3551-H-2012

download 3551-H-2012

of 20

description

makalah

Transcript of 3551-H-2012

  • TESIS

    METODE UPWIND DIFFERENCING UNTUK MODEL

    PERUBAHAN TEMPERATUR PADA ALAT PENDINGIN UDARA

    DARI PEMBANGKIT TENAGA DIESEL

    THE UPWIND DIFFERENCING METHOD FOR TEMPERATURE

    EXCHANGE AT CHARGER AIR COOLER MODEL FROM DIESEL

    POWER PLANT

    Endang Mawarsih

    09/292665/PPA/03124

    PROGRAM STUDI S2 MATEMATIKA

    FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM

    UNIVERSITAS GADJAH MADA

    YOGYAKARTA

    2012

  • ii

  • iii

    PERNYATAAN

    Dengan ini saya menyatakan bahwa di dalam tesis ini tidak terdapat karya

    yang pernah diajukan untuk memperoleh gelar kesarjanaan di suatu perguruan

    tinggi dan sepanjang pengetahuan saya tidak terdapat karya atau pendapat yang

    pernah ditulis atau diterbitkan oleh orang lain kecuali yang secara tertulis di dalam

    naskah ini dan disebutkan dalam daftar pustaka.

    Yogyakarta, November 2012

    Penulis

    Endang Mawarsih

  • iv

    PRAKATA

    Puji Syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT, atas segala limpahan

    KaruniaNya sehingga penulis senantiasa diberikan petunjuk serta kemudahan dalam

    penyusunan tesis yang berjudul Metode Upwind Differencing Untuk Model

    Perubahan Temperatur Pada Alat Pendingin Udara Dari Pembangkit Tenaga

    Diesel .

    Penulisan tesis ini disusun sebagai salah satu syarat untuk memperoleh gelar

    Master of Science Matematika, serta wujud nyata dari disiplin ilmu yang telah

    penulis dapatkan selama mengikuti perkuliahan di Program Studi S2 Matematika,

    Jurusan Matematika, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam,

    Universitas Gadjah Mada.

    Dalam penyusunan tugas akhir ini, penulis menyadari sepenuhnya banyak

    menerima bimbingan, bantuan, dukungan, motivasi, dan doa dari berbagai pihak.

    Oleh karena itu, penulis mengucapkan terimakasih kepada:

    1. Bapak Drs. Pekik Nurwantoro, M.S, Ph.D, selaku Dekan Fakultas Matematika

    dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Gajah Mada.

    2. Ibu Dr. Lina Aryati, MS, selaku Dosen Pembimbing dan Ketua Jurusan

    Matematika UGM yang telah meluangkan waktu membimbing penulis dengan

    sabar dan arif bijaksana.

    3. Bapak Prof. Dr.rer.nat. Widodo, MS selaku Ketua Pengelola Program Pasca

    Sarjana Jurusan Matematika FMIPA UGM yang dengan tulus memberi

    dukungan serta motifasi kepada penulis. Penulis mengucapkan terimakasih

    yang sebesar-besarnya atas arahan, petunjuk untuk kesempurnaan tulisan ini.

    4. Ibu Prof. Dr. Sri Wahyuni, MS selaku dosen FMIPA UGM yang telah memberi

    dukungan moril sehingga penulis berkesempatan mengikuti program pasca

    sarjana di FMIPA UGM.

    5. Seluruh staf dosen Jurusan Matematika, FMIPA UGM yang telah memberikan

    bekal ilmu yang bermanfaat bagi penulis.

    6. Semua Staf dan Karyawan pada Jurusan FMIPA UGM, khususnya pada

    Program S-2 Matematika yang telah banyak memberikan pelayanan dan

    bantuan kepada Penulis.

  • v

    7. Bapak Ir. E. Koenjtoro, M.Sc,MM, selaku General Manager PT. Elektrindo

    Perkasa Utama Jakarta Unit Banjarmasin, yang telah memberikan ijin untuk

    melaksanakan penelitian pada penulis dan selaku konsultan teknik yang telah

    meluangkan waktu membimbing serta mengarahkan penulis dengan ketulusan

    dan arif bijaksana.

    8. Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi yang telah memberikan bantuan

    beasiswa BPPS tahun 2009 kepada Penulis.

    9. Seluruh keluarga besar yang penulis sayangi dengan sepenuh hati yang tulus,

    yang senantiasa memberikan dorongan kekuatan lahir maupun batin serta doa

    dengan sabar dan ketulusannya.

    10. Semua pihak yang telah membantu dalam penulisan tesis ini yang tidak dapat

    disebutkan satu persatu.

    Penulis menyadari sepenuhnya bahwa dalam penyusunan tesis masih jauh

    dari kesempurnaan. Oleh karena itu, saran dan kritik penulis harapkan demi

    kesempurnaan tulisan penulis ini. Penulis berharap semoga apa yang penulis

    sampaikan dalam tesis ini dapat bermanfaat bagi pembaca.

    Yogyakarta, November 2012

    Penulis

  • vi

    DAFTAR ISI

    HALAMAN JUDUL .................................................................................................. i

    LEMBAR PENGESAHAN ...................................................................................... ii

    HALAMAN PERNYATAAN .................................................................................. iii

    PRAKATA ................................................................................................................ iv

    DAFTAR ISI ............................................................................................................. vi

    DAFTAR SIMBOL ................................................................................................ viii

    DAFTAR GAMBAR ............................................................................................... ix

    INTISARI ................................................................................................................. x

    ABSTRACT .............................................................................................................. xi

    BAB I. PENDAHULUAN ...................................................................................... 1

    1.1 Latar Belakang ................................................................................... 1 1.2 Rumusan Masalah ............................................................................... 2 1.3 Tujuan Penelitian ............................................................................... 3 1.4 Manfaat Penelitian ............................................................................... 3 1.5 Tinjauan Pustaka ................................................................................ 3 1.6 Metode Penelitian ............................................................................... 4 1.7 Sistematika Penulisan ......................................................................... 7

    BAB II. LANDASAN TEORI ................................................................................. 8

    2.1. Diferensial Numerik ........................................................................... 8 2.1.1. Bentuk Umum Syarat Batas ..................................................... 8

    2.1.2. Rumus Beda Hingga .................................................................. 9

    2.1.2.1. Menyusun Persamaan (Organizing the Equation) ..... 13

    2.1.3. Persamaan Adveksi/Konveksi Metode

    Upwind Differencing ............................................................... 14

    2.1.4. Analisis Stabilitas Metode Upwind Differencing ................... 17

    2.2. Mesin Pembangkit Listrik Tenaga Diesel ......................................... 25 2.2.1. Komponen Utama Dan Prinsip Kerja PLTD ........................... 25

    2.2.2. Dasar Penggerak Mula ............................................................ 27

    2.2.3. Pengertian Motor Diesel .......................................................... 27

    2.2.4. Termodinamika Dasar ............................................................. 27

    2.2.5. Sistem Termodinamika dan Volume Atur ............................. 28

    2.2.6. Kesetimbangan Termodinamik ............................................... 29

    2.2.7. Transfer Energi Dalam Bentuk Panas ..................................... 30

    2.2.8. Analisa Hukum Termodinamika Pertama Pada Aliran

    Fluida Stasioner ....................................................................... 30

    2.2.9. Perpindahan Kalor .................................................................. 31

    2.2.10. Turbocharger Dan Pendingin Udara ..................................... 42

    2.2.10.1. Turbocharger ....................................................... 42

    2.2.10.2. Pendingin Udara ................................................... 44

    2.2.10.3. Sistem Pendinginan Pendingin Air (Water-

    cooled Cooling System) ........................................ 47

    2.2.10.4. Sistem Pendinginan Pendingin Udara (Air-

    cooled Cooling System) ........................................ 50

  • vii

    BAB III. ANALISA DAN PEMECAHAN MASALAH METODE UPWIND

    DIFFERENCING UNTUK MODEL PERUBAHAN TEMPERATUR

    PADA ALAT PENDINGIN UDARA DARI PEMBANGKIT TENAGA

    DIESEL .................................................................................................... 53

    3.1. Deskripsi Masalah .............................................................................. 53

    3.2. Data Teknik ........................................................................................ 54

    3.3. Model Persamaan Adveksi/Konveksi Pada Pemodelan Alat

    Pendingin Udara Dari Pembangkit Tenaga Diesel ............................ 56

    3.3.1. Tujuan ...................................................................................... 56

    3.3.2. Persoalan ................................................................................. 56

    3.3.3. Prinsip Kekekalan Energi (Principle Of Energy

    Conservation) ........................................................................... 57

    3.3.4. Hukum Dasar Termodinamika (Basic law of

    thermodynamics) ...................................................................... 60

    3.3.5. Pemodelan Pada Water Cooler (pendingin air) ....................... 64

    3.3.6. Pemodelan pada Air Cooler (pendingin udara) ....................... 65

    3.3.7. Pemecahan Model Persamaan Adveksi/Konveksi Pada Alat

    Pendingin Udara ....................................................................... 66

    3.3.8. Contoh Penyelesaian Masalah Dengan Iterasi ......................... 76

    BAB IV. PENUTUP ............................................................................................... 84

    4.1. Kesimpulan ......................................................................................... 84 4.2. Saran ................................................................................................... 85

    LAMPIRAN SIMULASI PROGRAM MATLAB

    DAFTAR PUSTAKA

    RINGKASAN TESIS

  • viii

    DAFTAR SIMBOL

    = Nilai Eigen

    r = Amplitudo

    k = Bilangan Gelombang

    A = Luas Permukaan

    C = Kalor Spesifik Bahan (Kalor Jenis)

    H = Koefisien Perpindahan Kalor Konveksi (Convection Heat Transfer

    Coefficients)

    = Massa Densitas (Kerapatan)

    V = Laju Kecepatan Aliran

    W = Temperatur Aliran Air

    G = Temperatur Aliran Udara

    q = Fluks dari Aliran

    Q = Besar Panas Pada Fluida

    m = Massa

  • ix

    DAFTAR GAMBAR

    Gambar 2.1 Komponen Komponen Utama dan Prinsip Kerja PLTD ........... 26

    Gambar 2.1.a. Penampang Volume Atur .............................................................. 31

    Gambar 2.2 Bagan Yang Menunjukkan Arah Aliran Kalor ............................. 32

    Gambar 2.3 Volume unsuran untuk analisis konduksi kalor ............................ 33

    Gambar 2.4 Konduktivitas thermal beberapa gas ............................................. 36

    Gambar 2.5 Konduktivitas thermal beberapa zat cair ....................................... 37

    Gambar 2.6 Konduktivitas thermal beberapa zat padat .................................... 38

    Gambar 2.7 Konduktivitas thermal A ............................................................... 39

    Gambar 2.8 Perpindahan kalor konveksi dari suatu plat .................................. 40

    Gambar 2.9 Sistem alat pendingin udara .......................................................... 42

    Gambar 2.10 Turbocharger .................................................................................. 43

    Gambar 2.11 Sistem udara Charger mesin V dengan 2 alternatif letak

    pipa kuras ...................................................................................... 44

    Gambar 2.12 Rumah pendingin udara ................................................................ 45

    Gambar 2.13 Rakitan pendingin udara ............................................................... 46

    Gambar 2.14 Sistem pendinginan sirkulasi dengan pendinginan ulang

    dari air pada suatu menara pendingin ........................................... 52

    Gambar 2.15 Bak pengendap untuk air mentah .................................................. 52

    Gambar 3.1 Visual charger air cooler ............................................................... 56

    Gambar 3.2 Aliran fluida pada charger air cooler ............................................ 58

    Gambar 3.3 Penampang melintang charger air cooler ...................................... 58

    Gambar 3.4 Penampang pendekatan tak terbatas dari charger air cooler ......... 62

  • x

    INTISARI

    METODE UPWIND DIFFERENCING UNTUK MODEL

    PERUBAHAN TEMPERATUR PADA ALAT PENDINGIN

    UDARA DARI PEMBANGKIT TENAGA DIESEL

    Oleh

    Endang Mawarsih

    09/292665/PPA/03124

    Persamaan diferensial (PD) Adveksi/Konveksi mempunyai aplikasi yang

    sangat luas pada bidang teknik rekayasa. Salah satunya untuk menganalisa model

    perubahan temperatur pada alat pendingin udara dari pembangkit tenaga diesel

    yang penyelesaiannya menggunakan metode Upwind Differencing dianalisa dengan

    iterasi numerik beda hingga yang menguji tercapainya stabilitas metode dan

    menjamin iterasi dapat konvergen ke suatu nilai konstan tertentu yang disyaratkan

    untuk mempercepat konvergensi dengan memanfaat nilai-nilai pada syarat batas

    dirichlet sebagai harga awal iterasi. Diketahui dengan terdapatnya sirip berbahan

    aluminium di dalam alat pendingin udara (Charger air cooler) berperan

    mendinginkan udara bersama-sama secara natural alami sebesar kisaran 70% dari

    temperatur hasil iterasi yang disebabkan adanya aliran udara berputar turbulen

    (turbulent flow) dari sirip dan udara akibat gaya aerodinamika, sehingga temperatur

    udara menjadi konstan kecil dan mencapai konvergen.

  • xi

    ABSTRACT

    The Upwind Differencing Method for Temperature Exchange at

    Charger Air Cooler Model from Diesel Power Plant

    By

    Endang Mawarsih

    09/292665/PPA/03124

    The advection/convection equation had more application in engineering

    technical sector one of them is for analyzing the temperature exchange at charger

    air cooler model from diesel power plant. In this case the upwind differencing

    method was used to solve the numerical finite difference that was used to examine

    the stabilities methods and the certainly that iteration can be convergenced to fix

    constant value condition to speed up convergence by using values of dirichlet

    boundary condition as initial value from iteration. The fin with aluminium material

    at charger air cooler was for cooling air from iteration on 70% as natural. The

    turbulent flow was leaded from force of aerodymics in the fin and air, as a result the

    air temperature reached the constant convergence.

  • 1

    BAB I

    PENDAHULUAN

    1.1. Latar Belakang

    Pengembangan dari teori matematika dalam bidang teknik, akhir-akhir ini sangat

    pesat. Banyak sekali fungsi-fungsi untuk pemecahan masalah keteknikan yang

    merupakan pengembangan dari teori matematika. Fungsi tersebut merupakan solusi

    dari suatu persamaan differensial. Dalam banyak hal pada bidang terapan teknik sering

    ditemukan permasalahan yang melibatkan persamaan differensial. Secara garis besar

    persamaan differensial biasa disingkat PD adalah persamaan yang memuat turunan-

    turunan dari suatu fungsi. Fungsi tersebut biasa dilambangkan dengan y(x), dengan x

    adalah variabel bebas dan y variabel bergantung.

    Persamaan differensial adveksi/konveksi mempunyai aplikasi yang luas pada

    bidang rekayasa. Persamaan differensial ini dapat dijumpai pada masalah dinamika

    fluida, rambatan (konduksi) panas, perpindahan kalor/panas, perubahan temperatur

    (heat exchanger) dan lain-lain.

    Penerapan prinsip-prinsip perubahan temperatur untuk merancang alat-alat guna

    mencapai suatu tujuan teknik sangatlah penting, karena dalam menerapkan prinsip ke

    dalam rancangan orang bekerja ke arah pencapaian tujuan untuk mengembangkan

    barang hasil yang memberikan keefektifan/berdaya guna. Setiap penerapan tertentu

    akan menentukan kaidah yang harus dipatuhi untuk mendapatkan rancangan yang

    terbaik. Oleh sebab itu, analisis tentang faktor-faktor ukuran, bahan yang digunakan,

    suhu di sekitar proses kerja, semuanya menjadi pertimbangan dalam praktek.

    Umumnya persamaan differensial yang dihadapi pada bidang aplikasi tidak selalu

    mudah diselesaikan secara analitis. Demikian halnya dengan persamaan differensial

    yang sering diterapkan dalam bidang teknik rekayasa. Salah satunya adalah

    menganalisa perubahan temperatur yang terjadi pada suatu alat pendingin dari

    pembangkit tenaga diesel. Dalam hal ini merupakan proses perubahan temperatur ke

    lingkungan agar alat pendingin bekerja optimal, namun demikian kesulitan yang terjadi

    bergantung pada syarat batas yang diberikan. Karena kendala utama ini, maka

    penyelesaian menggunakan metode numerik menjadi alternatif penting.

  • 2

    Persamaan differensial adveksi/konveksi dalam penggunaannya dapat

    diselesaikan dengan metode upwind differencing yang dalam analisisnya menggunakan

    metode numerik yaitu metode beda hingga (Finite Difference Methods). Pendekatan

    persamaan differensial adveksi/konveksi menggunakan metode upwind differencing

    didasari metode beda hingga, umumnya menghasilkan sistem persamaan linear yang

    terstruktur besar tetapi mempunyai bentuk teratur dan elemennya kebanyakan nol.

    Penyelesaian selanjutnya sering dipilih metode iterasi. Hal-hal yang akan dikaji dalam

    tulisan ini antara lain:

    - Bagaimana menyelesaikan persamaan differensial adveksi/konveksi dengan

    menggunakan metode beda hingga upwind (Upwind Finite Difference

    Methods) dan iterasi.

    - Pembuktian stabilitas metode, serta hal yang menjamin metode iterasi dapat

    konvergen.

    - Strategi untuk meningkatkan akurasi numerik dan mempercepat konvergensi

    dengan memanfaatkan nilai-nilai pada syarat batas sebagai tebakan pada awal

    iterasi. Keberhasilan iterasi diukur berdasar 3 kriteria, yaitu konvergensi

    dengan mencapai error / perturbasi mendekati nol dan hal ini dibuktikan

    dengan kriteria stabilitas yang merupakan kondisi perlu dan cukup serta kriteria

    konsistensi yang merupakan kondisi ideal jika metode beda hingga sesuai

    dengan solusi model persamaan Adveksi/konveksi

    Kurangnya pasokan listrik di Kalimantan selatan sedikit teratasi sehubungan

    dengan mulai beroperasi pada April 2010 Pembangkit Listrik Tenaga Diesel (PLTD),

    Gardu Induk Seberang Barito yang dibangun PT. Elektrindo Perkasa Utama (EPU)

    Jakarta Unit Banjarmasin. PLTD yang berada di desa Tinggiran Baru, Kecamatan

    Tamban, Kabupaten Barito Kuala, mempunyai 4 unit mesin pembangkit dengan

    masing-masing unit mempunyai daya 10 mega watt, sehingga dengan pasokan 40 MW

    diharapkan membantu PLN wilayah Kalimantan Selatan dan Tengah. PLTD dibangun

    di atas lahan seluas 6 hektar sementara mesin yang digunakan dengan merk MAN dari

    Jerman.

    1.2. Rumusan Masalah

    Dalam penelitian perubahan temperatur pada alat pendingin dari pembangkit

    tenaga diesel ini, domain persamaan diferensial adveksi/konveksi adalah segiempat

  • 3

    yang merupakan ruang atur (control volumes). Dalam hal ini perpindahan kalor antara

    air dan udara yang berbeda arah. Bahan yang digunakan untuk konstruksi ruang atur

    alat pendingin udara (charger air cooler) dari pembangkit tenaga diesel yang

    digunakan besi tuang (baja steel) sirip di dalam pendingin air (water cooler) berbahan

    aluminium, sedangkan katup masuk dan keluar aliran air dan udara berbahan kuningan.

    Air dan udara yang terdapat pada proses perubahan temperatur di dalam alat

    pendingin (charger air cooler) bersifat homogen. Di luar alat pendingin terdapat pipa

    sepanjang 2 meter yang terhubung dengan turbo charger yang didesign khusus agar

    dapat mendinginkan udara secara cepat sebelum proses perpindahan panas berlangsung

    pada charger air cooler yang kemudian dialirkan ke dalam charger air cooler. Di dalam

    alat pendingin udara terdapat sirip yang mampu mendinginkan secara natural/alami

    disebabkan oleh adanya gaya aerodinamika yaitu merupakan benturan sirip dengan

    udara menimbulkan aliran berputar (turbulent flow) berakibat mendinginkan udara dan

    air secara bersama-sama.

    1.3. Tujuan Penelitian

    Penelitian ini bertujuan mendapatkan strategi penyelesaian persamaan diferensial

    Adveksi/konveksi dengan metode upwind beda hingga (Upwind differencing methods)

    yang diterapkan untuk perubahan temperatur pada alat pendingin dari pembangkit

    tenaga diesel agar dihasilkan akurasi numerik yang baik dan tepat.

    1.4. Manfaat Penelitian

    Berdasarkan tujuan penelitian di atas maka manfaat yang dapat diambil untuk

    mendapatkan hasil penelitian yang diharapkan dapat memberikan sumbangan

    penulisan untuk menyelesaikan masalah pada kasus-kasus yang berkaitan dengan

    persamaan differensial Adveksi/konveksi di dalam suatu pembangkit tenaga diesel

    (Diesel Power Plant) dan pembangkit tenaga lainnya serta yang termasuk bidang

    rekayasa.

    1.5. Tinjauan Pustaka

    Brian Bradle (2006) mengemukakan Persamaan Adveksi/konveksi yang

    diselesaikan dengan metode beda hingga upwind melalui metode iterasi numerik untuk

    mendapatkan konvergensi dan mengemukakan cara pembuktian stabilitas metode dan

    bentuk umum syarat batas, sedangkan Humi Mayer (1991) mengemukakan cara

  • 4

    mendapatkan pemodelan persamaan Adveksi/konveksi dan metode upwind dari

    permasalahan yang ada.

    Skema metode beda hingga dan bentuk syarat batas serta interpolasi

    dikemukakan oleh Atkinson Kendall (1993) dan Kreysizig Erwin (1993).

    Ansmimanda W. (1977) mengemukakan tentang energi mekanik dan kekekalan

    energi dalam termodinamika dikemukakan oleh Harijono (1985) dan Rahardjo

    Tirtoatmodjo (2000).

    Perpindahan panas dikemukakan oleh Holman JP (1991), sedangkan sistem alat

    pendingin udara dan turbocharger dirujuk dari Panduan Pembangkit Tenaga Diesel

    MAN B & W (1991).

    1.6. Metode Penelitian

    Tempat atau objek yang diteliti oleh penulis untuk tesis metode upwind

    differencing untuk perubahan temperatur pada alat pendingin udara (charger air

    cooler) dari pembangkit tenaga diesel adalah pembangkit listrik tenaga diesel MFO

    berdaya 40 MW yang berlokasi di PT. ELEKTRINDO PERKASA UTAMA, UNIT

    BANJARMASIN, Tragi Banjarmasin, Gardu Induk Sebrang Barito, Jl. Desa Tinggiran

    Baru, Kecamatan Tamban Barito Kuala, Kalimantan Selatan.

    Data teknik dari pembangkit listrik tenaga diesel:

    - Tipe mesin : MAN B&W 40/45

    - No Seri : 1085 042/043

    - Sistem charging : sistem tekanan konstan

    - Service Temperature :

    Cooling water keluar cylinder 85oC

    Charger air 45 55oC

    - Uji Tekanan

    Charger air cooler : 4 bar

    Water cooler : 4 bar

    - Service tekanan

    Charger air cooler : 3 bar

    Water cooler : 3 bar

    - Berat charger air cooler : 785 kg

    - Panjang : 4 m

  • 5

    - Lebar : 2 m

    - Tinggi : 2 m

    Data yang dibutuhkan untuk mendukung judul tesis ini antara lain:

    - Data temperatur air masuk pada pendingin air atau row in dari RO water system

    cooler. (Wi)

    - Data temperatur air keluar pada pendingin air atau sylinder cooling water. (W0)

    - Data temperatur udara masuk pada pendingin udara atau temperatur

    turbocharger after turbin. (Gi)

    - Data temperatur udara keluar pada pendingin udara atau temperatur charger air.

    (G0)

    - Data tekanan pada pendingin air atau cylinder cooling water. (P)

    - Data kecepatan air di dalam pendingin air. (Vw)

    - Data tekanan udara masuk atau start air pressure. (P1)

    - Data tekanan udara pendingin udara atau charger air pressure. (P2)

    - Data kecepatan udara dalam pendingin udara atau charger air cooler. (Vg)

    Data yang digunakan dari data harian alat pendingin udara (charger air cooler)

    dengan berat 705 kg berukuran panjang 4m, lebar 2m, tinggi 2m pada Pembangkit

    Listrik Tenaga Diesel (PLTD) Sebrang Barito, PT. EPU Unit Banjarmasin Kalimantan

    Selatan berdaya 40 MW. Data diperoleh selama 5 hari dalam periode setiap jam dari

    11 unit mesin yang operasional dari jumlah 4 unit mesin dan data diambil dari tanggal

    3 s/d 7 Oktober 2010. Pada PLTD Sebrang Barito menggunakan bahan bakar

    MFO(Marine Fuel Oil) dan untuk pendinginan alat pendingin udara digunakan sistem

    pendinginan dengan sarana air mentah/tawar (pendinginan pertukaran panas) tipe

    sirkulasi dengan air didinginkan kembali pada menara pendingin yang dilengkapi kipas

    dan bak penampung air tawar (welt-bulb). Hal ini dengan pertimbangan bahwa

    mengingat kebutuhan PLTD adalah bahan bakar, pelumas dan air. Air dimaksud

    adalah air yang teratur dan kontinu tidak terputus-putus. Karena PLTD Sebrang Barito

    berlokasi di lahan dekat Sungai Barito, maka dapat dipastikan kebutuhan air dipenuhi

    secara kontinu untuk pendinginan pada alat pendingin udara.

    Selanjutnya untuk kepentingan agar mendapatkan tipe air yang ideal memenuhi

    syarat yaitu air yang tidak mengkorosi permukaan pendingin dan tidak meninggalkan

    deposit yang akan merusak kinerja pertukaran panas, maka terlebih dahulu air tawar

    dari sungai Barito diadakan pengolahan (water treatment) sebelum masuk bak

  • 6

    penampungan (welt-bulb) dengan memasang alat distilasi (penyuling) yang bertujuan

    mengolah air sungai Barito yang sering kotor setelah hujan lebat, menjadi air tawar

    yang distandarkan dengan ph tertentu disesuaikan dengan yang diinginkan yaitu antara

    ph 7-8 dan debit diperthankan konstan.

    Penulis menggunakan bentuk penelitian diskriptif, karena penelitian ini

    dilakukan berdasarkan data yang sudah tersedia. Sehingga penulis hanya melakukan

    pengolahan dan analisa data dengan metode iterasi numerik untuk memprediksi udara

    keluar dari alat pendingin udara (charger air cooler) berhasil mencapai konvergen.

    Dalam menganalisa data, langkah yang dilakukan adalah

    1. Menentukan rata-rata perhari dari pengamatan tiap periode satu jam dari masing-

    masing Temperatur air masuk dan keluar, Temperatur udara masuk dan keluar,

    Tekanan air pada pendingin air, tekanan udara masuk, tekanan udara di dalam

    pendingin udara. Kemudian dari hasil masing-masing tersebut ditentukan rata-rata

    selama lima hari pengamatan, sehingga memperoleh satu nilai tertentu sebagai data,

    selanjutnya menghitung kecepatan air dan udara.

    2. Pembuatan model Persamaan Adveksi / konveksi dari air dan udara yang merupakan

    model perpindahan panas dua fluida berbeda arah (air-water counter current heat

    exchanger) kemudian diselesaikan dengan metode beda hingga upwind mundur

    (backward) untuk air dan maju (forward) untuk udara dengan batas awal air masuk

    dan udara masuk. Jumlah iterasi ditentukan oleh perubahan waktu yang dipilih nilai-

    nilai syarat batas sebagai tebakan awal iterasi diharapkan akan meningkatkan akurasi

    numerik dan mempercepat konvergensi melalui iterasi numerik untuk mendapatkan

    konvergensi dari perubahan Temperatur pada alat pendingin udara tersebut.

    3. Memastikan bahwa stabilitas metode dipenuhi dengan membuktikan syarat perlu

    dan syarat cukup kestabilan yaitu untuk membuktikan syarat perlu dengan metode

    Corant Friendrichs Lewy (CFL) dan syarat cukup dengan metode stabilitas Von

    Neumann. Pada iterasi keberhasilan diukur berdasar kriteria konvergensi dengan

    mencapai penyimpangan yang mendekati nol yang dibuktikan dengan kriteria stabilitas

    adalah kondisi perlu dan cukup agar diperoleh solusi konvergen dan konsistensi yang

    merupakan kondisi ideal yaitu metode beda hingga pada solusi hampiran sesuai dengan

    solusi model persamaan Adveksi/konveksi .

    4. Hasil iterasi numerik akan menunjukkan nilai konvergensi yang sesuai dan

    dipertahankan konstan.

  • 7

    Kemudian dievaluasi proses perhitungan yang terjadi untuk dianalisa dan diambil

    kesimpulan perihal jaminan kecocokan model pada kasusnya dan ketepatan

    penggunaan metode untuk mencapai konvergensi serta hal lain yang muncul diluar

    perkiraan awal.

    1.7. Sistematika Penulisan

    Untuk memperoleh gambaran jelas dari tesis ini secara garis besar akan disusun

    sistem penulisan sebagai berikut:

    BAB I : pendahuluan berisi tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan

    penelitian, manfaat penelitian, metode penelitian, sistematika penulisan.

    BAB II : landasan teori yang memuat diferensi numerik secara rinci, syarat batas,

    rumus beda hingga, persamaan adveksi/konveksi metode upwind

    differencing, analisis stabilitas metode upwind differencing, mesin

    pembangkit listrik tenaga diesel, prinsip kerja PLTD, dasar penggerak

    mula, termodinamika dasar, perpindahan kalor, turbocharger dan

    pendingin udara.

    BAB III : analisa dan pembahasan model upwind differencing untuk perubahan pada

    alat pendingin dari pembangkit tenaga diesel, diskripsi masalah,

    pemodelan masalah, perhitungan dan iterasi, program dan analisa hasil.

    BAB IV : kesimpulan dan saran.

    LAMPIRAN

    DAFTAR PUSTAKA

    RINGKASAN

  • 8

    d

    c

    b a

    BAB II

    LANDASAN TEORI

    2.1. Diferensi Numerik

    2.1.1. Bentuk Umum Syarat Batas

    Syarat batas adalah syarat yang diberikan pada batas domain.

    Misal fungsi u adalah fungsi yang tergantung variabel bebas x dan y yaitu u(x,y), maka

    bentuk umum syarat batas adalah:

    ,

    dengan n adalah vektor normal satuan yaitu vektor tegak lurus pada kurva batas.

    P dan Q adalah bilangan konstan.

    Pada domain empat persegi panjang dengan

    .

    y

    Tiga tipe syarat batas yang diberlakukan pada domain empat persegi panjang :

    1. Syarat Batas Dirichlet

    Syarat batas yang memberikan nilai variabel tak bebas pada batas-batas domain.

    Misalkan , maka

    u(x,y) = r(x,y) , pada

    .

    2. Syarat Batas Neumann

    Syarat batas yang memberikan nilai pada turunan dari variabel tak bebasnya.

    Jika nilai yang diberikan adalah turunan u ke x yaitu u/x dan u ke y yaitu u/y.

    maka

    pada

    dengan n adalah vektor normal ke arah luar (Outword normal direction).

    R

  • 9

    Ilustrasi gambar batas-batas domain,

    3. Syarat Batas Robin

    Syarat batas yang merupakan syarat batas campuran (mixed condition) Dirichlet dan

    Neumann, misalkan

    2.1.2. Rumus Beda Hingga (Finite Difference)

    Diberikan fungsi f sebarang, maka turunan pertama pada x=x0 ditunjukkan

    dengan f (x0).

    Interpolasi linier ialah Interpolasi yang menggunakan garis lurus melalui (x0,

    f(x0)) dan (x1, f(x1)).

    Persamaan polinomial P1(x) = f(x) + (x-x0) f[x0,x1] (2.1.1)

    dengan beda terbagi pertama (first divided difference) f[x0,x1] diberikan oleh :

    P1(x) = f[x0,x1] =

    (2.1.2)

    P0(x0) = f(x0)

    P1(x1) = f(x0) + (x1-x0)

    .

    R

    f(x) (x1,f(x1))

    (x0,f(x0)) P1(x)

    X0 X X1