturan mengenai sidang cepat untuk pertikaian pemilu katanya, sambil menambahkan bahwa Kejagung mengatakan telah menyiapkan 927 jaksa di seluruh Indonesia untuk menangani semua pertikaian dan pelanggaran.

Jaminan dari kedua badan pengadilan tersebut telah memberikan keyakinan kepada KPU bahwa badan tersebut dapat menyelenggarakan pemilihan presiden dengan sukses, yang dijadwalkan akan diadakan pada tanggal 27 atau 28 Juli.

Ketua KPU Abdul Hafiz Ansyary mengatakan bahwa pemilihan legislatif tetap akan diselenggarakan tanggal 9 April dan hasilnya akan diumumkan tanggal 9 Mei.

HUKUM & ATURAN

3

Page 4: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

Pelanggaran obat bius melonjak 64%Badan Narkotika Nasional (BNN) melaporkan peningkatan sebesar 64% dalam kasus kriminal obat bius sejak tahun 2006, dimana setengah dari kasus-kasus tersebut melibatkan narkotika seperti heroin dan shabu-shabu, yang membuat beberapa pihak merasa perlu untuk dikeluarkannya fatwa mengenai penggunaan obat bius, demikian laporan The Jakarta Globe.

Data BNN menunjukkan bahwa kasus obat bius melonjak dari 11.400 kasus di tahun 2006 menjadi 19.453 kasus di 2008. Pada tahun 2007, 17.757 kasus telah terjadi. Data tersebut juga menunjukkan bahwa ada 72 orang yang dijatuhi hukuman mati karena pelanggaran yang berhubungan dengan obat bius di tahun 2008, tiga diantaranya telah dieksekusi mati.

Gerakan Anti Narkoba Nasional (Gannas), sebuah lembaga swadaya masyarakat (LSM), menginginkan supaya penggunaan obat bius dianggap sebagai haram – yang dilarang menurut Islam – dengan juga mengatakan bahwa data menunjukkan bahwa setidaknya 40 orang Indonesia meninggal setiap hari karena penyalahgunaan obat bius.

Adi Feri, ketua LSM tersebut mengatakan bahwa meningkatnya jumlah pengguna, pengedar dan penjual merupakan tanggung-jawab bersama “setiap orang di negara ini.” Sejumlah Rp30 trilyun ($2,76 milyar) setahun dihabiskan untuk obat-obatan terlarang,” katanya.

Gannas, yang didirikan tahun 2007, bekerja sama dengan pemerintah dan badan negara dalam menyediakan rehabilitasi gratis untuk 500 korban narkoba dalam setahun, sehingga Badan Narkotika Nasional hanya menghabiskan Rp 1 trilyun setahun untuk rehabilitasi korban.

“Hukuman penjara untuk para pengguna obat-obatan terlarang seharusnya digantikan dengan rehabilitasi,” kata Feri. “Kita tidak bisa hanya menghukum mereka dengan menghabiskan beberapa tahun di penjara. Kita harus menyembuhkan mereka.”

Polisi paling responsif dalam menanggapi keluhan: Ombudsman Kepolisian Republik Indonesia dianggap sebagai institusi pemerintah yang paling responsif dalam menanggapi dan menindaklanjuti keluhan masyarakat, kata Komisi Ombudsman, The Jakarta Post memberitakan.

“Kami menerima banyak keluhan dari masyarakat mengenai kepolisian, tetapi badan ini segera menanggapinya,” kata kepala komisi Antonius Sujata setelah rapat dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono di kantor presiden.

“Insitutsi-institusi yang kurang responsif, diantaranya adalah Mahkamah Agung. Mereka lamban dalam menanggapi rekomendasi kami dan tidak memberikan penjelasan terhadap kinerja mereka yang buruk tersebut,” tambah Sujata.

Komisi Ombudsman bertanggung-jawab untuk mengawasi pelayanan terhadap masyarakat oleh institusi-institusi pemerintahan dan swasta dan memberikan rekomendasi kepada institusi-institusi yang menerima keluhan tersebut.

Kini, komisi ini telah diberikan kewenangan yang lebih luas dengan diterbitkannya UU Ombudsman tahun 2008, yang mengijinkan komisi ini untuk memberikan sanksi administrasi kepada institusi-institusi yang mengabaikan rekomendasi dari komisi tersebut.

EKONOMIPertumbuhan 5% tahun ini dapat dicapai

4

Page 5: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

Menteri Keuangan minggu lalu giat menyampaikan kebijakan pemerintah mencapai target pertumbuhan sebesar 5% antara lain dengan memakai anggaran yang tidak terpakai pada APBN 2008.

Bank Indonesia memangkas suku bunga sebanyak 50 basis poin menjadi 8,75%, Penurunan ini dipengaruhi oleh dorongan dari para analis dan untuk melonggarkan likuiditas yang sedang ketat. Penurunan suku bunga tersebut disambut baik oleh kalangan pengusaha yang sudah lama menunggu kebijakan tersebut.

Sementara itu, pemerintah telah menyetujui rencana investasi sebesar $4,92 milliar (Rp54,2 triliun) untuk pembangunan enam unit pabrik pengolahan mineral dalam waktu dekat ini untuk mendorong kapitalisasi terkait Undang-undang Minerba yang baru.

Senin lalu, Sri Mulyani dalam sebuah pertemuan dengan para pemimpin redaksi dan ekonom-ekonom senior mengatakan dirinya yakin bahwa pertumbuhan sebesar 5% akan tercapai dengan bercermin pada studi kinerja ekonomi Indonesia selama lima tahun terakhir dan khususnya pada APBN yang lalu.

Sri Mulyani yang juga menjabat sebagai Menteri Koordinator Perekonomian mengatakan pendapatan per kapita tumbuh terus-menerus selama lima tahun terakhir sementara laju pertumbuhan dipercepat dan perekonomian semakin mendalam.

Stabilitas makro ekonomi tertolong oleh pendapatan perkapita yang naik sekitar 1,8 kali dan saat ini berada posisi lebih dari $2.000 per kapita. Kemiskinan berkurang dan hampir tidak ada pertumbuhan angka pengangguran sejak 2006.

Pemerintah menyadari bahwa masyarakat mengharapkan pertumbuhan ekonomi lebih dari 5%. Sejak 30 tahun perekonomian Indonesia berkembang dengan baik, meskipun sempat terpuruk akibat krisis tahun 1997-1998.

Krisis telah menciptakan trauma mendalam di kalangan masyarakat dan level kekuatiran meningkat akibat langkah-langkah yang tidak tepat yang pernah diambil, kata Sri Mulyani pada sebuah kesempatan. Tajamnya kenaikan harga minyak pada Oktober 2005 merupakan salah satu langkah mengecewakan tetapi secara keseluruhan telah membantu stabilitas perekonomian dan membuatnya bergerak lagi.

“Perubahan teknologi telah membuat semakin sulit untuk menciptakan lapangan kerja”, kata Sri Mulyani. Tren dunia telah mendorong banyak negara mengubah orientasi kebijakan ekonomi mereka. Faktor-faktor seperti semakin meningkatnya angka pengangguran dan kemiskinan merupakan hal penting bagi Indonesia untuk tumbuh lebih cepat selama beberapa decade ke depan.

“Ukuran masalah sebenarnya dapat terlihat jika jumlah orang yang hampir miskin dimasukkan ke dalam statistik, setidaknya setengah dari populasi tersebut dapat dihitung. Orang-orang tersebut sebenarnya termasuk dalam masalah perekonomian baik di dalam negeri maupun dalam skala global dan memperkuat populasi. Ini merupakan tugas yang penting ke depan,” kata Sri Mulyani.

Komisi Pertumbuhan yang dipimpin oleh pemenang Nobel Profesor Michael Spence mengidentifikasikan Indonesia sebagai satu dari 15 negara-negara dengan kapasitas untuk mempertahankan sebuah level pertumbuhan ekonomi yang tinggi dan untuk mengakselerasikan pertumbuhan di masa depan.

Indonesia – bersama dengan Cina, India, Afrika Selatan dan Brazil telah diundang untuk bergabung ke dalam perjanjian negara-negara dengan jumlah Penduduk yang banyak (Enhanced Engagement Countries) untuk berpartner bersama OECD, sebuah kelompok negara-negara maju.

Dalam pertemuan dengan sejumlah pemimpin-pemimpin media massa, Sri Mulyani mengatakan, di tahun-tahun mendatang, pertumbuhan akan didorong oleh konsumsi domestik. Pemerintah mengharapkan perekonomian global akan mulai pulih pada semester kedua 2009, sementara proses

5

Page 6: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

pemilu juga akan menjadi salah satu faktor yang akan memompa uang masuk dalam perekonomian. “Indonesia harus mengembangkan kemampuannya dalam perdagangan”, kata Sri Mulyani.

Sri Mulyani yang menyampaikan komentar yang sama kepada kantor-kantor berita di Singapura Seperti dilaporkan oleh The Jakarta Globe pada hari Selasa, Presiden Susilo Bambang Yudoyono mengumumkan rencana pemerintah untuk menggelontorkan dana sebesar Rp50 triliun untuk membantu pertumbuhan ekonomi.

Kepada wartawan, Sri Mulyani mengatakan, sekitar Rp38 triliun dari dana tersebut berasal dari sisa APBN 2008, yang disebutnya sebagai “berkah dari surga”. Demikian halnya dengan sisanya sebesar Rp12,5 triliun yang mana memang telah dialokasikan tahun lalu sebagai paket stimulus.

Sri Mulyani mengatakan, sebanyak Rp12.5 triliun dari dana tersebut akan dibelanjakan dalam dua tahap, dimana sebesar Rp9 triliun merupakan paket stimulus bagi perusahaan-perusahaan besar yang terkena dampak krisis global. Perusahaan-perusahaan yang layak menerima penghapusan pajak pertambahan nilai adalah perusahaan-perusahaan yang memiliki minimal 500 pekerja dan menjual produk mereka baik lokal maupun ke pasar internasional, dengan tujuan untuk menjaga angka tenaga kerja.

Sebesar Rp2,4 triliun akan digunakan untuk membantu pabrik-pabrik lokal dari kewajiban bea impor bagi bahan mentah mereka. Sekitar 14 sektor akan dilibatkan, termasuk otomotif, elektronika, bisnis penerbangan, pembangkit listrik dan tepung susu. Namun, Sri Mulyani tidak menjelaskan penggunaan sisa dana sebesar Rp1.07 triliun.

“Penerimaan pemerintah akan terbantu dengan meningkatnya penerimaan pajak yang akan membantu meringankan perekonomian selama masa perlambatan”, kata Sri.

“Pemilu akan menstimulasi permintaan. Dengan tren harga global yang turun termasuk minyak dan bahan makanan, kita dalam menjaga daya beli belanja rumah tangga di Indonesia,” kata Sri Mulyani yang dikutip oleh Bloomberg di Singapura.

“Penurunan angka ekspor tidak akan terkoreksi secara tajam terkait rencana ekspansi Indonesia karena pertumbuhan neraca pengapalan luar negeri tumbuh kurang dari lima persen,” tambahnya.

Pemerintah berencana untuk mengeluarkan sukuk ritel bulan depan, dan juga mengeluarkan obligasi dalam bentuk yen pada pertengahan tahun.

Sementara itu, PLN menerbitkan obligasi, sebuah uji coba terhadap minat masyarakat Indonesia Penerbitan obligasi terebut berhasil mengumpulkan Rp2,2 triliun, melebihi target yang telah ditetapkan yakni sebesar Rp1,5 triliun.

Indikator:

  Oktober November November 08/November 07

Kumulatif 2008

Total ekspor $10,81 miliar $9,61 miliar -2,36% $128,09 miliarEkspor non-migas $9,0 miliar $8,17 miliar 5,61% $100,45 miliar  November

(y-o-y)November

(m-o-m)Desember

(y-o-y)Desember (m-o-m)

Inflasi 11,68% 0,12% 11,06% -0,04%  2006 2007 Semester

pertama 2008Kuartal ke-3 2008

Pertumbuhan PDB 5,5% 6,3% 6,4% 6,3%Jumlah wisatawan Oktober November Pertumbuhan/

perlambatan (m-o-m)

Pertumbuhan/perlambatan

(y-o-y)

6

Page 7: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

529.400 524.200 -0,99% 9,94%Sumber: Badan Pusat Statistik

BERITA BISNIS SINGKAT EKONOMI MAKRO BI turunkan suku bunga acuan 8,75% Bank Indonesia (BI) hari Rabu lalu menurunkan suku bunga acuan sebesar 50 basis poin menjadi 8,75%. Kebijakan ini merupakan upaya BI untuk mengendalikan pengaruh dari kondisi perekonomian global. Penurunan ini lebih besar dari yang telah diperkirakan sebelumnya.

“Tahun ini, kebijakan moneter Indonesia akan menitikberatkan pada pengembangan ekonomi dalam negeri bersama dengan pengendalian inflasi dan stabilisasi sektor keuangan.” Demikian menurut pernyataan tertulis Gubernur Bank Indonesia yang dikutip oleh kantor berita Jerman, Deutsche Presse-Agentur.

Selama tahun 2008, BI menaikkan suku bunga acuan sebanyak 6 kali menjadi 9,5% sebagai upaya untuk mengendalikan pengaruh inflasi yang saat ini sudah kembali menurun.

Para pengamat ekonomi menilai bahwa penurunan suku bunga ini akan membantu upaya pemerintah untuk mendukung pertumbuhan ekonomi Indonesia. Pada bulan Desember lalu BI telah menurunkan suku bunga acuan sebesar 25 basis poin. Para pengamat menilai BI akan kembali menurunkan suku bunga acuan dalam beberapa bulan mendatang.

"Kebijakan ini akan membantu rencana paket stimulus pemerintah,” kata Gundy Cahyadi, pengamat ekonomi pada IDEAglobal Singapore.

Penurunan suku bunga acuan ini menunjukkan upaya BI agar bank-bank komersial dapat mengikuti perkembangan dalam waktu yang cukup singkat dan magnitud yang lebih besar dalam bentuk suku bunga untuk menarik pengusaha dalam negeri,” kata Enrico Tanuwidjaja, ekonom pada Oversea-Chinese Banking Corporation di Singapura. Penurunan suku bunga yang dilakukan awal bulan lalu merupakan awal dari kebijakan moneter yang lebih longgar.

Kenaikan nilai tukar Rupiah sebesar 8,4% bulan lalu membuka peluang bagi Bank Indonesia untuk menurunkan biaya pinjaman. Departemen Keuangah menyambut baik keputusan BI tersebut dan menilai bahwa penurunan suku bunga tersebut akan membantu penjualan obligasi pemerintah.

"Kami melihat harga obligasi pemerintah dalam 2 hari terakhir menunjukkan peningkatan. Kami optimis harga obligasi pemerintah akan lebih baik,” kata DirJen Perbendaharaan Negara, Rahmat Waluyanto.

Departemen Keuangan pada hari Rabu lalu mengatakan penjualan obligasi syariah (sukuk) riteil pemerintah akan dilakukan bulan depan. Selain itu pemerintah juga akan menjual obligasi dalam mata uang Yen pada pertengahan tahun ini.

Sukuk yang akan jatuh tempo pada 25 Februari 2012 terebut akan mulai ditawarkan dari tanggal 6-20 Februari dan akan mulai diperdagangkan di bursa pada tanggal 26 Februari. Nilai perolehan (yield) yang akan ditetapkan pada tanggal 5 Februari mendatang.

"Yield yang diberikan akan lebih tinggi dibandingkan dengan suku bunga deposito yang diberikan oleh bank BUMN, namun yield yang diberikan akan seama dengan obligasi pemerintah dengan maturitas yang sama,” kata Rahmat.

Pemerintah targetkan pinjaman siaga $5 milyar Pemerintah mengharapkan “standby loan” sebesar $5 milyar dari beberapa lembaga keuangan internasional tahun ini sebagai upaya untuk mengantisipasi defisit anggaran tahun ini. Pemerintah telah

7

Page 8: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

mengajukan permohohan standby loan dari beberapa negara kreditur termasuk Jepang, Australia, Inggris dan Prancis dan beberapa institusi lainnya seperti bank Dunia dan Bank Pembangunan Asia.

Anggito Abimanyu, kepala kebijakan fiskal Departemen Keuangan yang dikutip oleh The Jakarta Globe pada hari Rabu lalu mengatakan, beberapa negara kreditur telah menanggapi permohonan pinjaman tersebut. “Saat ini kami sedang membicarakan syarat pinjaman dan struktur pinjaman,” kata Anggito.

Rahmat Waluyanto, Dirjen Perbendaharaan Negara mengatakan pemerintah mentargetkan dana sebesar Rp99,7 triliun ($9,2milyar) dari penjualan gross obligasi tahun ini. Penerimaan bersih, yaitu penjualan gross dikurangi pembayaran obligasi yang jatuh tempo tahun ini dan buyback obligasi pemerintah, maka penerimaan bersih diperkirakan akan mencapai Rp54 triliun.

Defisit anggaran tahun ini diperkirakan akan mencapai Rp51,3 triliun, atau setara dengan 1% PDB. Melemahnya kondisi ekonomi global akan sangat mempengaruhi nilai investasi asing ke Indonesia.

"Bank Dunia akan melakukan pertemuan antar manajemen pusat pada bulan Februari mendatang. Apabila Bank Dunia akan bertindak sebagai kreditur utama, maka konfirmasi akan diperoleh pada bulan Februari," kata Anggito.

Jepang dan Australia akan memberikan kepastian mengenai pemberian pinjaman tersebut pada bulan Februari.

Ekspor non-migas akan mengalami penurunan Nilai ekspor non-migas Indonesia tahun ini diperkirakan akan mengalami penurunan sebesar 4,3% hingga 8% tahun ini sebagai pengaruh dari krisis ekonomi.

“Penurunan ekspor ini disebabkan oleh situasi ekonomi saat ini dan perkembangan harga komoditas belakangan,” kata Menteri Perdagangan Mari Pangestu pada hari Selasa lalu yang dikutip oleh Reuters.

Sebelumnya pemerintah melaporkan ekspor non-migas pada periode Januari-November 2008 mencapai nilai $100,45 milyar, naik 20,18% dari $83,59 milyar pada periode yang sama tahun 2007.

Menteri Koordinator Perekonomian Sri Mulyani Indrawati mengatakan, penjualan luar negeri hanya akan naik antara 6% sampai 7% tahun 2009 ini

Menurut data Badan Pusat Statistik, penjualan luar negeri Indonesia bulan November lalu mengalami penurunan sebesar 2,36% menjadi $9,01 milyar. Sementara itu, surplus perdagangan naik menjadi $890 juta pada bulan November lalu dari $200 juta pada bulan Oktober. Surplus ini disebabkan oleh turunnya impor Indonesia.

Surplus Indonesia (tidak termasuk impor ke daerah zona perdagangan bebas), mencapai $2.46 milyar, naik dari $1,99 milyar pada bulan Oktober dan $2,27 milyar pada November 2007.

Menurut BPS, ekspor non-migas Indonesia ke Amerika pada bulan November mencapai peningkatan menjadi $935,2 juta dari $922,7 juta pada bulan Oktober.

INVESTASIPresiden jamin keamanan Indonesia kepada investor Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan, pemerintah menjamin kondisi keamanan Indonesia menjelang Pemilu tahun ini. kepada para investor

"Indonesia akan menjamin keamanan di Idnonesia, sehingga tidak ada yang perlu dikuatirkan oleh para investor. Para investor tidak perlu menunggu perkembangan atau menunda rencana investasi,” kata Presiden Yudhoyono pada pembukaan hari pertama perdagangan tahun 2009 di Bursa Efek Jakarta.

8

Page 9: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

"Tahun 2004 lalu kita melakukan pemilihan langsung. Sejak itu, kita telah memilih pemilihan daerah sebanyak 200 orang. Pemerintah bersama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilu dan Mahkamah Konstitusi beserta dengan KPU daerah dan pihak kepolisian akan melakukan tugasnya mengamankan Pemilu,” kata Presiden yang dikutip oleh Antara pada hari Senin. Saat ini, menurut Presiden, pemerintah dapat menjaga dan mengontrol percaturan politik dan keamanan menjelang Pemilu.

"Akan terjadi friksi, pertentangan selama masa kampanye, hal-hal tersebut terjadi di negara-negara berkembang,” kata Presiden.

Presiden juga meminta agar investor dalam negeri melakukan upaya yang lebih keras untuk memperbaiki kapitalisasi pasar di saham-saham yang diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia.

DALAM NEGERI Pertukaran hutang untuk proyek lingkungan hidup dan kesehatan Indonesia akan melakukan pertukaran hutang (debt-swap) sebesar $70 juta dari Amerika Serikat dan Australia dengan pendanaan proyek-proyek lingkungan hidup dan kesehatan, sebagai upaya untuk menurunkan utang.

"Pemerintah Amerika telah memberikan komitmen (pertukaran hutang) melaui tropical forest conservation acts untuk mendanai program-program konservasi di Indonesia dengan nilai $19,6 juta," kata Mahendra Siregar, Deputi Menteri Koordinator Perekonomian yang dikutip oleh Reuters pada hari Jum’at lalu.

"Kami juga akan memulai negosiasi konversi hutang dengan Australia senilai AU$75 jutauntuk program kesehatan seperti AIDS, TBC dan malaria,” kata Mahendra.

Pemerintah akan menurunkan rasio hutang terhadap GDP sebesar 30% tahun ini dari 33% tahun lalu dan untuk meningkatkan investasi.

Utang luar negeri Indonesia sampai dengan 31 Oktober lalu mencapai $62,10 milyar, atau setengah dari pinjaman bilateral.

Kedatangan turis bulan November naik 9,9%Jumlah kedatangan turis asing pada bulan November tahun lalu naik 9,9% terhadap bulan yang sama tahun lalu.

Menurut laporan Reuters, kenaikan ini salah satunya dipengaruhi oleh kondisi keamanan di Thailand dan India sehingga turis asing memindahkan tujuan wisatanya ke Indonesia karena alasan keamanan.

Jumlah turis yang datang ke Indonesia pada bulan November lalu tercatat sebanyak 524.162 orang, naik dari 476.800 orang pada bulan yang sama tahun 2007.

Selama 11 bulan pertama, jumlah kedatangan turis asing naik 12,8% menjadi 5,62 juta orang. Jumlah kedatangan terbanyak tercatat di Bali. Akan tetapi, jumlah tesebut masih dibawah target yang ditetapkan pemerintah yaitu 7 juta pengunjung.

"Musim liburan dimulai pada pertengahan November," kata Ben Sukma, ketua Asosiasi Travel Indonesia (IATA).

"Serangan teroris di India dan kudeta di Thailand membuat banyak wisatawan asing meragukan keamanan di kedua negara tersebut dan memilih untuk pergi ke Indonesia,” kata Ben.

9

Page 10: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

Salah seorang pejabat Departemen Kebudayaan dan Pariwata yang dikutip oleh Kompas pada hari Senin lalu mengatakan, selama tahun 2008, sektor pariwisata Indonesia menyumbangkan pendapatan sebesar Rp70 triliun ($7 milyar).

Menurut Dirjen Pemasaran Departemen Kebudayaan dan Pariwisata, Sapta Nirwandar, tahun lalu, jumlah kunjungan turis asing di Indonesia tercatat sebanyak 6.45 juta orang dengan rata-rata belanja perorangan setiap harinya mencapai $1.178 per hari.

"Meskipun kita berada dalam kondisi ekonomi yang tidak baik, namun program Visit Indonesia 2008 mencapai hasil yang cukup baik. Program ini akan terus berlanjut tahun 2009,” kata Sapta.

Sapta Nirwandar mengatakan, mengingat kondisi ekonomi dunia yang mengalami penurunan, maka pemerintah Indonesia akan memfokuskan upaya promosi pariwisata di kawasan Asia Tenggara.

BUMNTelkom targetkan pinjaman Rp8T dari bank BUMN BUMN Telekomunikasi PT Telkom optimis akan memperoleh pinjaman sebesar Rp8 triliun ($736 juta) dari bank dalam negeri untuk mendanai ekspansi perusahan, terlepas dari sulitnya likuiditas di pasar keuangan.

"Saya telah bertemu dengan 4 bank dan mereka mengatakan siap untuk memberikan pinjaman kepada Telkom tahun ini,” kata Rinaldi Firmansyah, presden direktur Telkom yang dikutip oleh The Jakarta Globe. Keempat bank tersebut adalah PT Bank Mandiri, PT Bank Rakyat Indonesia, PT Bank Negara Indonesia dan PT Bank Tabungan Negara.

Rinaldi mengatakan, bank-bank tersebut telah menyetujui rencana pinjaman tersebut, namun Telkom belum menandatangani perjanjian pinjaman. Diperkirakan, modal kerja perusahaan tahun ini akan mencapai Rp22 triliun hingga Rp24 triliun tahun ini. Tahun lalu, Telkom menghabiskan modal kerja sebesar Rp25 triliun.

Dari kebutuhan dana tahun ini, sebesar Rp14 triliun sampai Rp15 triliun akan digunakan untuk pengemabangan jaringan GSM dan CDMA, sisanya akan digunakan untuk kebutuhan jaringan telepon fixed-line dan proyek lainnya.

Selain pinjaman Rp8 triliun dari perbankan, perusahaan juga akan menggunakan dana internal perusahaan untuk keperluan modal kerja perusahaan. Likuiditas perusahaan sangat baik yang berasal dari pelanggan pra-bayar.

"Target (penerimaan) tahun ini sangat konservatif, yaitu hanya satu dijit, dibawah 10%,” kata Rinaldi. Pertumbuhan penerimaan tahun lalu diperkirakan mencapai 9%.

Terlepas dari target konservatif perusahaan, perusahaan akan meningkatkan pangsa pasar selular sebesar 60% dan pengguna jasa dari 50% saat ini.

Saat ini sekitar 70% dari pasar Indonesia memiliki telepon fixed-line atau selular dan penetrasi total diperkirakan akan tumbuh sebesar 80% pada akhir tahun ini.

Tahun 2008, Telkom memiliki 83 juta pengguna yang terdiri dari 63 juta orang pengguna Telkomsel, 13 juta orang pengguna Flexi (CDMA) dan 7 juta pelanggan fixed-line.

Telkomsel menangkan lelang USO untuk Jawa dan Sumatra Perusahaan telepon selular terbesar di Indonesia, PT Telkomsel memenangkan lelang pengadaan jasa telekomunikasi di wilayah pedesaan di Jawa dan Sumatra. Menurut laporan Bloomberg yang mengutip

10

Page 11: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

pernyataan Departemen Komunikasi dan Informasi pada hari Jum’at lalu, Telkomsel akan menyediakan jasa telekomunikasi di pedesaan di Jawa senilai Rp201 milyar. Selain itu perusahaan juga akan menyediakan jasa telekomunikasi di bagian Timur Sumatra dengan nilai Rp333 milyar.

Menurut laporan Bisnis Indonesia, Telkomsel yang merupakan anak perusahaan PT Telkom tersebut mengalahkan pesaing lainnya yaitu PT Indosat dan PT Indonusa System Integrator Prima dalam lelang universal service obligation (USO) tersebut.

SEKTOR SWASTA Qtel akan lakukan tender offer tanggal 16 JanuariQatar Telecom (QTel) akan segera membuka tender offer (penwaran pembelian saham) untuk meningkatkan saham Qtel di PT Indosat menjadi 65%.

“Qtel baru saja memasukan rencana tender offer tersebut yang mungkin akan dilakukan pada tanggal 16 Januari,” kata kepala Bapepam-LK, Fuad Rahmany yang dikutip oleh Reuters pada hari Kamis lalu. tender offer ini diperkirakan akan menginjeksikan dana sebesar Rp8 triliun ($732 juta) ke pasar likuiditas.

Keputusan tender offer tersebut dilakukan setelah Bapepam-LK mengatakan bahwa QTel dapat melakukan tender offer tanpa harus melakukan spin off (pelepasan) sahamnya di Indosat fixed-line. Tahun lalu Bapepam-LK mengatakan, tender offer dapat dilakukan dengan harga Rp7.388 ($0,676) per lembar saham.

QTel akan meningkatkan sahamnya di Indosat yang merupakan perusahaan telekomunikasi kedua terbesar di Indonesia, sampai batas maksimum yang diijinkan.

Qtel membeli saham dari ST Telemedia dengan nilai $1,35 milyar pada bulan Juni lalu. dengan akuisis tersebut, saham QTel naik menjadi 40,8% dari 10%.

Excelcomindo akan lakukan “rights issue” tahun 2009 Perusahaan telekomunikasi PT Excelcomindo Pratama akan melakukan penjualan saham (rights issue) sebagai upaya untuk meningkatkan jumlah sahamnya di bursa.

"Kami merencanakan penjualan saham baru sebesar maksimum 10% tahun ini, tergantung dari kondisi pasar,” kata jurubicara perusahaan, Myra Junor yang dikutip oleh Dow Jones pada hari Kamis lalu. Tidak disebutkan kapan rights issue tersebut akan dilakukan.

“Salah seorang pejabat Malaysian TM International Bhd.(TMI) yang dikutip oleh sebuah surat kabar di Malaysia mengatakan, Excelcomindo akan menunda rencana private share placement (penawaran saham secara terbatas) mengingat kondisi pasar yang kurang menguntungkan saat ini.

Menurut Direktur Eksekutif TMI dan Direktur Keuangan TMI, Yusuf Annuar Yaacob, perusahaan akan melakukan rights issue untuk meningkatkan likuiditas saham di pasar.

Menurut Yusuf, dana yang diperoleh dari penjualan saham tersebut akan digunakan untuk membayar hutang perusahaan dan pendanaan modal kerja perusahaan.

Saham Excelcomindo sebesar 83,8% dimiliki oleh perusahaan Malaysia TM International Bhd.

Waterford Indonesia akan tetap beroperasi Unit usaha perusahaan pembuat kristal dan keramik asal Irlandia, Waterford Wedgwood di Indonesia akan tetap beroperasi, terlepas dari krisis yang saat ini terjadi induk perusahannya.

11

Page 12: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

Waterfood, perusahaan yang memproduksi keramik dengan merk Royal Doulton dan Wedgwood tersebut akan tetap beroperasi sebagai basis produksi internasional untuk kedua merk tersebut.

“Kami akan terus beroperasi secara normal. Seperti yang dimumkan hari ini (Senin), perusahaan di Inggris dan Irlandia yang berada dalam proses administrasi, pabrik di Indonesia akan terus beroperasi secara normal,” kata Narinder Paul Arora, direktur PT Doulton Multifortuna yang dikutip hari Selasa lalu oleh Agence France-Presse

Perusahaan pendanaan Deloitte pada hari Senin lalu ditunjuk sebagai administrator untuk unit usaha yang terletak di di Inggris dan Irlandia. Waterford Wedgwood, perusahaan yang memulai Waterford Crystal in tahun 1783 mengalami kesulitan kaena tidak berhasil mendapatkan pembeli.

Waterford membuka pabriknya di Indonesia tahun 1995 dan mempekerjakan 1500 orang. Pabrik di Asia tersebut merupakan bagian dari upaya Watrefood untuk berkompetisi dengan produsen pabrik serupa dengan biaya yang lebih murah.

Penjualan saham Alfamart via IPO minim Perusahaan ritel PT Sumber Alfaria Trijaya pada hari Jum’at lalu mengatakan, pihaknya realistis terhadap penjualan 10% saham perusahaan melalui initial public offering (IPO), mengingat kondisi pasar saat ini.

“Kami menyadari kondisi saat ini,” kata Wakil Presiden Direktur Alfaria, Henry Komala yang dikutip oleh The Jakarta Globe hari Jum’at lalu. Perusahaan yang mengopersikan jaringan mini-market Alfamart menyadari bahwa sedikitnya minat investor terhadap penjualan saham Alfamart tersebut disebabkan oleh melemahnya kondisi pasar saat ini.

Alfaria melakukan penawaran saham dari hari Rabu hingga hari Jum’at lalu. saham tersebut akan mulai diperdagangkan di BEI pada tanggal 15 Januari mendatang.

Perusahaan mentargetkan perolehan dana sebesar Rp135,6 milyar ($12,5 juta) dari penjualan 343,17 juta lembar saham atau 10% dari modal perusahaan. Harga penawaran diturunkan menjadi Rp395 per lembar saham dari Rp475 per lembar saham yang ditetapkan sebelumnya.

“Kami tetap optimis terhadap masa depan perusahaan karena peluang pasar riteil di Indonesia sangat baik,” kata Henry. “Di tengah krisis yang terjadi saat ini, masyarakat tetap membeli barang-barang yang kami jual,” kata Henry.

Dana yang dipeorleh akan digunakan untuk membangun toko-toko dan pusat distribusi. Saat ini perusahaan memiliki 2500 unit mini-market yang terletak di Jawa.

Sebelum IPO, PT Sigmantara Alfindo memiliki 60% saham Alfamart sedangkan sisanya dimiliki oleh PT Cakrawala Mulia Prima. Setelah IPO, saham Sigmantara akan berkurang menjadi 54% dan Cakrawala akan memiliki 36% saham.

PERBANKAN BI antisipasi penurunan CAR dan kenaikan NPLTahun ini, pertumbuhan kredit diperkirakan akan tumbuh sebesar 18% hingga 20%, lebih rendah dari pertumbuhan tahun lalu yang mencapai 30%. Selain itu, indikator perbankan lainnya tahun ini juga akan mengalami penurunan.

12

Page 13: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

Deputi Gubernur Bank Indonesia, Muliaman Hadad yang dikutip oleh The Jakarta Post pada hari Rabu lalu mengatakan, capital adequacy ratio (CAR) akan turun ke posisi 14,3% tahun ini dari 16% tahun lalu dan Non-performing loans (NPLs) diperkirakan akan naik menjadi 5% dari 4% tahun lalu.

"Ketersediaan modal merupakan kewajiban bagi setiap bank di tengah kondisi krisis saat ini,” kata Muliaman yang meminta agar perbankan meningkatkan modal dasarnya.

Meskipun prediksi CAR tahun ini masih diatas batas minimum 8% yang ditetapkan oleh BI, angka tersebut menunjukkan menurunnya kinerja sektor perbankan. “Kami akan mengawasi setiap bank and meminta mereka untuk meningkatkan modal kerja mereka apabila mereka gagal untuk mencapai CAR yang diwajibkan,” kata Siti Fajriah, Deputi Gubernur BI.

Sampai dengan akhir Oktober tahun lalu, bank dalam negeri mencatat dana pihak ketiga Rp1.674,2 triliun ($153 milyar) dan menyalurkan dana sebesar Rp1.343,5 triliun dan loan-to-deposit ratio (LDR) dalam kondisi yang sangat baik yaitu 80,24%.

Menurut Muliaman, pertumbuhan kredit tahun ini yang diperkirakan mencapai 20% tahun ini akan sangat baik, mengingat kondisi ekonomi saat ini. Saat ini perbankan mengontrol 70% aset di sektor keuangan. Dari jumlah tersebut, sebesar 70% dikontrol oleh 15 bank-bank besar.

Bank lokal mencatat laba sebesar Rp45,9 triliun selama periode Januari-Oktober, naik dari Rp41,55 triliun pada periode yang sama tahun 2007.

Kredit Bank Mandiri naik 25% selama 2008Pertumbuhan kredit PT Bank Mandiri sampai dengan akhir 2008 lalu naik 25% dari periode yang sama tahun lalu.

“Jumlah kredit yang disalurkan oleh Bank Mandiri naik 25% dari Rp138,53 triliun tahun sebelumnya,” kata Presiden Direktur Bank Mandiri, Agus Martowardojo yang dikutip hari Senin lalu oleh Dow Jones.

Menurut Agus, dengan pertumbuhan kredit tersebut, maka persentase laba bersih akan naik lebih dari dua dijit.

Direktur Keuangan, Pahala Mansyuri mengatakan, laba bersih perusahaan tahun ini akan naik lebih dari 10%.

TENAGA LISTRIK Pasokan listrik sistem Jawa-Bali akan naikJaringan transmisi listrik Jawa dan Bali akan menerima tambahan daya listrik sebesar 1.535 MW tahun ini.

Direktur PLN untuk wilayah Jawa dan Bali, Murtaqi Syamsuddin yang dikutip oleh The Jakarta Post mengatakan, pasokan listrik tersebut akan berasal dari 3 pembangkit listrik baru dan 2 pembangkit listrik lama.

"Beberapa pembangkit listrik yang dibangun dengan skema kelistrikan 10.000 MW akan mulai beroperasi tahun ini dan akan meningkatkan kapasitas tenaga listrik untuk sistem Jawa dan Bali,” kata Murtaqi.

Pemerintah meluncurkan program kelistrikan 10.000 MW untuk pertama kalinya tahun 2006 sebagai antisipasi kenaikan kebutuhan listrik terutama di wilayah Jawa dan Bali dimana kebutuhan listrik setiap tahunnya naik sebesar 6,72%.

13

Page 14: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

Dari 10.000 MW tersebut, 6.800 MW dialokasikan untuk wilayah Jawa dan Bali dan berasal dari 10 pembangkit listrik baru. Sisanya 3.200 MW berada di luar sistem Jawa-Bali yang berasal dari 20 pembangkit listrik baru.

Menurut Murtaqi, 3 pembangkit baru di Jawa akan mulai beroperasi tahun ini dengan kapasitas pembangkitan sebesar 1.245 MW yang akan mulai beroperasi tahun ini.

Sistem Jawa-Bali akan menerima tambahan daya dari PLTU Muara Karang di Jakarta Utara dan Wayang Windu di Jawa Barat yang kapasitas pembangkitannya telah ditingkatkan. Pembangkit listrik Muara Karang dan Wayang Windu masing-masing memiliki kapasitas pembangkitan sebesar 180 MW dan 110 MW.

PLN peroleh Rp2,2T dari penjualan obligasiPT PLN berhasil memperoleh dana sebesar Rp2,2 triliun ($201 juta) dari penjualan obligasi sukuk dan konvensional.

Menurut perusahaan sekuritas yang terlibat dalam penjualan obligasi tersebut yang dikutip oleh Reuters, PLN memperoleh dana sebesar Rp1,44 triliun dari penjualan dua seri obligasi konvensional dengan nilai kupon tetap. Obligasi yang memiliki waktu jatuh tempo tahun 2014 tersebut memiliki nilai kupon 14,75%, sedangkan obligasi dengan waktu jatuh tempo tahun 2016 tersebut memiliki nilai kupon 15%.

Dari penjualan obligasi syariah, PLN memperoleh dana sebesar Rp760 milyar dari 2 seri obligasi yang diterbitkan dengan sistem ijarah. Sebelumnya, target PLN dari penjualan obligasi tersebut adalah Rp1,5 triliun. Dana tersebut akan digunakan untuk pembangunan transmisi listrik.

MINYAK & GASKalla: Pemerintah akan turunkan harga BBM Wakil Presiden Jusuf Kalla pada hari Jum’at lalu mengatakan, pemerintah akan kembali menurunkan harga jual BBM bersubsidi, menyusul turunnya harga minyak mentah di pasaran dunia. Tidak disebutkan berapa besarnya pengurangan yang akan dilakukan.

Menteri Koordinator Perekonomian, Sri Mulyani mengatakan, pemerintah akan mengumumkan penurunan harga jual tersebut pada hari Senin.

Pada hari Senin lalu, Presiden Susilo Bambang Yudhoyono mengatakan dirinya tidak yakin pemerintah dapat menurunkan harga kembali harga jual BBM. Hal tersebut dikatakan oleh Presiden satu minggu setelah Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral menjanjikan penurunan harga jual BBM pada bulan Januari.

Pemerintah menurunkan harga jual BBM sebanyak dua kali pada bulan Desember lalu, menyusul turunnya harga minyak di pasaran dunia. Pemerintah juga telah mengindikasikan adanya peluang penurunan harga jual BBM.

"Kita telah menurunkan harga jual BBM sebanyak dua kali. Saya tidak yakin apakah kita masih dapat kembali menurunkan harga jual BBM,” kata Presiden kepada wartawan. Baru-baru ini harga minyak kembali naik setelah terjadinya krisis di Timur Tengah.

Saat ini harga jual BBM di Indonesia diatas harga jual internasional. Setiap bulannya, Indonesia akan menyesuaikan harga jual BBM sesuai dengan perubahan harga minyak mentah dan dengan persetujuan DPR. Harga jual BBM akan dibatasi maksimal Rp6.000 per liter.

Pemerintah perpanjang tax holiday untuk impor peralatan migas

14

Page 15: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

Pemerintah memperpanjang pemberian tax holiday untuk impor peralatan minyak dan gas selama satu tahun, terhitung dari 1 Januari 2009. Insetif ini diharapkan akan dapat membantu meningkatkan investasi migas di Indonesia yang produksi minyaknya terus mengalami penurunan.

“Keputusan Menteri tersebut akan diperpanjang tahun ini,” kata Evita Legowo, Dirjen Migas yang dikutip hari Jum’at lalu oleh Platts Commodity News.

Barang-barang yang mendapatkan pembebasan pajak impor 27,5% tersebut terdiri dari peralatan produksi, suku cadang untuk pabrik dan mesin, peralatan kimia dan laboratorium. Pemerintah menerapkan pajka impor pada pertengahan tahun 2007 lalu, namun kebijakan tersebut dihapuskan menyusul tekanan dari perusahaan minyak.

Fasilitas pembebasan pajak impor tersebut diberikana kepada perusahaan yang melakukan kegiatan eksplorasi dan produksi sesuai dengan skema kontrak bagi hasil (Production Sharing Contract) dengan BP Migas.

Indonesia memperkirakan penerimaan migas tahun 2008 mencapai Rp303 triliun ($28,1 milyar), naik 62,4% dari Rp186,64 triliun tahun 2007 lalu. Pemerintah merevisi target penerimaan migas tahun ini menjadi Rp226,78 triliun.

Pemerintah setujui pembangunan kilang LNG Inpex $19.6 milyar Pemerintah menyetuui rencana pembangunan kilang LNG terapung oleh perusahaan minyak milik Jepang, Inpex Holdings Inc yang diperkirakan akan menelan biaya sebesar $19,6 milyar.

“Prinsipnya, kami setuju dengan rencana tersebut namun kami masih harus mengevaluasi skala keekonomian proyek tersebut,” kata DirJen Migas, Evita Legowo yang dikutip hari Kamis lalu oleh Reuters. Inpex yang megajukan proposal pembangunan kilang tersebut pada bulan Mei tahun lalu memperkirakan lapangan gas Abadi yang terletak di Laut Timor memiliki cadangan gas sebesar 10 triliun kaki kubik (TCF). Lapangan gas ini merupakan lapangan kedua terbesar setelah Lapangan Tangguh yang memiliki kapasitas cadangan total sebesar 14,4 TCF.

Sebelumnya, BP Migas mengatakan Inpex akan membangun LNG train dengan kapasitas produksi 4,5 juta ton per tahun.

Pertamina tawarkan $100M untuk saham Verenex di Libya PT Pertamina akan menawarkan $100 juta kepada perusahaan minyak asal Kanada, Verenex untuk akuisisi 50% saham Verenex di Blok 47, Libya. "Seitdaknya, Pertamina akan menawarkan $100 juta untuk saham Verenex. Kami akan mengirimkan penawaran tersebut paling lambat tanggal 27 Januari,” kata direktur Hulu Pertamina, Karen Agustiawan pada hari Kamis lalu.

Area 47 dioperasikan oleh Verenex yang memiliki 50% saham dan sisanya dimiliki oleh perusahaan minyak dalam negeri, Medco Energi Internasional.

Pada bulan Agustus lalu, Verenex mengatakan, Area 47 memiliki potensi sebesar 1,6 milyar barrels of oil equivalent (boe). Penelitian yang dilakukan oleh DeGolyer and MacNaughton menemukan bahwa Area 47 memiliki kandungan sebesar 396,4 juta boe mnyak dan gas atau setara dengan 339,5 juta barrel minyak.

Presiden Komisaris Medco, Hilmi Panigoro mengatakan, Medco mengaharpkana produksi minyak di Area 47 akan dimulai tahun ini. Produksi awal akan mencapai 10.000 bpd dan produksi tertinggi diperkirakan akan mencapai 100.000 bpd. Pertamina akan jual saham beberapa anak perusahaan

15

Page 16: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

PT Pertamina akan menjual saham beberapa anak perusahaan melalui IPO tahun ini. “Kami telah meminta manajemen anak-anak perusahaan untuk mempersiapkan IPO tersebut,” kata Direktur Keuangan Frederick Siahaan yang dikutip hari Kamis lalu oleh Dow Jones.

Diharapkan, masing-masing anak perusahaan akan menjual 30% sahamnya kepada publik. Dana yang diperoleh akan digunakan untuk pendanaan ekspansi usaha.

"Anak perusahaan Pertamina, PT Tugu Pratama telah menyatakan kesiapannya untuk melakukan IPO tahun ini, menunggu kondisi pasar yang lebih baik,” kata Frederick.

Pertamina memiliki 21 unit usaha, termasuk PT Pertamina Tongkang dan PT Pertamina Retail. Tidak disebutkan unit usaha mana yang akan melakukan IPO.

Exxon akan pasok gas alam untuk Pupuk Iskandar Muda PT Pupuk Iskandar Muda (PIM) di Aceh, yang sejak bulan Oktober lalu berhenti beroperasi karena tidak mendapatkan pasokan gas alam cair (LNG), akan kembali beroperasi minggu depan.

Deputi Keuangan BP Migas, Djoko Harsono yang dikutip hari Senin lalu oleh The Jakarta Globe mengatakan, melalui kerjasama pertukaran gas, LNG yang berasal dari kilang LNG Arun akan dialihkan dari pembeli Asia untuk kebutuhan PIM.

Kebutuhan gas untuk pembeli Asia, diantaranya Korea Gas, akan digantikan oleh LNG dari kilang PT Badak NGL di Kalimantan Timur.

"Pemerintah saat ini mencari gas dari pasar spot terutama dari Timur Tengah untuk memenuhi kebutuhan pembeli kilang LNG Badak,” kata Djoko yang mengatakan bahwa PIM akan mulai beroperasi sebelum tanggal 15 Januari.

Kebutuhan gas PIM mencapai 110 juta kaki kubik gas untuk 2 unit produksinya yang memiliki kapasitas produksi sebesar 1.750 ton urea setiap harinya. Tahun lalu, PIM ditutup pada bulan Januari dan ditutup untuk kedua kalinya pada 27 Ocktober lalu.

Kepala BP Migas, Raden Priyono mengatakan, PIM membutuhkan 9 kargo LNG tahun ini. Unit pertama akan mulai kembali berproduksi tahun ini dan unit kedua akan mulai beroperasi bulan Juli mendatang.

Priyono menambahkan, pemerintah telah menjanjikan 3 kargo LNG dari kilang LNG Tangguh di Papua sesuai dengan skema pertukaran dengan kilang LNG Arun.

PERTAMBANGAN Pemerintah setujui 6 proyek smelterPemerintah tealh menyetujui pembangunan 6 smelter senilai $4,92 milyar (Rp54,2 triliun). “Sesuai dengan UU Pertambangan yang baru, mineral harus diproses di dalam negeri,” kata Sekertaris Dirjen Mineral, Batubara dan Panas Bumi yang dikutip hari Selasa lalu oleh Antara.

Keenam smelter tersebut adalah Nusantara Smelting di Bontang, (Kalimatan Timur, $1,04 milyar) untuk pengolahan tembaga dan nikel, Smelting Gresik di Jawa Timur (Jawa Timur, $1,4 milyar) untuk katoda tembaga, PT Aneka Tambang (Tayan, Kalimantan Barat $250 juta) untuk alumunium, smelter alumunium di Bintan senilai $500 juta, perusahaan bijih besi di Kalimantan Selatan ($60 juta) dan smelter lainnya di Bintan senilai $839 juta.

Soelarno mengatakan, investor akan melakukan studi kelayakan yang akan memakan waktu 2 tahun sebelum memasuki tahap konstruksi.

Timah akan beli kapal baru senilai $21,3 juta

16

Page 17: › en › iru › highlight-news › Documents › 74f... · Web view 74f7e0ddfd44463190c50a531ccdc207BeritaPerdagangandanIn ...Indonesia dan Prancis pada hari Sabtu meminta sebuah

PT Timah, eksportir timah terbesar di Indonesia, akan menyiapkan dana sebesar Rp230 milyar ($21,3 juta) untuk keperluan eksplorasi lepas pantainya. Presiden Direktur Wachid Usman pada hari Senin lalu mengatakan, ekspansi lepas pantai tersebut akan menyumbangkan 50% produksi produksi tahun ini, dari 30% saat ini.

Timah akan mengalokasikan dana sebesar Rp200 milyar untuk membeli kapal-kapal besar dan Rp30 milyar untuk kapal-kapal berukuran kecil. Kapal-kapal terebut akan digunakan untuk mengangkut timah dari tambang lepas pantai ke lokasi pengolahan di di darat. Tidak disebutkan sumber pendanaan untuk pembelian kapal tersebut. Tahun ini, produksi timah ditargetkan sebesar 60 ribu ton, sama dengan produksi tahun lalu.

Sampai dengan kuartal ketiga tahun lalu, produksi PT. Timah tercatat sebesar 38.585 ton, turun 24% dari produksi tahun 2007. Selama periode tersebut, laba bersih naik 18% menjadi Rp1,49 triliun dari Rp1,26 triliun.

Turunnya harga timah di pasar dunia memaksa pemerintah untuk menurunkan kuota produksi timah nasional sebesar 13% menjadi 79.210 ton tahun 2008 lalu dari 91.280 tahun 2007.

===***===

17